Categories: Trending

Mengulik Mobil ESEMKA, Karya Anak Bangsa yang Kini Bisa Dipesan Lewat Online!

Prestasi anak bangsa memang patut diperhitungkan. Banyak sekali pencapaian yang kadang tidak terekspos oleh media, tapi hal tersebut tidak membuat keinginan mereka untuk memberikan yang lebih lagi untuk negaranya surut. Salah satu prestasi anak bangsa yang sudah berhasil hingga hari ini adalah Mobil Esemka. Mobil tersebut asli digagas dan diproduksi di Indonesia.

Nama Esemka sendiri lahir dari perakit-perakit briliannya yang merupakan siswa SMK atau Sekolah Menengah Kejuruan. Mobil tersebut diproduksi ketika jaman Presiden SBY. Sempat sangat viral kala itu, tapi satu tahun kemarin tidak terdengar lagi kabarnya. Namun, kali ini kembali jadi bahan perbincangan ketika kemarin mereka merilis mobil modelan terbarunya. Simak kabarnya di ulasan berikut ini.

Mengenal 9 Model Mobil Esemka

Mengapa Mobil Esemka ini menjadi viral? Selain memang karena diproduksi sendiri oleh anak-anak Indonesia, hasilnya juga tidak kalah jika dijejerkan dengan mobil-mobil produksi Jepang dan Eropa. Ada 7 model yang sudah pernah dirilis secara resmi oleh mereka, 3 yang lainnya akan meluncur pada tahun ini sekitar bulan Oktober atau November.

Esemka Rajawali dan Pak Jokowi [image source]
Mobil Esemka yang pertama diciptakan merupakan Mobil Esemka Rajawali. Tidak hanya satu model saja yang dikeluarkan, setelahnya menyusul Mobil Esemka Rajawali R2, merupakan hasil upgrade dari yang pertama. Lalu disusul oleh Digdaya, Bima, Surya, Zhangaro, dan Hatchback yang semuanya dikerjakan oleh tangan-tangan lincah para siswa SMK seluruh Indonesia yang bekerja sama dengan industri dalam negeri.

Trio Mobil Esemka Digdaya, Bima, dan Borneo Akan Keluar November

Seperti ulasan di atas, ada 3 model yang akan segera meluncur menyusul 7 model lainnya. Mereka adalah Digdaya, Bima, dan Borneo. Meski model Digdaya dan Bima sudah keluar versi lamanya, kali ini model yang akan dikeluarkan merupakan versi terbaru dari keduanya.

Esemka Digdaya 2.0 [image source]
Mobil Esemka Digdaya merupakan pikap model double cabin yang menggendong mesin 2.0L. Sedangkan Mobil Esemka Bima menggendong mesin 1.3L yang merupakan pikap biasa dan hanya mampu memuat dua orang penumpang. Terakhir, Mobil Esemka Borneo yang merupakan model minibus seperti Toyota Hiace dan menggendong mesin 2.7L.

Uji Coba Mengelilingi Jalanan Solo

Setelah merilis trio mobil yang akan diluncurkan tahun ini, Esemka lalu memamerkan sekaligus mengadakan uji coba untuk mobil model Digdaya kemarin. Tampak mobil tersebut berwarna putih dan berplat nomor AD 9130 XO. Dibawa berkeliling jalanan kota Solo, mobil ini menarik perhatian para pengguna jalan lainnya. Tidak sedikit para pengguna jalan mengabadikan momen tersebut.

Mobil Esemka Uji Coba di Solo [image source]
Banyak yang berkomentar setelah ditunggu satu tahun lamanya, akhirnya mobil Esemka terbaru lahir. Sepertinya para pengguna kendaraan roda empat ini sudah tidak sabar akan kehadiran model terbaru karya anak bangsa ini. Kalau kamu, ingin model yang mana?

Sudah Bisa Dipesan Lewat Online

Dilansir dari instagram Mobil Esemka (@esemka_indonesia), setelah melakukan uji coba model Digdaya di jalanan Solo kemarin banyak sekali netizen yang meminta agar mobil ini segera diluncurkan. Pihak Esemka lalu mengunggah link google docs yang bisa diisi para pengguna jalan yang sudah tidak sabar menunggu lahirnya trio mobil terbaru Esemka. Pihaknya mengatakan bahwa pemesanan mobil-mobil ini sudah bisa dilakukan lewat online.

Esemka Online [image source]
Ada tiga mobil di pilihan dokumen yang diunggah oleh pihak Esemka. Merupakan Esemka Digdaya 2.0, Bima 1.3, dan Borneo 2.7 dan satu lagi kolom kosong untuk diisi sendiri bagi yang ingin memesan model lain. Memang masih belum diketahui soal kapan mobil-mobil ini akan resmi dipasarkan, tapi tidak ada salahnya mencoba mengisi formulirnya, bukan?

Rakyat Indonesia memang sungguh bangga dan mencintai produk dalam negeri. Buktinya saja, sebelum masuk di pasaran Mobil Esemka ini sudah banyak yang jatuh cinta pada pandangan pertama, sampai-sampai pemesanan online sudah diberlakukan! Sepertinya sebentar lagi Mobil Esemka akan banjir orderan, nih.

Share
Published by
Harsadakara

Recent Posts

Virzha Tiba-Tiba Menikah, Banyak Netizen Salfok dengan Istri yang Begitu Cantik

Patah hati tampaknya tengah dialami para fans juara ketiga Indonesian Idol musim ke-8 sekaligus vokalis…

3 days ago

Fakta Rosmini Pengemis Viral, Tinggal di Jalanan Belasan Tahun hingga Diduga ODGJ

Beberapa waktu lalu, viral sebuah video yang memperlihatkan seorang pengemis karena aksinya yang dianggap meresahkan.…

4 days ago

4 Fakta Timnas Indonesia Masuk Semifinal, Larangan Nobar hingga Kalah dari Uzbekistan

Masyarakat Indonesia sedang berbahagia dan bangga terhadap Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang baru saja menorehkan…

6 days ago

Buat Video Penistaan Agama, Tiktoker Galih Loss Ditangkap

Media sosial kini menjadi tempat berbagi cerita dan mencari hiburan, tak heran banyak orang yang…

6 days ago

Dubai Dihantam Hujan Badai Sebabkan Banjir, Puluhan Nyawa Melayang

Jakarta banjir, sudah menjadi “acara” tahunan yang membuat banyak warga menjadi lebih “santuy” saat menghadapinya.…

1 week ago

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

1 week ago