Categories: Tips

Saraf Verrys Yamarno Bermasalah Akibat Kecelakaan

Kematian aktor Verrys Yamarno di usia muda menimbulkan banyak tanda tanya terkait penyebabnya. Penulis Andrea Hirata mengungkapkan bahwa ada kemungkinan kematian itu disebabkan kecelakaan parah yang dialami Verrys dua tahun silam sehingga menyebabkan sarafnya terluka. Andrea sempat menceritakan apa yang terjadi pasca kecelakaan motor dua tahun silam di Gantong, Belitung.

“Ikal (Zulfanny) bilang kalau dia (Verrys) dari beberapa hari yang lalu mengeluh pusing dan dia bilang ingin berobat ke Belitung. Jadi memang parah ya. Dua tahun yang lalu saya ingat sekali kecelakaan sepeda motor itu. Dari Belitung dibawa dalam keadaan tidak sadar ke RS Fatmawati. Di sana hampir 2 minggu kalau saya tidak salah. Ke Ikal juga sesama pemain Laskar Pelangi beberapa hari lalu dia (Verrys) mengeluh pusing,” kata Andrea di RSCM, Senin (12/01).

Saraf Verrys Yamarno Bermasalah Akibat Kecelakaan

Andrea Hirata terakhir bertemu dengan Verrys saat lebaran tahun 2014. Saat itu aktor muda kelahiran 17 Maret 1996 itu tampak penuh semangat dengan berbagai rencananya. “Jumpa beberapa kali dengan saya. Kalau saya tanyakan tentang keadaan kesehatannya? Dia bilang, sekali-kali dia bilang pusing karena terbentur, waktu itu sarafnya. Yang lain tidak ada cidera ketika itu hanya kepalanya,” imbuhnya.

Kini, almarhum Verrys Yamarno yang memerankan tokoh Mahar dalam film Laskar Pelangi diantar ke tempat peristirahatan terakhir di tempat pemakaman umum Taman Abadi, Cempaka, Desa Gantung Kecamatan Gantung, Selasa (13/1).

Hampir semua pemeran film Laskar Pelangi turut menghadiri pemakaman Verrys Yamarno. Diantaranya hadir Zulfahni pemeran Ikal, Yogi pemeran Kucai, Febriansyah pemeran Borek, Marsela pemeran Flo, Jefri Yanuar pemeran Harun, Suharyadi pemeran Trafani, Levina pemeran Aling dan Dewi Ayu Safitri pemeran Sahara.

Share
Published by
Alfry

Recent Posts

Akun IG Cabinet Couture, Soroti Barang Mahal Pejabat

Kekuatan rakyat dunia maya memang sangat luar biasa. Seperti angin yang berhembus di celah-celah sempit,…

3 weeks ago

Gerakan Stop Tot Tot Wuk Wuk, Kritik pada Patwal Arogan di Jalan

Ada yang baru dari masyarakat untuk bangsa Indonesia. Setelah sekian lama cuma bisa menggerutu, kini…

3 weeks ago

Musala di Ponpes Ambruk, Timpa Santri yang Habis Salat Asar

Senin, (29/9/2025) menjadi hari yang memilukan bagi keluarga besar Pondok Pesantren Al Khoziny, Desa Buduran,…

3 weeks ago

Habis Dikritik, BPMI Kembalikan ID Pers Istana Jurnalis CNN yang Tanya Soal MBG

Sedang ramai di media sosial dan media massa tentang aksi nekat Biro Pers, Media, dan…

3 weeks ago

Ribuan Murid Keracunan, MBG Didesak Evaluasi

Sudah sembilan bulan berjalan, program Makan Bergizi Gratis (MBG)  menjadi mega proyek yang penuh tanda…

3 weeks ago

Sosok Glory Lamria, Diaspora yang Disorot Pasca Sambut Prabowo dan Berenang di Hotel Mahal

Nama Glory Lamria kini menjadi sorotan warganet. Paras cantik diaspora yang tinggal di Amerika Serikat…

3 weeks ago