Categories: Tips

Inilah Perbedaan Gaya Hidup Istri Pejabat Indonesia dan Luar Negeri, Ibarat Bumi dan Langit

Menjadi seorang istri pejabat rupanya punya kelebihan tersendiri. Selain bisa kaya karena gaji sang suami yang gedenya bukan main, mereka juga bisa kecipratan menggunakan fasilitas negara. Oleh sebab itu bukan hal yang aneh kalau para istri pejabat ini selalu punya gaya hidup glamor.

Masih soal istri pejabat, rupanya tidak semua seperti itu, pasalnya berapa pasangan orang penting di luar negeri malah hidup dengan sangat sederhana. Bukan hanya itu, bahkan mereka masih sempat memberikan waktu dan uangnya untuk beramal. Lalu seberapa besar perbandingan istri pejabat Indonesia dan orang penting dunia ini, simak ulasan berikut

Plesiran keluar negeri?  Itu sih di Indonesia

Memang para istri para pejabat Indonesia sudah terkenal dengan gaya plesirannya keluar negeri. Misalnya beberapa tahun yang lalu, kita pasti ingat mengenai sambang wisata istri para anggota DPR ke Jepang. Katanya sih, pakai uang mereka sendiri ke sana, jadi tidak merugikan rakyat.

istri pejabat liburan

Kehidupan istri DPR Indonesia ini sangat berkebalikan dengan kehidupan pasangan presiden Uruguay yang sangat jauh dari kata hidup mewah. Bagaimana tidak, jangankan mau plesiran keluar negeri, wanita ini malah setia menemani suaminya di rumah yang amat sederhana. Bisa dibilang ibarat langit dan bumi lah potretnya jika dibandingkan istri-istri pejabat kita.

Masalah pakaian, sangat jauh bedanya

Sepertinya istri para pejabat di Indonesia ini punya hobi gemar untuk berbelanja barang mewah. Ya mulai tas Hermes hingga perhiasan berharga puluhan juta lainnya, pernah jadi koleksi mereka. Bisa dibilang kalau tanpa barang mewah, tidak bisa dibilang ibu pejabat lagi. Hal ini rupanya sangat berbeda dengan kelakuan istri orang penting di luar negeri.

gaya berpakaian

Kita pasti tahu Mark Zukerberg atau Bill Gates, ya kedua orang tersebut memang masuk daftar orang paling kaya di dunia. Namun bagaimana gaya pakaiannya? Apakah barang mewah sempat terpasang di badannya? Tidak sama sekali. Dengan banyaknya harta mereka sekalipun, jika mau bisa saja satu pabrik dibelinya, namun nyatanya tidak bukan. Mereka tetap sederhana meskipun harta berlimpah.

Istri menteri Jepang bikin salut

Sungguh terpuji apa yang dilakukan oleh istri perdana menteri Jepang ini. Ya, Akie Abe dikenal punya jiwa sosial yang sangat tinggi. Buktinya, wanita ini sengaja turun langsung untuk men-support bantuan langsung ke Kamboja. Mulai dari makanan, pakaian hingga kursi roda untuk mereka yang membutuhkan.

Istri menteri jepang

Sedangkan beberapa istri pejabat yang ada di tanah air benar-benar memiliki sikap yang berbeda. Alih-alih turun langsung ketika ada bencana, mereka malah sibuk sendiri dengan urusannya, bahkan mungkin menganggap hal tersebut tidak penting. Padahal meskipun istri, mereka adalah pasangan dari wakil rakyat yang harusnya mau pula berjuang demi rakyat.

Masalah menggunakan fasilitas, kita mesti mencontoh luar

Rupanya beberapa pejabat yang ada di negeri ini punya gengsi yang tinggi kalau tidak terlihat mewah. Oleh sebab itu mereka memfasilitasi istri dan anaknya dengan fasilitas yang fantastis pula. Semua itu demi kesan yang tercipta, agar orang yang melihat tahu bahwa ia punya kedudukan penting.

Fasilitas istri pejabat Indonesia dan luar

Hal itu pastinya sangat bertentangan dengan yang ada di luar negeri, bayangkan saja,  mantan presiden Ahmadinejad rupanya malah memfasilitasi istri dan anaknya dengan mobil murah yang jauh dari kata mewah. Tak lebih dari Rp 15 juta, mobil itulah yang selalu mengantar dirinya dan istrinya.

Jelas beda  banget ya kelakuan istri pejabat Indonesia ini dengan pasangan tokoh penting di luar negeri. Seharusnya itu yang harus di contoh, sebagai istri seorang wakil rakyat, tentu juga harus punya jiwa merakyat. Lumayan kan uang foya-foyanya buat sumbangan orang yang membutuhkan. Tapi, tentu tak semua istri pejabat macam begini kelakuannya. Masih banyak juga kok yang berjiwa besar dan mendukung suaminya untuk menyejahterahkan rakyat.

Share
Published by
Arief

Recent Posts

Lagi Ramai, Penipuan Modus ‘Cari iPhone Hilang,’ Waspadai Ciri-Cirinya

Namanya juga penipu. Akan selalu ada cara untuk membuat korbannya tidak berkutik demi merampas harta…

3 days ago

Rombongan Klub Motor Sunmori VS Warga Pengguna Matic Berujung Emosi

Sunmori atau Sunday Morning Ride adalah salah satu hobi masyarakat Indonesia. Para pemilik kendaraan roda…

4 days ago

Kasus Keracunan MBG di MAN 1 Cianjur, Korban Terus Bertambah

Makan Bergizi Gratis (MBG) nampaknya harus secepatnya melakukan penyempurnaan. Pasalnya, masih banyak ditemui beragam kasus…

1 week ago

Wafatnya Tinggalkan Duka, Inilah Pesan dan Kesan Indah Paus Fransiskus Bagi Indonesia

Paus Fransiskus tutup usia pada hari Senin 21 April 2025. Berita yang cukup mengagetkan mengingat…

1 week ago

Katanya Krisis Ekonomi Kok Malah Borong Emas, Ada Apa?

Sudah bukan rahasianya Donald Trump saja, seluruh dunia juga tahu kalau umat manusia sedang terancam…

1 week ago

Beruntun, Terungkapnya 3 Kasus Pelecehan Pasien oleh Dokter yang Bikin Miris

Kasus pelecehan pasien yang melibatkan dokter saat ini marak menjadi buah bibir masyarakat. Kejadiannya nyaris…

2 weeks ago