Categories: Lucu

Amber Room, Kamar Misterius Penuh Harta yang Dipercaya Memiliki Kutukan Kematian

Dari semua harta karun yang ada di dunia, Amber Room merupakan salah satu yang paling terkenal. Bagaimana tidak? Ruangan yang mulanya milik istri Kaisar Rusia ini memiliki dinding berlapis emas dan batu amber yang beratnya mencapai 6 ton. Meski kemewahan istana tersebut begitu menggiurkan, disebut-sebut bahwa Amber Room termasuk golongan harta yang terkutuk.

Percaya atau tidak, siapapun yang berhubungan dengan harta Amber Room akan berakhir tragis, meninggal mengenaskan, atau tewas dengan jasad menghilang dan sebagainya. Seperti apa Amber Room sebenarnya? Berikut ulasannya.

Adalah hadiah yang dipersembahkan untuk penguasa Rusia

Amber Room pada mulanya didesain oleh seniman asal Jerman bernama Andreas Schuter. Proyek tersebut kemudian dijalankan oleh Ernst Schact dan Gottfried Turau dari Danzig. Pada 1716 Peter Agung dari Rusia begitu tertarik dengan Amber Room.

Amber Room [image source]
Raja Frederik I pun menghadiahkan ruangan tersebut pada Peter Agung sebagai bentuk kerja sama Prusia dan Rusia untuk melawan Swedia. Pada abad 18, ruangan ini diperbesar dan digunakan oleh Caterine untuk melakukan meditasi dan berkumpul dengan kerabat dekat. Pada abad ke 19, Alexander II juga kerap menggunakan ruangan tersebut untuk menyimpan koleksi batu ambernya.

Dijarah habis oleh Nazi

Sayangnya, pada tahun 1941, Nazi menginvasi Uni Soviet dan menjarah harta benda yang ada di Rusia termasuk Amber Room. Mereka mempercayai bahwa ruangan tersebut adalah milik Jerman. Kurator dari Catherine Palace pun berusaha menyembunyikan harta Amber Room dengan menutupi dindingnya dengan walpaper, namun ternyata Nazi tetap mengetahuinya.

Amber room yang berakhir dijarah Nazi [image source]
Dindingnya yang berlapis emas pun dipereteli. Membutuhkan waktu sekitar 36 jam untuk mengambil seluruh lapisan emas tersebut. Amber Room akhirnya dibawa ke Konigsberg, Jerman dan disimpan dalam museum Istana Konigsberg.

Menghilang misterius dan menyisakan kutukan

Amber Room sempat ditampilkan dalam museum pada tahun 1943, namun secara misterius ruangan tersebut kemudian menghilang. Konon, sejak saat itu semua orang yang yang terkait dengan ruangan itu pun jatuh dalam kutukan. Para kurator museum seperti Alfred Rhode dan istrinya meninggal karena tifus, yang lebih mengerikan, jasad mereka lenyap begitu saja bersama dengan dokter yang menandatangani sertifikat kematian mereka.

Ilustrasi kutukan Amber room [image source]
Jenderal Rusia Gusev yang dikaitkan dengan ruangan tersebut juga meninggal dalam kecelakaan mobil misterius. Tak sampai di sana, Georg Stein, salah seorang pemburu Amber Room juga dikabarkan tewas di hutan Bavaria dalam kondisi telanjang dengan perut teriris.

Replika Amber Room dibangun

Seakan tak rela kehilangan Amber Room, Rusia pun memutuskan untuk membuat replika ruangan tersebut. Dengan modal gambar foto hitam putih ruangan itu, Rusia membutuhkan 24 tahun untuk menyelesaikannya. Hal itu karena para pengerajin harus kembali mempelajari seni kerajinan batu amber.

Foto hitam putih Amber Room [image source]
Pembangunan ini juga dibantu oleh sebuah perusahaan asal Jerman. Untuk biaya pembangunan replika tersebut, setidaknya lebih dari 11 juta dollar. Replika Amber Room sendiri berada di Tsarskoye Selo State Museum.

Rumor yang beredar tentang keberadaan harta Amber Room

Puluhan tahun sejak menghilangnya Amber Room yang asli, begitu banyak rumor yang beredar tentangnya. Banyak yang percaya jika Amber Room sudah hancur bersama pemboman Konigsberg, ada pula yang meyakini jika ruangan tersebut disembunyikan di tempat yang sangat rahasia.

Gua yang dipercaya menyimpan Amber Room [image source]
Para pemburu harta karun dari Jerman juga mengatakan jika mereka menemukan gua yang berisi emas Nazi. Mereka meyakini jika ruangan amber juga ada dalam gua tersebut. Sayangnya, jarang yang berani melewati gua tersebut, sebab mereka percaya jika Nazi memasang ranjau dalam harta karun tersebut berupa bahan peledak.

Begitu banyak rumor yang beredar tentang Amber Room, dari kutukan hingga keberadaan. Namun, hingga kini tidak tidak ada yang bisa membuktikan kebenarannya. Kira-kira, benar nggak ya rumor yang mengatakan tentang kutukan Amber Room tersebut?

Share
Published by
Nikmatus Solikha

Recent Posts

Dubai Dihantam Hujan Badai Sebabkan Banjir, Puluhan Nyawa Melayang

Jakarta banjir, sudah menjadi “acara” tahunan yang membuat banyak warga menjadi lebih “santuy” saat menghadapinya.…

1 day ago

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

2 days ago

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Usai Pesta Ganja Pakai Modus Baru Rokok Elektrik

Nama selebgram Chandrika Chika terseret pada kasus penyalahgunaan narkoba yang baru-baru ini terungkap. Tidak sendirian,…

4 days ago

Wah Ratusan KK Warga Desa Wunut Klaten Mendapat THR 400 Ribu dari Pendapatan Desa!

Mendapat tunjangan hari raya (THR) dari perusahaan atau tempat kita bekerja, memang sudah biasa. THR…

6 days ago

Idap Anemia Aplastik Sejak Tahun Lalu, Babe Cabita Hembuskan Napas Terakhirnya

Kabar duka datang dari keluarga besar Stand Up Comedy Indonesia. Priya Prayoga Pratama atau lebih…

2 weeks ago

Kecelakaan Maut KM 58 Tol Cikampek Sebabkan 12 Orang Meninggal Dunia Seketika

Kecelakaan maut terjadi di Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, tepatnya pada Km 58, pada hari…

3 weeks ago