Menikahi bule [image source]
Menikah tentunya adalah hal yang membahagiakan bagi semua orang. Seperti apapun pasangan kita, pastinya dia adalah orang yang benar-benar bisa melengkapi kita. Yang namanya pernikahan juga pasti tak jauh-jauh dari pandangan orang di kanan-kiri kita ya apalagi bila pasangan kita itu adalah seorang bule atau orang dari negara lain, pasti bikin heboh satu kelurahan tuh.
Banyak orang yang menganggap menikahi orang asing itu adalah sesuatu yang wah, padahal yang namanya hubungan pastinya ada suka dan duka. Apalagi menjalin hubungan dengan orang yang dari budayanya saja sudah jauh berbeda dengan Indonesia. Di bawah ini ada empat hal nggak enak yang biasanya dialami oleh mereka yang menikah dengan bule.
Ketika menikah dengan bule, pilihannya pastinya akan tetap tinggal di Indonesia atau di negara asal pasangan. Tapi mau pilih yang manapun pastinya akan ada istilah mudik, entah pasangan kita yang kangen dengan keluarga sebaliknya. Jika itu terjadi kita harus menyediakan uang perjalanan jauh-jauh hari. Biaya ke negara lain tentunya tidak sedikit, bila tidak ada persiapan bisa-bisa uang bulanan terancam kosong.
Kalian pasti tahu bahwa penggambaran seorang asing di media selama ini adalah mereka dengan gaya hidup yang erat kaitannya dengan kehidupan malam dan berganti-ganti pasangan. Bukan tidak mungkin bila memiliki suami bule, orang sekitar akan menganggap kita sebagai wanita murahan. Terutama mereka yang tidak tahu bahwa kita telah menikah, wah bisa-bisa awalnya pengen bulan madu di hotel malah dipikir kita dibayar.
Kembali tentang budaya, memang seru ya bagi kita dan pasangan untuk sama-sama mempelajari budaya masing-masing. Tapi bukankah yang namanya menikah itu bukan hanya tentang kita, melainkan juga keluarga. Tentu bukan hal mudah untuk keluarga menyesuaikan budaya yang jauh sekali perbedaannya.
Ini yang biasanya terjadi di Indonesia. Salah satu contohnya adalah tiket masuk tempat wisata untuk pribumi pasti lebih murah dibanding tiket si bule. Transportasi juga demikian, kalau yang naik bule harganya akan seketika naik. Nah itulah yang akan kita rasakan ketika bepergian bersama bule terutama di negara kita ini.
Menikah dengan orang dari negara lain memang ada suka dukanya. Bila kehidupan kita dan pasangan tampak indah di luar, belum menjamin kita merasakan hal yang sama. Belum lagi bila tinggal di lingkungan yang masih berpikiran negatif tentang bule, pastinya butuh ekstra kesabaran untuk menghadapinya. Belum lagi segala adaptasi dan penyesuaian yang harus dilakukan. Pasti akan menjadi tantangan sendiri yang mana hidup akan bahagia bila kita bisa menghadapinya.
Namanya juga penipu. Akan selalu ada cara untuk membuat korbannya tidak berkutik demi merampas harta…
Sunmori atau Sunday Morning Ride adalah salah satu hobi masyarakat Indonesia. Para pemilik kendaraan roda…
Makan Bergizi Gratis (MBG) nampaknya harus secepatnya melakukan penyempurnaan. Pasalnya, masih banyak ditemui beragam kasus…
Paus Fransiskus tutup usia pada hari Senin 21 April 2025. Berita yang cukup mengagetkan mengingat…
Sudah bukan rahasianya Donald Trump saja, seluruh dunia juga tahu kalau umat manusia sedang terancam…
Kasus pelecehan pasien yang melibatkan dokter saat ini marak menjadi buah bibir masyarakat. Kejadiannya nyaris…