Categories: Tips

4 Awan Yang Paling Ditakuti Oleh Pilot Saat Menerbangkan Pesawat

Tragedi hilangnya pesawat Air Asia dengan rute Surabaya-Singapura kemarin (28/12) menyisakan duka mendalam dan rasa sedih luar biasa bagi banyak orang. Ada yang keluarga, sahabat, suami, rekan kerjanya ada di dalam penerbangan itu. Hingga hari ini, kepastian di mana letak pesawat airbus ini belum juga diketahui. Hipotesa awal, pesawat menabrak awan Cumolonimbus, sehingga Pilot sempat meminta penggantian rute.

Baca Juga :6 Kisah Menyentuh Dibalik Hilangnya Air Asia QZ8501

Jika dilihat dari bumi, awan apapun bentuknya sama aja. Namun jika berada di udara, ada beberapa awan yang harus diwaspadai dan berbahaya bagi pesawat yang sedang terbang. Untuk Anda yang kerap bepergian menggunakan transportasi udara ini, tidak ada salahnya untuk mengetahui agar tidak bingung jika saat di dalam pesawat, terjadi sedikit guncangan atau Pilot menyarakan kondisi siaga:

1. Awan Lenticular – Penyebab Turbulensi Hebat Untuk Pesawat

Indonesia memiliki banyak sekali tantangan bagi Pilot, salah satunya adalah awan Lenticular. Bentuknya seperti UFO dan biasanya berada di atas puncak gunung. Awan ini terbentuk karena aliran udara yang melewati penghalang, misalnya pegunungan, yang menyebabkan terjadinya pusaran (eddie) yang membentuk awan ini.

Awan Lenticular

Jika Penerbangan melewati gunung yang atasnya diselimuti oleh awan ini, maka para Pilot memilih untuk menghindarinya. Soalnya nih, jika nekat menerobos atau bahkan terbang di dekatnya saja, dapat menyebabkan turbulensi yang kuat bagi pesawat-pesawat yang terbang dekat dengan puncak pegunungan.

2. Virga – Fenomena Atmosfer Yang Berbahaya

Ada banyak sekali sesuatu di udara yang kita mungkin tidak tahu sebelumnya. Salah satunya adalah fenomena atmosfer yang bernama Virga ini. Walaupun tidak terlihat mencolok sesungguhnya sangat berbahaya. Apa sih Virga itu?

Awan Virga

Sederhananya, Virga adalah hujan yang tidak sampai jatuh ke bumi karena keburu menguap di atmosfer. Nah yang bikin bahaya, Virga membuat temperatur udara menjadi turun drastis dan menghasilkan turbulensi yang tidak biasa pada pesawat. Ini bisa bikin pesawat jatuh atau bahkan rusak saat di udara.

3. Awan Mammatus – Menjadi Pertanda Datangnya Cuaca Buruk

Awan satu ini memang jarang ada di Indonesia namun bagi yang penerbangan jarak jauh ke luar negeri, para Pilot tentu waspada. Awan ini tidak hanya membuat pesawat terkena turbulensi namun juga menjadi pertanda datangnya cuaca buruk.

Awan Mammatus

Jika nampak awan Mammatus maka badai dan hal buruk lainnya diprediksi akan datang. Mammatus berisi kristal es yang beku serta berbahaya.

4. Awan Comulonimbus – Awan Luar Biasa Besar Yang Membuat Air Asia Hilang Kontak

Kenapa awan ini bisa begitu berbahaya dan menjadi ancaman bagi pesawat yang sedang terbang di udara? Ini dia penjelasannya. Awan ini memiliki bentuk yang menjulang tinggi, tebal dan vertikal. Bentuknya hampir mirip seperti pusaran tornado dalam versi lebih besar lagi. Awan ini selalu muncul jika ada badai petir dan cuaca ekstrem yang terjadi di bumi.

Awan Cumolonimbus

Comulonimbus terbentuk karena atmosfer yang tidak stabil. Efek buruknya bagi pesawat yang tidak sengaja tabrakan dengan awan ini? pesawat akan terguncang bahkan rusak karena tersengat listrik. Awan ini yang paling sering membuat bencana. Karena awan ini merupakan satu-satunya awan yang dapat menghasilkan muatan listrik Tornado alias puting beliung dapat terbentuk hanya melalui awan ini.

Mari kita berdoa agar segera ada kabar gembira mengenai hilangnya kontak pesawat ini. Tuhan yang menentukan, namun manusia bisa berusaha semaksimal mungkin, #prayforairasia .

Share
Published by
Admin

Recent Posts

Virzha Tiba-Tiba Menikah, Banyak Netizen Salfok dengan Istri yang Begitu Cantik

Patah hati tampaknya tengah dialami para fans juara ketiga Indonesian Idol musim ke-8 sekaligus vokalis…

1 day ago

Fakta Rosmini Pengemis Viral, Tinggal di Jalanan Belasan Tahun hingga Diduga ODGJ

Beberapa waktu lalu, viral sebuah video yang memperlihatkan seorang pengemis karena aksinya yang dianggap meresahkan.…

2 days ago

4 Fakta Timnas Indonesia Masuk Semifinal, Larangan Nobar hingga Kalah dari Uzbekistan

Masyarakat Indonesia sedang berbahagia dan bangga terhadap Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang baru saja menorehkan…

3 days ago

Buat Video Penistaan Agama, Tiktoker Galih Loss Ditangkap

Media sosial kini menjadi tempat berbagi cerita dan mencari hiburan, tak heran banyak orang yang…

4 days ago

Dubai Dihantam Hujan Badai Sebabkan Banjir, Puluhan Nyawa Melayang

Jakarta banjir, sudah menjadi “acara” tahunan yang membuat banyak warga menjadi lebih “santuy” saat menghadapinya.…

5 days ago

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

6 days ago