Trending

Kabar Yusman Roy, Pria yang Pernah Bikin Geger Lantaran Salat Pakai Bahasa Indonesia

Apa jadinya jika ibadah salat yang selama ini dilantunkan dalam bahasa Arab diganti dengan bahasa Indonesia? Jelas bakal membuat heboh karena dianggap menerabas aturan-aturan baku soal tata cara beribadah. Hal inilah yang dilalukan oleh seorang pria bernama Yusman Roy.

Aksinya dengan melaksanakan salat menggunakan bahasa Indonesia sempat menggegerkan publik, khususnya Malang Raya pada tahun 2005 silam. Dinginnya lantai penjara sempat ia rasakan akibat perbuatannya tersebut. Beberapa tahun berlalu, Roy ternyata tetap konsisten salat dengan menggunakan bahasa Indonesia.

Salat dengan bahasa Indonesia yang menggegerkan publik

Yusman Roy (tengah berbaju putih) saat melaksanakan salat bahasa Indonesia di kediamannya [sumber gambar]
Sosok Yusman Roy sempat membuat publik di Malang Raya geger lantaran mengerjakan salat dengan menggunakan bahasa Indonesia pada tahun 2005 silam. Pada saat itu, ia merupakan pengasuh Pondok I’tikaf Ngaji Lelaku di Kecamatan Lawang, Malang, Jawa Timur. Karena dianggap meresahkan, Roy pun ditangkap dan dibawa ke pengadilan.

Divonis dua tahun penjara yang membuat dirinya mendekam di jeruji besi

Yusman Roy saat berada di pengadilan atas kasus salat dengan bahasa Indonesia tahun 2005 [sumber gambar]
Salat dengan bahasa Indonesia yang digagasnya pun menimbulkan konsekuensi hukum. Pria yang juga merupakan mantan petinju itu akhirnya divonis dua tahun penjara potong masa tahanan, berikut membayar biaya perkara Rp1.000 oleh majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Kepanjen, Kabupaten Malang, pada 2005 silam. Roy pun akhirnya mendekam di penjara hingga akhirnya bebas pada tahun 2006.

Sempat menerima ancaman hingga perbuatannya dimaklumi

Kerap menerima ancaman atas apa yang telah dilakukannya [sumber gambar]
Roy sendiri menyadari apa yang telah dilakukannya itu pasti akan menimbulkan polemik dan pro kontra di masyarakat. Ia bahkan sering menerima hujatan dan ancaman agar tidak lagi melakukan salat dengan bahasa Indonesia. Namun Ia sendiri mengapresiasi orang-orang yang memahami dirinya soal penggunaan bahasa selain Arab dalam melaksanakan salat.

Alasan dirinya merasa benar dengan apa yang dilakukan

Yusman Roy di kediamannya tahun 2020 [sumber gambar]
Salah satu dasar yang dimiliki Roy untuk mengerjakan salat dengan bahasa Indonesia adalah adanya beberapa dalil yang membolehkan hal tersebut, yakni Surat Ibrahim atau Surat 14 ayat 4. Bunyinya adalah dan kami tidak mengutus suatu Rosul melainkan dengan bahasanya, agar dia bisa memberi penjelasan, maka Allah menyesatkan yang dia kehendaki dan menerangi yang dia kehendaki,” “Dari situ saya benar-benar yakin untuk salat menggunakan bahasa Indonesia ini,” ucap Roy yang dikutip dari Kumparan (04/10/2020).

Tetap konsisten salat menggunakan bahasa Indonesia hingga kini

Tangkapan layar Yusman Roy saat diwawancara di pondok miliknya [sumber gambar]
Caci maki serta ancaman yang ditujukan padanya tak membuat Roy surut dan menyerah. Sebaliknya, ia tetap konsisten menggunakan bahasa Indonesia saat melaksanakan salat karena telah memiliki landasan keyakinan yang kuat. Selain soal dalil yang sempat ia kemukakan, salat dengan caranya tersebut tetap dilakukan karena dirinya merasa sebagai orang Indonesia.

BACA JUGA: Mengenal Sosok Ustadz Bangun Samudra yang Mendadak Viral Gara-gara ‘Lulusan S3 Vatikan

Pengalaman masa lalunya yang pernah tersandung hukum dan menerima stigma negatif dari lingkungan sekitar, tidak menggoyahkan keyakinan seorang Yusman Roy untuk tetap melaksanakan salat dengan bahasa Indonesia. Di banding saat awal-awal kasusnya meledak pada tahun 2005 silam, ia kini memiliki lebih banyak pengikut.

Share
Published by
Dany

Recent Posts

Virzha Tiba-Tiba Menikah, Banyak Netizen Salfok dengan Istri yang Begitu Cantik

Patah hati tampaknya tengah dialami para fans juara ketiga Indonesian Idol musim ke-8 sekaligus vokalis…

4 days ago

Fakta Rosmini Pengemis Viral, Tinggal di Jalanan Belasan Tahun hingga Diduga ODGJ

Beberapa waktu lalu, viral sebuah video yang memperlihatkan seorang pengemis karena aksinya yang dianggap meresahkan.…

5 days ago

4 Fakta Timnas Indonesia Masuk Semifinal, Larangan Nobar hingga Kalah dari Uzbekistan

Masyarakat Indonesia sedang berbahagia dan bangga terhadap Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang baru saja menorehkan…

6 days ago

Buat Video Penistaan Agama, Tiktoker Galih Loss Ditangkap

Media sosial kini menjadi tempat berbagi cerita dan mencari hiburan, tak heran banyak orang yang…

7 days ago

Dubai Dihantam Hujan Badai Sebabkan Banjir, Puluhan Nyawa Melayang

Jakarta banjir, sudah menjadi “acara” tahunan yang membuat banyak warga menjadi lebih “santuy” saat menghadapinya.…

1 week ago

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

1 week ago