Olahraga

Diguyur Uang Melimpah, Ini Lho 4 Hal Edan Bisa Didapatkan dengan Total Bonus Timnas U-22

Bahagia agaknya menjadi perasaan yang kini tengah dirasakan oleh para punggawa U-22. Selain sukses memperoleh prestasi emas di AFF, mereka kini juga tengah kebanjiran pundi-pundi uang. Ya, seperti kita ketahui setelah tiba di Indonesia kemarin oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), skuad Tim Merah Putih langsung diguyur bonus besar dengan total mencapai angka 2.1 miliar.

Tidak berhenti disitu saja, baru-baru ini setelah lakukan kunjungan ke istana negara, kembali seluruh awak Tim Garuda U-22 dihadiahi uang sebesar 200 juta oleh Presiden Joko Widodo. Melihat jumlah angka besar tersebut, seperti bukan hal sulit untuk mereka membeli barang-barang mahal. Nah, berangkat dari hal tersebut, Boombastis ingin melakukan pengandaian tentang hal apa saja kah yang bisa didapatkan dengan total bonus dari Menpora tersebut. Dan berikut ulasannya.

Bonus total Timnas bisa digunakan berangkat haji berkali-kali

Ibadah Haji [Sumber Gambar]

Kalau melihat usulan biaya haji Kementerian Agama tahun 2019 yang mencapai angka 39 juta. Pastinya dengan bonus total dari Menpora tersebut bisa digunakan pergi ke tanah suci berkali-kali. Dari hitungan-hitungan yang dilakukan penulis, hadiah uang tersebut bisa digunakan untuk berangkat haji sebanyak 51 kali. Jumlah yang agaknya bisa membuat siapa saja hafal tentang seluk beluk tanah suci. Bahkan saking seringnya naik haji bisa membuat ketakwaan mereka menjalankan akan meningkat. Kalau menurutmu bagaimana sobat?

Kalau ditukarkan tiket Persija kelas VVIP bisa memperoleh ribuan laga

Pertandingan Persija Jakarta [Sumber Gambar]
Jumlah dengan angka yang mengejutkan juga terjadi, apabila bonus total Menpora tersebut digunakan untuk membeli tiket kelas atas di pertandingan Persija. Usut punya usut, setelah di hitung ternyata kita bisa menonton laga Persija dan duduk di VVIP sebanyak 8,400 kali. Tidak percaya kalian? Coba hitung sendiri deh 2.1 M dibagi dengan harga tiket kelas tersebut yang berharga Rp 250.000. Bagaimana betul kan? Bila dipikir dengan jumlah tersebut mungkin kita bisa lihat Persija dalam jangka waktu bertahun-tahun.

Sedangkan bila ditukarkan tiket VIP acara Lalala fest bisa dapat ratusan

Penampakan konser Lalala Fest [Sumber Gambar]
Masih terkait tiket, ternyata setelah dihitung-hitung jumlah tidak kalah besar juga akan didapatkan kalau bonus total Menpora itu ditukarkan dengan karcis masuk di acara Lalala fest. Bahkan sampai festival itu berjilid-jilid beberapa tahun ke depan kita masih bisa menonton. Hal ini tentu bukan tanpa alasan, pasalnya tiket VIP Lalafest hanya bernilai satu juta setengah lebih, sedangkan bonus tadi mencapai 2.1 miliar. Jika dibagi hasil yang ditemukan adalah 1,400.

Jangan kaget, kalau dibelikan Indomie bisa segini jumlahnya

Indomie [Sumber Gambar]
Angka tidak kalah mengejutkan lagi jika bonus total dari Menpora tadi dibelikan Indomie. Bisa-bisa kebutuhan akan makan berbentuk mie tersebut tercukupi dalam waktu bertahun-tahun. Kalau semisal ada embargo perang pun kalian bakalan juga siap deh. Hal ini lantaran, setelah dihitung-hitung rupanya uang bonus bila dibelikan makan cepat saji tersebut, dapat memperoleh 840.000 Indome. Bagaimana, meski terjadi perang sudah siapa bukan dengan jumlah mie tadi.

BACA JUGA: Nestapa Bonus Asian Games, Ajangnya Lama Berakhir Tapi Hadiahnya Tak Kunjung Turun

Begitulah sobat Boombastis kira-kira barang-barang bisa didapatkan dengan bonus total para pemain Timnas U-22 dari Menpora. Terlepas dari hal ini, tentu bisa dikatakan pemberian bonus merupakan hal yang sangatlah baik. Selain bisa menjadi penyemangat ke depan, juga bisa menjadi bentuk apresiasi tinggi untuk mereka yang telah berjuang gigih.

Share
Published by
Galih

Recent Posts

Kronologi Perundungan Almarhum Timothy Anugerah dan Masa Hidupnya

Seminggu terakhir jagad dunia maya, baik media sosial maupun media online diramaikan oleh satu nama,…

1 week ago

Kabar Akun Pembuat Meme Bahlil dan Yang Merepost akan Ditangkap, Bagaimana Kejelasannya?

Hati-hati bikin seseorang jadi guyonan. Apalagi kalau yang dibikin meme adalah sosok sekelas menteri, seperti…

1 week ago

Kasus Pemukulan Penjaga Rumah Zaskia Mecca oleh Diduga Oknum “Anggota”

Makin ramai jalanan, makin besar potensi keributan. Itu pula yang dialami oleh Faisal, karyawan dan…

2 weeks ago

Akun IG Cabinet Couture, Soroti Barang Mahal Pejabat

Kekuatan rakyat dunia maya memang sangat luar biasa. Seperti angin yang berhembus di celah-celah sempit,…

4 weeks ago

Gerakan Stop Tot Tot Wuk Wuk, Kritik pada Patwal Arogan di Jalan

Ada yang baru dari masyarakat untuk bangsa Indonesia. Setelah sekian lama cuma bisa menggerutu, kini…

1 month ago

Musala di Ponpes Ambruk, Timpa Santri yang Habis Salat Asar

Senin, (29/9/2025) menjadi hari yang memilukan bagi keluarga besar Pondok Pesantren Al Khoziny, Desa Buduran,…

1 month ago