Categories: Entertainment

Nggak Nyangka! 6 Seleb Yang Mendunia Ini Punya Darah Keturunan Indonesia

Seseorang dikatakan blasteran, atau berdarah campuran jika kedua orang tuanya berasal dari dua suku bangsa yang berbeda. Misal Indonesia dengan Belanda. Anak yang nantinya lahir biasanya akan disebut Indo. Kaum selebriti dalam negeri sebagian besar diisi oleh wajah-wajah blasteran. Biasanya mereka cenderung memiliki wajah yang cantik dan tampan.

Baca Juga : Kebiasaan Orang Indonesia yang Membuat Bule Bingung

Namun tahukah Anda, jika selebriti yang ada di Negara Barat sana juga ada yang keturunan Indonesia. Meski tidak secara langsung, mereka masih mewarisi darah Indonesia. Berikut lima selebriti dunia yang memiliki darah Indonesia.

1. Eddi dan Alex Van Halen

Eddi Van Hallen adalah seorang gitaris hebat dari band hard rock terkenal Van Halen. Dia merupakan legenda di dunia musik keras ini. Pada tahun 2012, namanya masuk ke dalam nominasi gitaris terbaik dunia sepanjang masa.

Eddi (tengah-kanan), Alex (tengah-kiri) [image source]
Adik dari Eddi adalah Alex. Alex juga merupakan anggota band Van Halen, posisinya adalah sebagai seorang drummer. Yang harus kita tahu adalah ibu kedua pemuda ini adalah wanita asli Indonesia. Lahir dan besar di Rangkasbitung, Banten.

2. Robin van Persie

Robin Van Persie adalah seorang pemain bola asal belanda. Saat ini dia membela klub besar Manchester United sebagai seorang striker yang handal. Bahkan termasuk striker terbaik di dunia. Robin juga merupakan kapten sepak bola Nasional Belanda.

Robin Van Persie [image source]
Tak disangka-sangka, ternyata Robin memiliki darah Indonesia. Nenek dari Robin adalah orang Indonesia asli. Seperti yang kita tau, Indonesia dan Belanda memiliki keterikatan yang tinggi di masa silam. Jadi tidaklah mustahil banyak orang-orang di Belanda sana memiliki darah Indonesia.

3. Gio van Bronckhorst

Gio yang memiliki nama lengkap Giovanni Christiaan van Bronckhorst ini memiliki ayah berdarah Belanda-Indonesia. Gio merupakan pemain sepak bola nasional Belanda dengan 106 pertandingan sepanjang karir menggiring bola di lapangan. Selain itu, Gio juga pernah bermain di Arsenal dan juga Barcelona.

Gio Van Bronckhorst [image source]
Saat ini Gio telah berumur 40 tahun. Karirnya sebagai pemain sepak bola telah usai. Namun sekarang ia menjadi manajer klub bernama Feyenoord. Umur tidak menjadikan Gio bisa pergi dari dunia persepakbolaan.

4. Kristin Kreuk

Kristin Kreuk mengawali karirnya dengan bermain pada serial TV yang terinspirasi film Superman, Smallville. Saat bermain di sana, Kristin memerankan seorang gadis bernama Lana Lang. Setelah bermain di Smallville, namanya melejit hingga membintangi beberapa film kelas dunia seperti Snow White, Street Fighter, hingga Ivrine Welsh’s Ecstacy.

Kristin Kriuk [image source]
Ternyata Kristin juga memiliki darah Indonesia. Ibu dari Kristin adalah seorang berdarah China-Indonesia. Sedangkan ayahnya seorang warga negara Kanada.

5. Carmit Bachar

Carmit memiliki darah campuran yang sangat banyak. Ibunya memiliki garis keturunan Indonesia, China dan Belanda. Sedangkan ayahnya seorang warga keturunan Ibrani.

Carmit Bachar [image source]
Carmit adalah seorang artis multitalenta. Dia seorang model, penari, dan aktris. Dia juga member salah satu grup terkenal Pussycat Dolls dan bertindak sebagai penyanyi utama. Setelah grupnya bubar, Carmit menjalani karir dan juga mendirikan sebuah lembaga amal bernama “Smile With Me”.

6. Michelle Branch

Si cantik bersuara emas, Michelle Branch, ternyata juga merupakan wanita yang memiliki darah Indonesia. Darah keturunan ini ia dapatkan dari ibunya yang merupakan orang Indonesia-Prancis.

Michelle Branch [Image Source]
Nama Michelle Branch cukup populer di 2000an. Saat itu ia menggoncang kancah musik dunia dengan suara yang bening lewat beberapa lagu seperti, ‘Are You Happy Now?’ serta sebuah lagu duet dengan Santana, ‘The Game of Love’.

Baca Juga : Kelakuan Parah Turis Australia di Indonesia

Itu tadi selebriti dunia yang memiliki darah Indonesia. Sebenarnya, masih banyak tokoh berpengaruh di luar sana yang mewarisi darah Indonesia. Semoga dengan mengetahui ini kita dapat lebih semangat dalam berkarya setinggi-tingginya. Mereka yang berdarah campuran saja bisa menembus tingkat dunia, kenapa kita yang asli Indonesia tidak mampu. Setuju?

Share
Published by
Adi Nugroho

Recent Posts

Dubai Dihantam Hujan Badai Sebabkan Banjir, Puluhan Nyawa Melayang

Jakarta banjir, sudah menjadi “acara” tahunan yang membuat banyak warga menjadi lebih “santuy” saat menghadapinya.…

14 hours ago

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

2 days ago

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Usai Pesta Ganja Pakai Modus Baru Rokok Elektrik

Nama selebgram Chandrika Chika terseret pada kasus penyalahgunaan narkoba yang baru-baru ini terungkap. Tidak sendirian,…

4 days ago

Wah Ratusan KK Warga Desa Wunut Klaten Mendapat THR 400 Ribu dari Pendapatan Desa!

Mendapat tunjangan hari raya (THR) dari perusahaan atau tempat kita bekerja, memang sudah biasa. THR…

6 days ago

Idap Anemia Aplastik Sejak Tahun Lalu, Babe Cabita Hembuskan Napas Terakhirnya

Kabar duka datang dari keluarga besar Stand Up Comedy Indonesia. Priya Prayoga Pratama atau lebih…

2 weeks ago

Kecelakaan Maut KM 58 Tol Cikampek Sebabkan 12 Orang Meninggal Dunia Seketika

Kecelakaan maut terjadi di Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, tepatnya pada Km 58, pada hari…

3 weeks ago