Categories: Tips

Pengunduran Diri Bambang Widjojanto Ditolak Pimpinan KPK

Bambang Widjojanto kemarin, Senin(26/01/2015) mengajukan surat pengunduran dirinya sebagai Wakil ketua KPK ke pimpinan KPK karena status tersangka yang dilekatkan padanya. Bambang menyerahkan keputusan di tangan para pimpinan KPK terkait disetujui maupun tidaknya pengunduran dirinya.

Akhirnya semalam, Johan Budi Sapto Pribowo selaku Deputi Pencegahan KPK menyatakan bahwa seluruh pimpinan KPK bersifat kolektif kolegial sepakat untuk menolak pengunduran diri Bambang Widjojanto dari jabatannya di Komisi Pemberantasan Korupsi.

Pengunduran diri Bambang Widjojanto ditolak pimpinan KPK

“Saya diberi tahu oleh pimpinan bahwa pengunduran diri Pak Bambang ditolak oleh semua pimpinan,” kata Johan di Gedung KPK, Senin malam (26/1) seperti dilansir oleh cnnindonesia.

Saat ini seluruh pimpinan KPK masih menunggu sikap Presiden Joko Widodo terhadap pengajuan pengunduran diri Bambang Widjojanto. Karena menilik dari UU No 30 Tahun 2002 Pasal 32 , status pemberhentian sementara baru bisa ditetapkan jika sudah disetujui oleh presiden.

Namun Johan mengatakan bahwa sampai haari ini pihaknya belum menerima informasi terkait hal tersebut. Ia juga menegaskan bahwa KPK masih sangat membutuhkan peran bambang Widjojanto untuk menangani berbagai kasus yang belum selesai ditangani oleh di lembaga . Mundurnya Bambang dinilai akan memperlambat  penanganan perkara korupsi yang masih menjadi PR bagi KPK.

”Pak Bambang masih dibutuhkan KPK. Pimpinan KPK tinggal empat. Kalau Pak Bambang nonaktif tinggal tiga. Oleh karena itu pimpinan menolak permintan pengunduran diri dari Pak Bambang,” ujar  Johan.

Share
Published by
venny

Recent Posts

Fakta Rosmini Pengemis Viral, Tinggal di Jalanan Belasan Tahun hingga Diduga ODGJ

Beberapa waktu lalu, viral sebuah video yang memperlihatkan seorang pengemis karena aksinya yang dianggap meresahkan.…

5 hours ago

4 Fakta Timnas Indonesia Masuk Semifinal, Larangan Nobar hingga Kalah dari Uzbekistan

Masyarakat Indonesia sedang berbahagia dan bangga terhadap Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang baru saja menorehkan…

1 day ago

Buat Video Penistaan Agama, Tiktoker Galih Loss Ditangkap

Media sosial kini menjadi tempat berbagi cerita dan mencari hiburan, tak heran banyak orang yang…

2 days ago

Dubai Dihantam Hujan Badai Sebabkan Banjir, Puluhan Nyawa Melayang

Jakarta banjir, sudah menjadi “acara” tahunan yang membuat banyak warga menjadi lebih “santuy” saat menghadapinya.…

3 days ago

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

4 days ago

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Usai Pesta Ganja Pakai Modus Baru Rokok Elektrik

Nama selebgram Chandrika Chika terseret pada kasus penyalahgunaan narkoba yang baru-baru ini terungkap. Tidak sendirian,…

6 days ago