Categories: Unik Aneh

5 Fakta Penemuan Patung Kuno di Ladang Warga, Penemu Kesurupan sampai Bukan Pertama Kalinya

Penemuan benda bersejarah peninggalan nenek moyang, masih saja terjadi di Indonesia. Hal ini menunjukkan, jika sebenarnya masih banyak lagi benda bersejarah lainnya yang masih menjadi misteri hingga kini.

Salah satu benda kuno bersejarah yang belum lama ini ditemukan oleh masyarakat adalah sebuah patung. Diyakini, masih terdapat beberapa benda kuno lainnya yang masih tertimbun. Bagaimana kisah penemuan patung kuno tersebut? Simak ulasan lengkapnya berikut ini.

Patung kuno ditemukan di ladang milik warga

Peristiwa penemuan patung kuno ini terjadi pada Rabu (29/9/2021) di Desa Meranti Omas, Kecamatan Na IX-X, Labura, Sumatra Utara. Awalnya, penemu yang bernama Darpin Ritonga bermaksud ingin menanam sawit di ladang miliknya. Namun, sang istri melihat ada benda mirip batu nisan yang menyumbul keluar dari tanah.

Darpin dan patung kuno yang ditemukannya [sumber gambar]
Berhubung penasaran, Darpin pun menggali hingga akhirnya ia berhasil mengangkat benda tersebut. Pria itu nampak terkejut, karena ternyata benda itu bukanlah batu biasa melainkan patung kuno.

Penemu sempat kerasukan dan bertingkah seperti harimau

Bagi sebagian besar orang, benda-benda bersejarah biasanya sangat identik dengan hal-hal yang mistis. Seperti yang dialami oleh penemu patung kuno tersebut. Menurut kabar yang beredar, Darpin sempat mengalami kesurupan dan bertingkah mirip seperti harimau.

Patung kuno yang dipercaya penunggu kampung [sumber gambar]
Kejadian ini ia alami setelah berhasil mengangkat patung kuno tersebut. Benar saja, patung yang berhasil ditemukan Darpin dipercaya merupakan penunggu kampung dari roh halus.

Penemuan patung masih dalam penelitian tim terkait

Terkait penemuan patung bersejarah tersebut, Darpin mengatakan jika Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Labura telah mengunjungi desanya. Tujuan kunjungan ini adalah untuk melakukan obervasi dan memastikan penemuan patung kuno tersebut.

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan masih meneliti patung kuno [sumber gambar]
Patung setinggi pinggang orang dewasa dengan berat 50 kg ini diyakini dibuat oleh perkampungan masyarakat Batak di masa lalu. Patung tersebut diduga arca bergaya Batak kuno atau arca Pangulubalang, demikian ungkah sejarawan Unimed.

Bukan hanya patung, Darpin juga pernah menemukan benda kuno lainnya

Pada bulan Juni lalu, sebenarnya Darpin juga telah menemukan benda kuno lainnya, yakni sebuah mangkok. Lokasi ditemukannya mangkuk dan patung kuno sama-sama berada di ladang miliknya.

Mangkuk kuno yang ditemukan Darpin [sumber gambar]
Mangkuk yang lengkap dengan tutupnya tersebut memiliki bobot 7,5 ons. Terdapat kilauan seperti emas pada bagian sisi mangkuknya. Namun setelah dibawa ke toko emas, karyawan toko emas mengatakan jika mangkuk tersebut tidak memiliki kandungan logam apa pun.

BACA JUGA: Heboh! Udang Bermata Tiga Zaman Pra-Dinosaurus Tiba-Tiba Muncul di Sebuah Taman Nasional

Penemuan berbagai benda kuno bersejarah oleh masyarakat biasa, menandakan jika Indonesia memiliki perjalanan sejarah yang panjang. Sudah semestinya benda-benda bersejarah tersebut dirawat dan dijaga dengan baik.

Share
Published by
Hendra Digital

Recent Posts

Akun IG Cabinet Couture, Soroti Barang Mahal Pejabat

Kekuatan rakyat dunia maya memang sangat luar biasa. Seperti angin yang berhembus di celah-celah sempit,…

2 weeks ago

Gerakan Stop Tot Tot Wuk Wuk, Kritik pada Patwal Arogan di Jalan

Ada yang baru dari masyarakat untuk bangsa Indonesia. Setelah sekian lama cuma bisa menggerutu, kini…

2 weeks ago

Musala di Ponpes Ambruk, Timpa Santri yang Habis Salat Asar

Senin, (29/9/2025) menjadi hari yang memilukan bagi keluarga besar Pondok Pesantren Al Khoziny, Desa Buduran,…

2 weeks ago

Habis Dikritik, BPMI Kembalikan ID Pers Istana Jurnalis CNN yang Tanya Soal MBG

Sedang ramai di media sosial dan media massa tentang aksi nekat Biro Pers, Media, dan…

2 weeks ago

Ribuan Murid Keracunan, MBG Didesak Evaluasi

Sudah sembilan bulan berjalan, program Makan Bergizi Gratis (MBG)  menjadi mega proyek yang penuh tanda…

2 weeks ago

Sosok Glory Lamria, Diaspora yang Disorot Pasca Sambut Prabowo dan Berenang di Hotel Mahal

Nama Glory Lamria kini menjadi sorotan warganet. Paras cantik diaspora yang tinggal di Amerika Serikat…

2 weeks ago