Categories: Tips

Penjagaan Diperketat Menjelang Eksekusi Mati

Menjelang eksekusi mati atas kelima terpidana mati terkait kasus narkotika di Lembaga Pemasyarakatan Besi, Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah, pengamanan pun diperketat di dermaga penyeberangan menuju pulau tersebut.

Pengetatan pengamanan terlihat di Dermaga Wijayapura, Cilacap yang merupakan dermaga penyeberangan dari Cilacap menuju pulau Nusakambangan. Tampak sejumlah polisi dengan senjata laras panjang berada di tempat tersebut. Mereka melakukan pemeriksaan terhadap setiap orang yang akan masuk ke Pulau Nusakambangan termasuk penduduk di pulau itu.

Penjagaan Diperketat Menjelang Eksekusi Mati

Sejumlah polisi juga terlihat menggunakan perahu karet berpatroli di sekitar perairan Segara Anakan. Aparat polisi lainnya membawa berbagai macam peralatan untuk dibawa masuk ke Nusakambangan. Beberapa mobil ambulans terlihat pula menuju ke pulau di sebelah selatan Jawa Tengah tersebut.

Para nelayan di sekitar Pulau Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah juga untuk sementara dilarang melaut menjelang pelaksanaan eksekusi sejumlah terpidana mati tengah malam nanti. Beberapa perahu terlihat parkir di Pelabuhan Wijaya Pura tempat penyeberangan ke Lapas Nusakambangan. Selain larangan melaut untuk para nelayan, terlihat puluhan petugas kepolisian bersenjata lengkap menjaga pelabuhan tempat perahu para nelayan bersandar.

Setengah jam menjelang pelaksanaan eksekusi mati, di sekitar Pelabuhan Penyeberangan Lapas Nusakambangan sudah terlihat sepi. Tidak terlihat lagi ada lalu lalang kendaraan bermotor masuk ke dalam pelabuhan. Namun, petugas kepolisian masih terus melakukan penjagaan ketat dan melakukan sterilisasi sekitar pelabuhan tersebut.

Share
Published by
Adys Disty

Recent Posts

Virzha Tiba-Tiba Menikah, Banyak Netizen Salfok dengan Istri yang Begitu Cantik

Patah hati tampaknya tengah dialami para fans juara ketiga Indonesian Idol musim ke-8 sekaligus vokalis…

4 days ago

Fakta Rosmini Pengemis Viral, Tinggal di Jalanan Belasan Tahun hingga Diduga ODGJ

Beberapa waktu lalu, viral sebuah video yang memperlihatkan seorang pengemis karena aksinya yang dianggap meresahkan.…

5 days ago

4 Fakta Timnas Indonesia Masuk Semifinal, Larangan Nobar hingga Kalah dari Uzbekistan

Masyarakat Indonesia sedang berbahagia dan bangga terhadap Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang baru saja menorehkan…

6 days ago

Buat Video Penistaan Agama, Tiktoker Galih Loss Ditangkap

Media sosial kini menjadi tempat berbagi cerita dan mencari hiburan, tak heran banyak orang yang…

7 days ago

Dubai Dihantam Hujan Badai Sebabkan Banjir, Puluhan Nyawa Melayang

Jakarta banjir, sudah menjadi “acara” tahunan yang membuat banyak warga menjadi lebih “santuy” saat menghadapinya.…

1 week ago

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

1 week ago