Categories: Tips

4 Sosok Berpengaruh Islam yang Meninggal di Bulan Ramadan

Meninggal dunia saat bulan ramadan bisa dibilang berkah yang luar biasa. Bulan ini adalah masa di mana pintu pengampunan dibuka seluas-luasnya. Makanya, bisa meninggal di bulan penuh berkah ini adalah keberuntungan yang sangat besar. Karena ampunan Allah akan bersama orang tersebut. Apalagi kalau meninggal dalam keadaan beribadah. Maka, tak ada balasan baginya selain surga.

Meninggal dunia di bulan ramadan adalah berkah luar biasa, tapi tentu kita tak bisa memaksakan hal tersebut kecuali Allah sendiri yang menghendakinya seperti orang-orang terpuji ini. Ya, tak banyak yang tahu ternyata ada beberapa tokoh penting Islam yang meninggal di bulan penuh berkah ini. Bahkan, beberapa dari mereka adalah orang terdekat dari Nabi Muhammad.

Alangkah beruntungnya orang-orang ini yang bisa menjumpai TuhanNya di bulan penuh kebaikan. Lalu, siapa saja kah sosok-sosok penting Islam tersebut? Simak ulasannya berikut.

1. Ali Bin Abi Tholib Saudara Sekaligus Sahabat Dekat Nabi

Ramadan mungkin bulan penuh berkah bagi seluruh Muslim. Tapi, jika dikaji dari aspek sejarah, bulan ini adalah masa di mana sosok-sosok besar Islam meninggal. Salah satunya adalah Ali Bin Abi Tholib. Beliau meninggal pada tanggal 19 ramadan lantaran dibunuh ketika menjadi imam sholat subuh.

Ali Bin Abi Tholib di serial Omar [Image Source]
Ali Bin Abi Tholib adalah salah satu sosok terpenting dalam sejarah Islam. Beliau sejak awal selalu berada di belakang Rasul untuk menegakkan panji-panji Islam. Mulai dari deretan peperangan besar sampai terpilihnya beliau menjadi khalifah yang keempat.

2. Khalid Bin Walid, Jenderal Besar yang Meninggal Saat Ramadan

Siapa yang tak tahu sosok satu ini? Namanya begitu agung sebagai salah satu pemimpin peperangan paling hebat dalam sejarah Islam. Dari semua peperangan yang pernah dilakukannya, hampir tak sekalipun Khalid menelan kekalahan. Maka dari itu beliau pun mendapatkan julukan Pedang Allah.

Khalid Bin Walid di serial Oman [Image Source]
Selain perang momentum yang paling diingat dari seorang Khalid adalah ketika beliau diturunkan dari jabatannya oleh Khalifah Umar. Keputusan tersebut sangat berani mengingat Khalid tengah dalam puncaknya kala itu. Namun, tak ada dendam atau apa, sang jenderal dengan ikhlas hati turun dari posisinya. Hingga pada akhirnya beliau meninggal pada tanggal 18 ramadan 21 hijriah. Bukan karena perang, tapi sakit.

3. Putri Kesayangan Rasul Juga Meninggal di Bulan Ramadan

Sama seperti sang suami, Ali Bin Abi Tholib, ternyata Fatimah sang putri Rasul juga meninggal di bulan Ramadhan, tepatnya pada tanggal 13 ramadan tahun 11 Hijriah. Beliau meninggal karena sakit. Meninggalnya Fatimah sendiri hanya berjarak sekitar 6 bulan dari kematian Rasul.

Fatimah AzZahrah [Image Source]
Tentang peran Fatimah dalam Islam, tentu kita tak bisa pungkiri kalau jasa beliau amat besar. Mulai sebagai perawi hadist, sampai perjuangannya di masa Islam berkembang. Tentang meninggalnya Fatimah, hal tersebut sudah diisyaratkan saat Nabi tengah menghadapi kematiannya. Beliau mengatakan jika Fatimah adalah keluarga pertama dari keturunan Rasul yang akan menyusul Nabi meninggal.

4. Nafisah Binti Hasan Al Anwar, Cicit Nabi Guru Imam Syafi’i

Nama satu ini mungkin cukup asing bagi kita, tapi beliau adalah salah satu sosok penting dalam Islam. Ya, beliau merupakan guru dari banyak ulama fundamental, termasuk salah satunya adalah Imam Syafi’i, pencetus salah satu mazhab yang dipakai oleh jutaan Muslim dunia, termasuk yang ada di Indonesia.

Ilustrasi [Image Source]
Nafisah Binti Hasan sendiri adalah seorang muslimah yang sangat teguh memegang ajaran Rasul. Makanya, hal tersebut membawanya ke derajat yang tinggi dan dimuliakan sebagai contoh dari banyak Muslim. Beliau juga meninggal pada bulan Ramadan lantaran sakit keras. Hebatnya, ketika itu beliau masih dalam keadaan berpuasa.

Betapa beruntung orang-orang yang meninggal di bulan penuh rahmat ini, seperti deretan sosok di atas. Tapi, kalau melihat dari apa yang beliau-beliau itu kerjakan semasa hidup, hal tersebut sangat masuk akal. Ya, atas apa yang dilakukan mereka, Allah memberi balasan dengan kematian mulia di bulan ramadan.

Share
Published by
Rizal

Recent Posts

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

22 hours ago

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Usai Pesta Ganja Pakai Modus Baru Rokok Elektrik

Nama selebgram Chandrika Chika terseret pada kasus penyalahgunaan narkoba yang baru-baru ini terungkap. Tidak sendirian,…

3 days ago

Wah Ratusan KK Warga Desa Wunut Klaten Mendapat THR 400 Ribu dari Pendapatan Desa!

Mendapat tunjangan hari raya (THR) dari perusahaan atau tempat kita bekerja, memang sudah biasa. THR…

5 days ago

Idap Anemia Aplastik Sejak Tahun Lalu, Babe Cabita Hembuskan Napas Terakhirnya

Kabar duka datang dari keluarga besar Stand Up Comedy Indonesia. Priya Prayoga Pratama atau lebih…

2 weeks ago

Kecelakaan Maut KM 58 Tol Cikampek Sebabkan 12 Orang Meninggal Dunia Seketika

Kecelakaan maut terjadi di Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, tepatnya pada Km 58, pada hari…

3 weeks ago

Misteri Kematian Ibu Muda di Gresik, Uang Raib hingga Saksi Ditemukan Meninggal

Misteri masih menyelimuti kematian seorang ibu muda di Gresik bernama Wardatun Toyyibah. Perempuan berusia 28…

4 weeks ago