Categories: Trending

Mengintip Skuad Garuda Asia U-16 yang Berhasil Membuat Rekor 18-0 di Pertandingan Pertama

Kekuatan Timnas Indonesia tahun ini memang patut diberi standing ovation. Bukan hanya Timnas Indonesia senior saja, tapi mulai dari Timnas U-16, U-19, hingga U-22 banyak disebut akhir-akhir ini. Mulai dari turnamen SEA Games pada bulan Agustus lalu, Piala AFF yang baru saja berakhir, serta Piala Asia yang sedang berlangsung membuktikan kemampuan Timnas Indonesia kini memang tidak bisa dianggap remeh. Buktinya saja, Timnas Indonesia U-16 berhasil menggilas habis lawannya di ajang Piala Asia baru-baru ini.

Timnas Indonesia U-16 masuk dalam grup G bersama dengan Thailand, Timor Leste, Kepulauan Mariana Utara, dan Laos. 2 pertandingan sudah dilakoni oleh Tim Garuda Muda ini, yakni melawan Kep. Mariana Utara dan Timor Leste. Hasil akhir yang dibuat oleh Timnas Indonesia U-16 ini sangat membanggakan. Lebih lengkapnya bisa disimak di ulasan berikut ini.

Pertandingan Pertama Gilas Habis Kep. Mariana Utara dengan Skor 18-0

Hal ini merupakan pencapaian yang sangat luar biasa bagi Indonesia. Pasalnya pertandingan melawan Kep. Mariana Utara merupakan pertandingan pertama Timnas Indonesia U-16 yang dijadwalkan hari Sabtu, 16 September 2017 lalu. Kekuatan Garuda Muda ini mendapat sorotan utama karena dengan mudah mereka membabat habis Tim Kep. Mariana Utara dengan skor 18-0.

Indonesia vs Kep Mariana Utara [image source]
Tim binaan Fakhri Husaini ini berhasil menunjukkan performa terbaiknya pada pertandingan pertama. Satu pemain bisa mencetak hingga lima gol. Man of the match kali ini adalah Sultan Zico yang menyumbang gol pada menit ke-48, 62, 65, 66, dan 81. Sedangkan gol pertama dihasilkan oleh Mochammad Supriadi pada menit ke-8. Timnas Indonesia U-16 kali ini memang mainnya gila-gilaan!

Tak Hanya Kep. Mariana Utara, Timor Leste pun Berhasil Ditindas

Ternyata, performa baik Timnas Indonesia U-16 ini belum surut. Pertandingan kedua melawan Timor Leste dijadwalkan hari Senin, 18 September 2017. Tim yang dikapteni oleh David Maulana ini berhasil menduduki puncak klasemen grup G atas kemenangannya melawan Timor Leste. Hasil akhir dari pertandingan kedua ini adalah 3-1 atas Timor Leste.

Indonesia vs Timor Leste [image source]
Lagi-lagi penyumbang tiga gol dalam pertandingan kali ini adalah Sultan Zico. Gol pertama dihasilkan pada menit ke-60. Belum mau menyerah, 3 menit setelahnya ia kembali membuat kiper Timor Leste kelabakan. Masih ingin meneror gawang lawan, ia kembali membuahkan gol di menit ke-89 dengan hat-tricknya. Sungguh membanggakan!

Digadang-gadang Akan Lolos ke Putaran Final Piala Asia 2017

Menunjukkan performa yang stabil, banyak yang menduga bahwa tahun ini Timnas Indonesia U-16 bisa membawa nama tanah air lolos ke dalam putaran final Piala Asia. Masih ada dua pertandingan lagi yang akan memberi tiket pada mereka. Pertandingan melawan Thailand sang tuan rumah dijadwalkan pada hari Rabu, 20 September 2017, sedangkan pertandingan terakhir melawan Laos pada hari Jumat, 22 September 2017.

Timnas U16 [image source]
Dilansir dari viva.co.id, prediksi skuad Garuda Asia dalam melawan Laos akan membuahkan kemenangan. Beda halnya dengan Thailand, karena kedua tim digadang-gadang sama kuat sehingga masih susah menentukan siapa yang akan mencetak gol lebih banyak. Kita doakan saja agar Timnas Indonesia U-16 ini bisa membawa nama baik Indonesia dalam Piala Asia tahun ini.

Perjuangan Butuh Pengorbanan

Masih belum banyak netizen yang tahu bahwa sekian banyak pertandingan diikuti oleh Timnas Indonesia, mulai dari U-22 hingga U-16 tahun ini. Mereka pun berjuang keras setiap hari. Buktinya saja, setelah mendapat juara 3 setelah melawan Thailand di Piala AFF beberapa waktu lalu, Timnas Indonesia U-19 hanya mendapat jatah libur selama 5 hari. Setelah itu mereka langsung bertandang lagi ke lapangan untuk mempersiapkan Piala Asia U-19 di Korea Selatan, Oktober mendatang.

Sujud Sukur [image source]
Begitu pula untuk skuad Garuda Asia U-16 ini. Dinyatakan oleh Ketua Umum PSSI bahwa perjuangan juga butuh pengorbanan. Sehingga tidak mendapat jatah libur pun harus dijabani agar bisa mendapat performa maksimal seperti yang ditampilkannya pada pertandingan melawan Timor Leste serta Kep. Mariana Utara beberapa waktu lalu.

Highlight yang ditujukan kepada skuad Garuda Asia U-16 ini merupakan hal yang sudah sepatutnya, melihat bagaimana performa mereka pada dua pertandingan pertama. Sebagai warga negara yang baik, haruslah kita terus mendukung mereka agar pulang membawa kemenangan. Jika mereka berhasil mengharumkan nama bangsa, siapa juga yang akan bangga? Kita sendiri, bukan?

Share
Published by
Harsadakara

Recent Posts

Dubai Dihantam Hujan Badai Sebabkan Banjir, Puluhan Nyawa Melayang

Jakarta banjir, sudah menjadi “acara” tahunan yang membuat banyak warga menjadi lebih “santuy” saat menghadapinya.…

1 day ago

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

2 days ago

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Usai Pesta Ganja Pakai Modus Baru Rokok Elektrik

Nama selebgram Chandrika Chika terseret pada kasus penyalahgunaan narkoba yang baru-baru ini terungkap. Tidak sendirian,…

4 days ago

Wah Ratusan KK Warga Desa Wunut Klaten Mendapat THR 400 Ribu dari Pendapatan Desa!

Mendapat tunjangan hari raya (THR) dari perusahaan atau tempat kita bekerja, memang sudah biasa. THR…

7 days ago

Idap Anemia Aplastik Sejak Tahun Lalu, Babe Cabita Hembuskan Napas Terakhirnya

Kabar duka datang dari keluarga besar Stand Up Comedy Indonesia. Priya Prayoga Pratama atau lebih…

2 weeks ago

Kecelakaan Maut KM 58 Tol Cikampek Sebabkan 12 Orang Meninggal Dunia Seketika

Kecelakaan maut terjadi di Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, tepatnya pada Km 58, pada hari…

3 weeks ago