Categories: Tips

4 Kebiasaan Ini yang Membuat Teman-temanmu Menjauh

Sebagai makhluk sosial, kita tak bisa menghindarkan diri dari kehidupan bermasyarakat. Kita akan berkomunikasi dengan banyak orang, membutuhkan orang lain, dan tak bisa hidup sendiri.

Kita butuh orangtua, kita butuh sahabat, kita butuh saudara, kita juga butuh pasangan hidup. Namun apa jadinya jika karena kesalahan kita sendiri, kita justru dijauhi orang-orang di sekitar kita? Mereka menjadi malas berada di dekat kita, bersyukur saat kita tak ada, bahkan tak mau tahu tentang kita. Na’udzubillaah.

Untuk itu, sebaiknya kita hindari beberapa hal berikut ini. Karena ternyata hal-hal ini bisa menjauhkan kita dari orang-orang terdekat di sekitar kita.

1. Banyak Berbohong

Siapa sih yang mau dibohongi? Pasti tak ada satu pun orang di dunia ini yang bersedia diberikan dusta oleh orang lain. Apalagi jika orang tersebut adalah orang terdekat yang amat dicintai dan dipercaya. Akibat dari seseorang yang sering berbohong adalah akan minim kepercayaan dan juga dijauhi oleh orang-orang di sekitarnya. Rasanya menyedihkan sekali ya?

Jangan Suka Berbohong [image source]
Untuk itu, jauhilah budaya dan hobi berbohong. Anggap lah yang kita lakukan ke orang lain adalah apa yang mungkin akan kita terima. Jika kita tak suka dibohongi, maka jangan pernah berbohong pada orang lain. Jika kita tak ingin dijauhi orang lain, maka jangan pernah kita menyakiti hati mereka dengan berbohong.

2.Berbicara Kasar

Selain berbohong, kata-kata kasar yang entah sadar atau tidak, keluar dari mulut kita, ternyata bisa menjadi penyebab kita dijauhi orang lain. Siapa yang nyaman, jika ada orang yang berkata kasar padanya? Tentunya kamu pun tak menyukai hal itu.

Jangan Suka Berkata Kasar pada Orang Lain [image source]
Untuk itu, hindari berkata kasar atau meneriakkan sesuatu pada orang lain, terlebih pada orang yang lebih tua. Selain merendahkan diri kita sendiri karena akan dinilai tidak sopan, orang-orang akan tidak nyaman dan pelan-pelan menjauhi kita.

3. Egois

Rasulullah SAW mengajarkan kepada umatnya, bahwa sikap saling menolong dan menghargai orang lain adalah sikap yang sangat dicintai di masyarakat. Hal itu terlihat dari ketulusan beliau di masa hidupnya, yang dari situlah, pelan-pelan banyak orang masuk Islam. Itulah mengapa, kita harus sekuat mungkin menjauhi sikap egois atau mementingkan diri sendiri.

Bersikap Egois Membuat Orang Lain Benci [image source]
Seseorang yang egois selalu merasa bahwa urusannya saja yang paling penting daripada kepentingan orang lain. Asalkan kebutuhannya terpenuhi, dia tak peduli pada apa yang dialami orang lain. Dia bisa meminta orang lain membantunya, namun giliran dia dimintai tolong orang lain, dia tidak mau melakukannya.

Nah, siapa yang nyaman jika berada di dekat orang seperti itu? Maka wajar saja, jika kita egois maka orang lain akan menjauhi kita.

4. Sombong

Sikap sombong, pada akhirnya bisa menjadi watak. Dan jika sudah menjadi watak, maka seseorang tersebut akan sulit menghilangkannya dari kehidupan. Seseorang yang sombong akan merasa dia yang paling hebat, merasa dia paling bisa, dan tak ada orang lain yang mampu mengalahkannya. Kesombongan bisa mendorong kita pada kesyirikan bahkan na’uddzubillah menjadi murtad.

Orang Sombong Bisa Dijauhi Teman [image source]
Seperti kesombongan Firaun, yang merasa bahwa dialah yang paling hebat, sampai kemudian dia mengaku dirinya adalah Tuhan. Lalu Allah murka dan menghukumnya dengan membinasakannya beserta pengikut-pengikutnya tanpa terkecuali. Jangan sampai orang lain menjauhi kita karena kesombongan yang kita pupuk di dalam diri. Jika rasanya dijauhi orang saja sudah menyakitkan, apalagi jika Allah yang menjauhi kita kan?

Nah, itulah tadi keempat hal yang paling sering membuat orang lain merasa tidak nyaman ada di sekitar kita. Karena kita menyadari status kita sebagai makhluk sosial, sudah menjadi keharusan bagi kita untuk menjaga hubungan baik dengan orang-orang di sekitar kita agar tercipta kenyamanan di antara kita dengan mereka. (Sof)

Share
Published by
Sofia Fitriani

Recent Posts

Virzha Tiba-Tiba Menikah, Banyak Netizen Salfok dengan Istri yang Begitu Cantik

Patah hati tampaknya tengah dialami para fans juara ketiga Indonesian Idol musim ke-8 sekaligus vokalis…

2 days ago

Fakta Rosmini Pengemis Viral, Tinggal di Jalanan Belasan Tahun hingga Diduga ODGJ

Beberapa waktu lalu, viral sebuah video yang memperlihatkan seorang pengemis karena aksinya yang dianggap meresahkan.…

3 days ago

4 Fakta Timnas Indonesia Masuk Semifinal, Larangan Nobar hingga Kalah dari Uzbekistan

Masyarakat Indonesia sedang berbahagia dan bangga terhadap Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang baru saja menorehkan…

4 days ago

Buat Video Penistaan Agama, Tiktoker Galih Loss Ditangkap

Media sosial kini menjadi tempat berbagi cerita dan mencari hiburan, tak heran banyak orang yang…

5 days ago

Dubai Dihantam Hujan Badai Sebabkan Banjir, Puluhan Nyawa Melayang

Jakarta banjir, sudah menjadi “acara” tahunan yang membuat banyak warga menjadi lebih “santuy” saat menghadapinya.…

6 days ago

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

7 days ago