Categories: Tips

KPK Tegaskan Foto Mesra Mirip Abraham Samad itu Palsu

Makin maraknya pemberitaan mengenai foto mesra antara pria mirip Abraham Samad, ketua KPK dengan wanita mirip Elvira Devinamira, Putri Indonesia 2014 membuat pihak KPK tak bisa tinggal diam. KPK mengadakan keterangan pers yang disampaikan oleh wakil ketua KPK, Bambang Widjojanto menegaskan kalau foto yang beredar merupakan hasil rekayasa.

“KPK sudah melakukan analisis bahwa foto itu adalah foto editan atau foto hasil rekayasa. Itu menurut ahli yang kami miliki,” ujar Bambang saat ditemui di Kantor KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (14/1) seperti dilansir oleh KapanLagi.com

Abraham Samad

Bambang meyakinkan bahwa foto yang beredar adalah foto editan, karena pihaknya telah mendapatkan foto asli dari foto yang diedit tersebut. Ia menjelaskan bahwa bentuk fitnah dan serangan seperti ini tak akan menyurutkan KPK dalam menjalankan program kerjanya.

“Kami mendapatkan foto aslinya yang direkayasa, jadi diganti muka orangnya jadi ketua KPK. Yang jelas, cara-cara fitnah sepeti itu tidak akan mungkin bisa meleburkan program KPK. Kami akan mengambil resiko dan bertanggung jawab atas fitnah-fitnah itu,” kata wakil Ketua KPK ini

Hingga kini, pihaknya masih berusaha mencari kebenaran siap dalang dari penebaran fitnah yang menyerang pimpinan KPK ini.

“Yang dilakukan KPK adalah mencari dan menghentikan cara-cara fitnah seperti itu. Sejauh ini kita hanya melakukan epil, tapi bukan tidak mungkin untuk melacaknya. Kita akan ambil langkah-langkah lanjutannya tapi belum dirumuskan dan diputuskan,” kata wakil Abraham Samad tersebut.

“Sampai sekarang saya belum tau apa KPK sanggup melacak pelakunya. Tapi kami bisa menemukan bagaimana rekayasa foto itu bisa dilakukan. Memang sebaiknya hal-hal seperti ini bukan tanggung jawab KPK, itu bukan bagian KPK,” ungkap Bambang Widjojanto.

Bambang menyatakan masih banyak pekerjaan yang harus dilakukan oleh KPK sehingga pihak KPK memilih melaporkan kejadian ini kepada kepolisian, “Yang bisa dijawab adalah, KPK sudah melakukan pemeriksaan dan mendapat hasil kalau itu cuma hasil rekayasa, hasil editan,” pungkasnya.

Share
Published by
venny

Recent Posts

Dubai Dihantam Hujan Badai Sebabkan Banjir, Puluhan Nyawa Melayang

Jakarta banjir, sudah menjadi “acara” tahunan yang membuat banyak warga menjadi lebih “santuy” saat menghadapinya.…

1 day ago

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

2 days ago

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Usai Pesta Ganja Pakai Modus Baru Rokok Elektrik

Nama selebgram Chandrika Chika terseret pada kasus penyalahgunaan narkoba yang baru-baru ini terungkap. Tidak sendirian,…

4 days ago

Wah Ratusan KK Warga Desa Wunut Klaten Mendapat THR 400 Ribu dari Pendapatan Desa!

Mendapat tunjangan hari raya (THR) dari perusahaan atau tempat kita bekerja, memang sudah biasa. THR…

7 days ago

Idap Anemia Aplastik Sejak Tahun Lalu, Babe Cabita Hembuskan Napas Terakhirnya

Kabar duka datang dari keluarga besar Stand Up Comedy Indonesia. Priya Prayoga Pratama atau lebih…

2 weeks ago

Kecelakaan Maut KM 58 Tol Cikampek Sebabkan 12 Orang Meninggal Dunia Seketika

Kecelakaan maut terjadi di Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, tepatnya pada Km 58, pada hari…

3 weeks ago