Categories: Trending

6 Kebiasaan Makan, Hanya Orang Indonesia yang Punya

Saat makan, orang Indonesia punya kebiasan yang tergolong unik. Walaupun saat ini begitu banyak bermunculan menu-menu modern dengan cara makan yang modern pula, tetap saja masyarakat Indonesia mempertahankan dan menggunakan cara lama untuk menyantap makanan modern tersebut.

Baca Juga : 5 Kebiasaan Bule yang Bikin Heran Orang Indonesia

Akan tetapi kebiasaan yang unik ini justru menjadi ciri khas dari orang Indonesia. Orang luar negeri belum tentu punya kebiasaan seperti ini nih readers. Lalu apa saja yaa kebiasaan-kebiasaan tersebut? Langsung saja kita simak daftar di bawah ini yuk.

1. Belum Makan Nasi, Berarti Belum Makan

Nasi merupakan makanan pokok di Indonesia. Mau ke mana saja mereka pergi untuk makan, orang Indonesia selalu mencari menu yang terdapat nasi. Warung makan dan restoran-restoran mewah pun juga pasti menyediakan setidaknya satu menu nasi.

Nasi, Makanan Pokok Orang Indonesia [imagesource]
Uniknya lagi, beberapa orang Indonesia yang percaya bahwa kalau tidak makan nasi bisa sakit. Padahal ada banyak sekali makanan pengganti nasi dengan nilai gizi yang sama. Tapi tetap saja, pokoknya kalau belum makan nasi belum makan namanya, walaupun sebelumnya sudah makan 5 tangkap roti sekalipun.

2. Yang Paling Lezat Dimakan Terakhir

Orang Indonesia juga sering menyantap nasi dengan berbagai macam lauk-pauk. Masing-masing dari lauk-pauk itu tentunya memiliki tingkat kelezatan yang berbeda-beda. Nah, orang Indonesia biasanya akan menyisakan lauk yang paling lezat tersebut untuk dimakan paling terakhir.

Yang Enak yang Terakhir [imagesource]
Padahal sebenarnya mau dimakan saat di awal, di pertengahan atau di akhir itu sama-sama lezat bukan. Memangnya siapa sih yang bisa meragukan kelezatan dari masakan Indonesia? Tapi hal ini telah menjadi kebiasaan dari kebanyakan orang di Indonesia.

3. Makan Mie Pake Nasi

Jika di beberapa negara mie menjadi salah satu makanan pokok, namun tidak terjadi di Indonesia. Orang Indonesia sering menjadikan mie sebagai lauk alias makanan pendamping nasi. Menu yang satu ini sangat melekat dengan mahasiswa di Indonesia yang tinggal di kost-an.

Menu Andalan Anak Kost di Indonesia [imagesource]
Padahal, baik mie ataupun nasi sama-sama mengandung kalori dan karbohidrat. Sedangkan tubuh manusia tidak hanya membutuhkan karbohidrat, tetapi juga protein, serat dan juga vitamin. Tapi untuk sementara, pola makan yang sehat di kesampingkan dulu saja deh.

4. Gak Bisa Lepas dari Sambal dan Kerupuk

Yang satu ini juga menjadi ciri khas orang Indonesia saat makan, apalagi kalau bukan sambal. Apapun makanannya, sambal tak boleh ketinggalan. Menurut orang Indonesia, rasa pedas sambal dapat meningkatkan selera makan dan makanan pun juga semakin lezat rasanya.

Dapat Meningkatkan Selera Makan [imagesource]
Selain sambal, orang Indonesia juga suka sekali makan kerupuk sebagai pelengkap. Suara kriuk-kriuk saat kita memakannya, terdengar begitu seru dan mengasyikkan. Dijamin deh, orang yang berada di sampingnya akan langsung tergiur untuk ikutan makan juga.

5. Tidak Menggunakan Sendok dan Garpu

Jarang sekali orang Indonesia asli yang menggunakan sendok ataupun garpu saat makan. Mereka lebih suka makan dengan menggunakan tangan kanan. Tidak perlu repot, cukup dengan mencuci tangan dengan air bersih bisa langsung menyantap makanan.

Lebih Nikmat Makan dengan Tangan [imagesource]
Kenapa harus tangan kanan? Karena leluhur di Indonesia sudah mengajarkan tangan yang baik adalah tangan kanan. Tangan kiri itu biasanya digunakan oleh orang Indonesia untuk membersihkan diri setelah buang air. Jadi gak mungkin dong tangan kiri tersebut digunakan untuk mengambil makanan juga.

6. Makan Bersama-Sama

Bagi orang Indonesia makan sendirian itu memang  tidak menyenangkan. Mereka lebih suka makan secara bersama-sama, entah itu dengan keluarga ataupun teman. Ya, karena orang Indonesia memang sangat menjunjung tinggi sosialisasi di atas segalanya.

Makan Bersama Lebih Menyenangkan [imagesource]
Walaupun hanya makan nasi dengan tempe dan kecap, kalau ramai-ramai pasti akan terasa lezat juga. Satu lagi yang menjadi ciri khas orang Indonesia, saat makan bersama ini mereka akan duduk bersila di lantai dan membentuk lingkaran. Suasana kebersamaan yang begitu hangat bukan?

Baca Juga : 5 Kebiasaan Orang Indonesia yang Bikin Emosi Setengah Mati

Itulah tadi beberapa kebiasaan saat makan orang Indonesia. Kebiasaan-kebiasaan ini pasti sangat sulit ditemui jika kita bepergian ke luar negeri loh. Kalau menurut readers, ada lagi gak nih kebiasaan orang Indonesia saat makan yang belum disebutkan di atas ini? 🙂

Share
Published by
Rahma Muliani

Recent Posts

Sebulan Kenal Langsung Lamaran, Ini Fakta Pertunangan Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardhana

Kabar mengejutkan sekaligus membahagiakan datang dari penyanyi dan pembawa acara Ayu Ting Ting. Setelah berpisah…

2 months ago

Pakai Foto Nyeleneh sampai Tak Diusung Partai, Ini Alasan Komeng Maju Nyaleg DPD Jawa Barat

Ada kejadian menghebohkan saat penyelenggaraan Pemilu 2024 yang diadakan serentak pada 14 Februari 2024 lalu.…

2 months ago

Kronologi Dante Anak Tamara Tyasmara Tewas Diduga di Tangan Pacar Ibunya

Artis Tamara Tyasmara tengah berduka setelah kepergian anak semata wayangnya bersama sang mantan suami, Angger…

2 months ago

Raja Charles III Menderita Kanker Ketika Menjalani Perawatan Masalah Prostat

Kabar tak mengenakkan datang dari keluarga Kerajaan Inggris. Baru beberapa bulan menjalani perannya sebagai Raja…

3 months ago

Diduga Terlibat Pencucian Uang Ratusan Miliar, Raffi Ahmad Beri Klarifikasi

Raffi Ahmad bukan hanya dikenal sebagai artis, tapi juga pengusaha. Kekayaan yang dimilikinya tak main-main,…

3 months ago

Curhat 10 Tahun Menikah Diselingkuhi Suami dengan Adik Ipar, Mamah Dedeh Peluk Ibu Ini

Ustazah Dedeh Rosidah, atau akrab disapa Mamah Dedeh, menjadi salah satu penceramah yang begitu disukai…

3 months ago