Entertainment

5 Artis Alami Kecelakaan Maut tapi Selamat, Kata Netizen: Cepatlah Tobat, Sebelum Terlambat

Belum lama ini, pedangdut Anisa Bahar mengalami kecelakaan maut yang menyebabkan kendaraannya rusak parah. Beruntung dirinya selamat dan tidak terluka, begitu pula orang-orang yang ada di dalam kendaraan tersebut. Ia lalu membagikan kisahnya di media sosial, lewat instagram story pada akun pribadinya (@anisabaharreal).

Netizen yang menjadi pengikutnya pun kaget dan merasa lega karena kecelakaan yang menimpa Anisa Bahar dan keluarganya tak berdampak apa-apa pada dirinya, hanya kendaraan saja. Ketika akun gosip mengunggah ulang postingan tersebut pun netizen juga ikut bersyukur, namun ada pula yang berkomentar “cepatlah taubat sebelum terlambat.” Rupanya, selain Anisa Bahar juga banyak artis-artis yang mengalami kecelakaan parah, tetapi masih selamat serta sehat walafiat.

Pada tahun 2009, Dinda Kanya Dewi mengalami kecelakaan yang cukup brutal juga. Ia berkendara sendiri ketika menjelang subuh. Tentu saja, pada waktu tersebut jarang terlihat orang melintasi jalan raya. Dinda yang akan pulang ke rumah usai syuting sinetron Cinta Fitri itu lalai tak menggunakan sabuk pengaman dan menabrak trotoar di daerah Salemba karena mencoba menghindari pengendara motor. Alhasil, dirinya mengalami syok berat. Untung saja fisiknya tak kenapa-kenapa. Pada tahun yang sama, Mulan Jameela juga mengalami kecelakaan maut. Bedanya, kecelakaan yang menimpa istri dari Ahmad Dhani ini terjadi di Surabaya. Mobil yang ia tumpangi terlihat menabrak tiang. Beruntung Mulan dan ketiga penumpang lainnya selamat dan hanya mendapat luka ringan, seperti yang diwartakan seleb.tempo.co.

Dinda Kanya Dewi dan Mulan Jameela Kecelakaan [sumber gambar]
Pesinetron Jonathan Frizzy juga ternyata pernah mengalami kecelakaan yang cukup parah. Hal ini terjadi pada tahun 2011, ketika dirinya sedang melintasi daerah Tebet. Ijong—panggilan akrab Jonathan Frizzy diduga kelelahan, sehingga ia tak sengaja menyebabkan dirinya sendiri terlibat kecelakaan yang cukup parah, dilansir dari detik.com. Alhasil, ia mengalami syok berat dan tak mau bertemu dengan orang-orang untuk sementara waktu. Tak hanya artis Indonesia, idol K-Pop dari boyband Big Bang juga pernah mengalami kecelakaan maut pada tahun 2014. Kala itu, Seungri yang diharuskan untuk mengisi konser YG Family di Singapura harus absen lantaran dirinya masih syok setelah kecelakaan. Digadang-gadang, kecelakaan yang dialami Seungri disebabkan oleh kejaran fans sasaengfans yang suka mengganggu para idol, terhadap mobil yang dikendarainya. Alhasil, mobil Seungri terlihat terpental-pental, namun dirinya masih selamat.

Jonathan Frizzy dan Seungri Kecelakaan [sumber gambar]
Maut memang kadang datang menyapa di waktu dan tempat yang tak diduga-duga. Beruntung 5 artis di atas tidak mengalami luka yang sangat parah atau bahkan meninggal dunia. Mungkin ini adalah peringatan dari Tuhan agar kita senantiasa berhati-hati di manapun berada.

Share
Published by
Harsadakara

Recent Posts

Lagi Ramai, Penipuan Modus ‘Cari iPhone Hilang,’ Waspadai Ciri-Cirinya

Namanya juga penipu. Akan selalu ada cara untuk membuat korbannya tidak berkutik demi merampas harta…

4 days ago

Rombongan Klub Motor Sunmori VS Warga Pengguna Matic Berujung Emosi

Sunmori atau Sunday Morning Ride adalah salah satu hobi masyarakat Indonesia. Para pemilik kendaraan roda…

5 days ago

Kasus Keracunan MBG di MAN 1 Cianjur, Korban Terus Bertambah

Makan Bergizi Gratis (MBG) nampaknya harus secepatnya melakukan penyempurnaan. Pasalnya, masih banyak ditemui beragam kasus…

1 week ago

Wafatnya Tinggalkan Duka, Inilah Pesan dan Kesan Indah Paus Fransiskus Bagi Indonesia

Paus Fransiskus tutup usia pada hari Senin 21 April 2025. Berita yang cukup mengagetkan mengingat…

1 week ago

Katanya Krisis Ekonomi Kok Malah Borong Emas, Ada Apa?

Sudah bukan rahasianya Donald Trump saja, seluruh dunia juga tahu kalau umat manusia sedang terancam…

2 weeks ago

Beruntun, Terungkapnya 3 Kasus Pelecehan Pasien oleh Dokter yang Bikin Miris

Kasus pelecehan pasien yang melibatkan dokter saat ini marak menjadi buah bibir masyarakat. Kejadiannya nyaris…

2 weeks ago