in

Younglex Diserang Fans Blackpink Seluruh Dunia Gara-gara Dianggap Lecehkan Lisa

Setelah Reza ‘Arap’ Oktovian, rapper tanah air kembali diserang oleh fans K-Pop baru-baru ini. Sebelumnya, rapper sekaligus YouTuber, yang dikenal dengan nama Arap tersebut, dituduh telah memplagiasi lagu dari G-Dragon—yang dijuluki king of K-Pop, dengan judul Bullshit. Hal tersebut juga telah diulas Boombastis.com dalam sebuah artikel kompilasi yang bertajuk Penggemar Persija Hingga K-Pop, 5 Artis Ini Alami Penyerangan Ekstrem dari Fans Fanatik.

Tak hanya Arap, musisi Anji juga pernah diserang oleh fans boy band EXO gara-gara kasus serupa. Kali ini, nama Younglex lah yang terseret. Bukan hal mengagetkan, mengingat Younglex sudah dipandang memiliki segudang sensasi oleh netizen. Namun, yang perlu digaris bawahi adalah apa sensasi yang dibuat Younglex kali ini.

Younglex & Blackpink [sumber gambar]
Hal tersebut menyangkut pautkan Blackpink, girl band besutan agensi YG Entertainment—agensi yang juga menaungi G-Dragon serta Big Bang. Semenjak comeback-nya pada 15 Juni lalu, Blackpink menjadi girl band Korea Selatan yang paling disoroti. Situs musik billboard.com saja menuliskan bahwa Blackpink adalah musisi Korea Selatan pertama yang menduduki peringkat pertama di tangga lagu Billboard. Kompas.com juga menuliskan bahwa Blackpink telah membuat rekor baru, mengalahkan girl band Wonder Girls yang pernah menduduki posisi ke-76 dalam chart hot 100.

Kepopulerannya begitu masif di dunia, tak ayal jika penggemarnya yang menyebut dirinya sebagai Blink jumlahnya lebih besar daripada sayangnya dia ke kamu, #ups. Rapper Younglex pun salah satunya. Ia mengidolakan Blackpink, tetapi main bias-nya adalah Lisa, member termuda yang tak memiliki darah Korea Selatan sedikitpun. Pemilik nama lengkap Lalisa Manoban ini berasal dari Thailand, sehingga ia memiliki kecantikan khas Asia Tenggara yang mau tak mau membuat banyak lelaki Indonesia klepek-klepek. Saking ngefans-nya Younglex dengan Lisa, ia mengaku telah mengikuti perkembangannya dari tahun 2013 (sebelum debut) hingga 2016 (awal debut), dikutip dari mojok.co.

Komentar Younglex di Instagram Lisa [sumber gambar]
Selain itu, bagi netizen tanah air yang mengikuti instagram pribadi Lisa (@lalalalisa_m) pasti sudah hafal bagaimana tingkah Younglex ketika maknae Blackpink ini mengunggah foto. Ia selalu memberikan like dan comment pada tiap postingannya. Mulai dari berharap bisa bertemu dan kerja bareng, hingga berdoa agar Lisa menjadi jodohnya. Cara ngefans Younglex awalnya sangat positif, ia bahkan rela merogoh kocek besar untuk membeli mini album asli mereka yang bertajuk Square Up. Namun, ia melakukan kesalahan fatal yang membuat dirinya diserang oleh fans K-Pop, terutama para Blink.

Younglex unboxing mini album Blackpink [sumber gambar]
Pada tanggal 19 Juli lalu, Younglex mengunggah sebuah video berjudul Blackpink – Square Up Album (Review Indonesia) | #MenurutGue Eps.9 dengan durasi 11:43 menit. Pada awal-awal video, tak ada hal yang patut disorot, Younglex melakukan unboxing mini album Blackpink dengan excited, sama halnya dengan para fans lainnya. Namun, pada menit ke 3:39 mulai muncul kata-kata yang tak patut diucapkan. Meski disensor, masyarakat tahu bahwa Younglex berkata “oh shit, oh shit, foto-foto, buat bacol, oh shit, buat bacol, bahan coli,” yang mengkategorikan dirinya telah melakukan pelecehan terhadap seorang wanita dengan menyebut fotonya sebagai bahan untuk berfantasi/masturbasi.

Instagram Story Amrazing [sumber gambar]
Netizen pun ramai-ramai menyerbu dirinya dan mempertanyakan, apakah memang Younglex benar-benar seorang fans dari Lisa, kok bisa nyeletuk fotonya sebagai bacol. Di sisi lain, netizen yang menganggap Younglex hanya bercanda pun banyak. Selebtwit Alexander Thian (@aMrazing) pun turut berkomentar terkait hal ini. Ia menulis opininya dalam instagram story, dan berkata “I know this dude is an asshole but this time he’s gone too far by saying photo material for masturbation,”—gue tahu orang ini bajingan, tapi kali ini dia udah parah banget, bilang foto Lisa buat bacol. Setelah itu, ia mendapat sebuah tanggapan dari pengikutnya yang beropini bahwa sebenarnya Younglex tak bermaksud begitu, tetapi hanya bahan bercandaan saja untuk konten YouTube-nya.

Lalisa Blackpink [sumber gambar]
Namun, Alexander Thian menanggapi “pelecehan seksual TIDAK AKAN PERNAH menjadi “just a joke,” coba bayangin kalau Lisa adalah adek perempuan lo dan seseorang di dunia maya memegang fotonya dan berkata “oh shit, ini buat bacol,” lo kesel, enggak? Masih bilang kalau hal tersebut hanya bercandaan?” Setelah akun instagramnya dibombardir oleh fans Blackpink dari seluruh dunia, akhirnya Younglex buka suara. Ia menulis “Lol fans K-Pop kocak2 yak fantasinya terlalu berlebihan sekolah dulu dek yang bener, sama hafalin PANCASILA baru deh hafalin lagu korea lagi,” dalam instagram story-nya. Padahal, dalam hal ini Younglex juga fans K-Pop yang fantasinya berlebihan? Kalau kata mojok.co “ngata-ngatain kita fantasinya berlebihan, kok sendirinya dari awal ngaku-ngaku jadi jodohnya Lisa???”

Ernest Prakasa Buka Suara Soal Via Vallen [sumber gambar]
Nah, sekarang Sahabat Boombastis apa masih ingat kasus Via Vallen dan bagaimana masyarakat bersikap defensif kepadanya? Lisa dalam hal ini juga menjadi korban seperti Via loh, meski tidak “dichat langsung” oleh Younglex. Apa salah jika para Blink membela Lisa hingga terbit tagar #SaveLisa? Tidak. Apa Younglex juga salah mengutarakan opininya dalam sosial media pribadinya? Tentu juga tidak. Namun, yang disayangkan adalah Younglex sebagai public figure mengatakan hal yang kurang pantas diungkapkan kepada publik. Reaksinya terhadap serangan fans K-Pop pun kurang tenang dan berapi-api, seolah mengulangi kesalahan yang sama dengan klarifikasi Arap. Jika ia menanggapi dengan kepala dingin dan menjelaskan maksudnya, seperti yang dilakukan oleh Eka Gustiwana, sebagai produser lagu Arap yang dituduh plagiasi karya G-Dragon, maka ia tak akan menerima lebih banyak kebencian lagi.

Padahal, selain sering bikin sensasi, ia juga menghasilkan prestasi, loh. Seperti yang pernah diulas Boombastis.com dalam artikel bertajuk Enggak Melulu Mancing Emosi, Inilah 5 Sisi Baik Young Lex yang Jarang Diketahui. Dalam video unboxing mini album Blackpink-nya pun ia menegaskan bahwa fans yang baik adalah mereka yang menghargai karya idolanya dengan membali karya asli. Sebuah campaign yang baik, kan sebagai seorang fans?

Written by Harsadakara

English Literature Graduate. A part time writer and full time cancerian dreamer who love to read. Joining Boombastis.com in August 2017. I cook words of socio-culture, people, and entertainment world for making a delicious writing, not only serving but worth reading. Mind to share your thoughts with a cup of asian dolce latte?

Leave a Reply

Saingi LP Sukamiskin, Penjara Depok Ini Malah Mirip Dengan Kos-kosan Elite Anak Kuliah

Seperti Tak Memiliki Belas Kasihan, 5 Tim Ini Bantai Lawannya dengan Puluhan Gol