Categories: Tips

Demam Vonvon ‘Ketika Tuhan Menciptakan Saya’ Yang Bikin Penasaran Netizen

Masih ingatkah anda dengan aplikasi penebak umur hanya dengan menggunakan foto? Berapa kali anda gonta-ganti foto agar umur terpampang lebih muda? Nah, setelah prediksi umur lewat, kali ini muncul aplikasi serupa yang tujuannya buat lucu-lucuan. Nama aplikasinya, “Ketika Tuhan Menciptakan Saya…”

Aplikasi ini menjadi viral karena konten yang disajikan benar-benar unik. Inilah yang menyebabkan aplikasi ini dipakai oleh jutaan orang untuk memprediksi “Sebenarnya Tuhan menambahkan apa sih saat kita dibuat” Nah lho, penasaran, kan? Yuk ah, kita simak saja ulasan selengkapnya.

1. Aplikasi Konyol Yang Memikat Banyak Orang

Secara prinsip, aplikasi ini dibuat untuk tujuan lucu-lucuan, iseng dan bikin orang yang menggunakannya akan tertawa. Kita cukup memasukkan nama lengkap dan menekan tombol hasil. Maka dalam hitungan detik akan muncul komposisi dari tubuh kita saat Tuhan menciptakan kita.

Ketika Tuhan Menciptakan Saya…

Komposisi biasanya terdiri dari 3 bagian. Pertama adalah sifat dasar kita, misalnya inosens, kedua adalah nasib kita, misalnya sebuah kemakmuran, ketiga adalah selera humor kita misalnya sebuah kekonyolan. Namun tiga hal ini bisa berganti-ganti sesuai dengan nama yang kita masukkan. Kadang ada yang isinya: Tuhan menambahkan ketampanan, kemalasan, dan kekayaan. Pokoknya nggak akan terduga dan bikin kita ketawa sampai ada juga yang nggak terima.

2. Yang Membuat Aplikasi Ini Dipakai Jutaan Orang

Ada beberapa hal yang membuat aplikasi besutan VonVon ini begitu melejit. Yang pertama adalah ide. Aplikasi ini membuat orang penasaran dengan hasilnya. Kira-kira apa yang Tuhan tambahkan ketika membuat saya, ya? Apa aplikasi ini bener-benar bisa memprediksi dengan akurat? Iseng masukin nama teman kayaknya bener, dia konyol dan di aplikasi juga tampil konyol, ah pengen coba!

Hasil “Ketika Tuhan Menciptakan Saya…”

Hal kedua yang membuat aplikasi ini begitu digandrungi adalah kontennya yang sangat sederhana. Hampir semua orang mampu menggunakan aplikasi ini. Mereka cukup memasukkan nama dan viola, muncullah komposisi yang ada di dalam diri kita. Penasaran nggak anda diciptakan dari campuran apa saja? Yuk ah, coba sendiri!

3. Dalang di Balik Kekonyolan Vonvon Yang Mendunia

VonVon Menyatakan dirinya sebagai “The no.1 Internet Media” untuk era mobile yang sekarang mulai maju. Fokus utama dari VonVon adalah mencari ide-ide yang baru dan belum pernah ada di dunia. Mereka akan menganalisis konten-konten viral dan menjadikannya sesuatu hal yang baru. VonVon memiliki ambisi untuk menjadi perusahaan media berkembang no.1 di Asia.

Tim Vonvon

Dalam sebulan rata-rata ada sekitar 3 juta pengguna di VonVon, padahal web baru diluncurkan 3 bulanan. Hal ini terus melejit setelah “Ketika Tuhan Menciptakan Saya…” menjadi viral di beberapa negara terutama Indonesia. VonVon adalah perusahaan media berbasis di Korea Selatan. Isinya adalah kumpulan anak-anak muda penuh ide yang menginginkan sesuatu hal yang unik dan baru.

Tak ubahnya sebuah musim, pasti ada sesuatu yang datang dan pergi. Pintar-pintar saja mencari celah untuk mendapatkan sebuah perhatian. Seperti yang dilakukan oleh orang-orang VonVon ini. Hal sederhana bisa dibuat mendunia asal dikemas dengan cara yang unik dan kreatif. Tertarik mencoba aplikasi ini? Atau pengen buat aplikasi sejenis ini?

Share
Published by
Adi Nugroho

Recent Posts

Lagi Ramai, Penipuan Modus ‘Cari iPhone Hilang,’ Waspadai Ciri-Cirinya

Namanya juga penipu. Akan selalu ada cara untuk membuat korbannya tidak berkutik demi merampas harta…

3 days ago

Rombongan Klub Motor Sunmori VS Warga Pengguna Matic Berujung Emosi

Sunmori atau Sunday Morning Ride adalah salah satu hobi masyarakat Indonesia. Para pemilik kendaraan roda…

5 days ago

Kasus Keracunan MBG di MAN 1 Cianjur, Korban Terus Bertambah

Makan Bergizi Gratis (MBG) nampaknya harus secepatnya melakukan penyempurnaan. Pasalnya, masih banyak ditemui beragam kasus…

1 week ago

Wafatnya Tinggalkan Duka, Inilah Pesan dan Kesan Indah Paus Fransiskus Bagi Indonesia

Paus Fransiskus tutup usia pada hari Senin 21 April 2025. Berita yang cukup mengagetkan mengingat…

1 week ago

Katanya Krisis Ekonomi Kok Malah Borong Emas, Ada Apa?

Sudah bukan rahasianya Donald Trump saja, seluruh dunia juga tahu kalau umat manusia sedang terancam…

1 week ago

Beruntun, Terungkapnya 3 Kasus Pelecehan Pasien oleh Dokter yang Bikin Miris

Kasus pelecehan pasien yang melibatkan dokter saat ini marak menjadi buah bibir masyarakat. Kejadiannya nyaris…

2 weeks ago