Categories: Tips

5 Tipe Pengamen di Indonesia Versi Boombastis

Meskipun kesannya agak kurang baik, namun pengamen adalah profesi yang dilakukan begitu banyak orang. Terlepas dari kesan, tapi aktivitas satu ini lumayan bisa menghasilkan banyak uang. Sehari kalau sedang ‘bedjo’ alias beruntung, pengamen bisa memiliki pendapatan yang bahkan PNS pun kalah.

Meskipun pengamen di mana-mana konsepnya sama, yakni bernyanyi untuk mendapatkan duit, tapi sejatinya profesi ini punya klasifikasi atau tipe yang berbeda-beda. Parameternya sendiri berdasarkan banyak hal, mulai dari skill, modal sampai tujuan mengamen itu sendiri. Ya, ternyata dari segelintir pengamen, ada lho yang nggak cari uang melainkan ingin melatih skill dan semacamnya.

Berdasarkan pantauan kami nih, pengamen itu bisa dibedakan menjadi beberapa tipe. Berikut ulasan lengkapnya.

1. Tipe Pengamen ‘Profesional’

Pengamen profesional [Image Source]
Yang pertama kita bahas adalah pengamen profesional. Pengamen tipe ini punya keahlian laiknya seorang yang profesional di bidangnya. Pandai memetik gitar atau alat musik lainnya. Tabungan lagunya pun banyak. Biasanya mereka ini juga oke banget suaranya. Dan lazimnya lagi, tipe pengamen ini juga tak mencari duit melainkan apresiasi. Umumnya sih, tujuan mengamen mereka juga agar bisa jadi semacam promosi gratis dan menjaring keberuntungan. Ya, mungkin saja ada orang label yang kebetulan lihat dan kepincut.

2. Pengamen Keren yang Butuh Duit

Pengamen keren [Image Source]
Tipe kedua adalah pengamen yang secara skill dan suara oke, tapi mereka memang butuh duit. Yang ini cukup banyak ditemui entah di bus-bus atau tempat keramaian. Mereka ini biasanya secara khusus melatih dirinya biar mantap musikalitasnya dengan tujuan agar orang-orang bakal terhibur sehingga memberi dengan ikhlas.

3. Tipe Pengamen Matre

Pengamen matre [Image Source]
Bukan bermaksud menghina, tapi rata-rata pengamen kita adalah tipe matre. Mereka tak punya tujuan apa pun selain mencari duit. Tapi, sayangnya hal tersebut tidak diimbangi dengan kemampuan. Jadi, secara skill mereka biasa banget. Hanya modal suara pas-pasan dan tahu kunci-kunci dasar saja. Meskipun matre, tapi pengamen ini masih modal. Biasanya mereka punya gitar sendiri

4. Si Pengamen Modal Dengkul

Pengamen nggak modal [Image Source]
Seperti namanya, tipe pengamen ini benar-benar nggak modal. Tidak seperti pengamen tipe sebelumnya yang setidaknya punya gitar, yang ini benar-benar tidak punya instrumen pendukung apa-apa pun. Ada sih, tapi itu hanya kedua tangannya yang ditepuk-tepukkan tidak jelas. Itu pun modalnya Tuhan yang ngasih. Pengamen jenis ini juga matre dan skillnya cukup buruk. Kita biasanya mending langsung kasih daripada mendengarkan suaranya yang fals pangkat dua.

 

 

5. Pengamen Tukang Palak

Pengamen tukang palak [Image Source]
Tipe pengamen satu ini bisa dibilang yang paling parah dari semuanya. Sudah modal dengkul, suara pas-pasan, maksa pula ketika mengamen. Ketemu yang model begini mending langsung telepon Satpol PP saja biar dikasih pencerahan. Setidaknya di lembaga sosial diberi pelajaran soal solmisasi. Mereka ini juga bisa dibilang pengamen yang berkedok. Dari luar sih ngamen, tapi tujuannya malak alias meminta uang dengan paksa. Pengamen model begini biasanya juga cukup nekat.

Di satu sisi pengamen memang kadang bikin jengkel, tapi di sisi lain mereka juga bisa memberikan hiburan unik yang jarang bisa didapatkan. Apalagi kalau pengamennya oke plus lagunya juga mewakili isi hati kita. Tapi, tak bisa dihindari juga kalau banyak pengamen yang bikin jengkel. Sudah modal dengkul, suara ngalor ngidul, mintanya pun maksa pakai ngibul.

Share
Published by
Agus Supriyatna

Recent Posts

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

19 hours ago

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Usai Pesta Ganja Pakai Modus Baru Rokok Elektrik

Nama selebgram Chandrika Chika terseret pada kasus penyalahgunaan narkoba yang baru-baru ini terungkap. Tidak sendirian,…

3 days ago

Wah Ratusan KK Warga Desa Wunut Klaten Mendapat THR 400 Ribu dari Pendapatan Desa!

Mendapat tunjangan hari raya (THR) dari perusahaan atau tempat kita bekerja, memang sudah biasa. THR…

5 days ago

Idap Anemia Aplastik Sejak Tahun Lalu, Babe Cabita Hembuskan Napas Terakhirnya

Kabar duka datang dari keluarga besar Stand Up Comedy Indonesia. Priya Prayoga Pratama atau lebih…

2 weeks ago

Kecelakaan Maut KM 58 Tol Cikampek Sebabkan 12 Orang Meninggal Dunia Seketika

Kecelakaan maut terjadi di Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, tepatnya pada Km 58, pada hari…

3 weeks ago

Misteri Kematian Ibu Muda di Gresik, Uang Raib hingga Saksi Ditemukan Meninggal

Misteri masih menyelimuti kematian seorang ibu muda di Gresik bernama Wardatun Toyyibah. Perempuan berusia 28…

4 weeks ago