Categories: Tips

Sheila On 7 Raih Tiga Penghargaan Sekaligus Dalam ICA 2015

Sheila On 7 Raih Tiga Penghargaan Sekaligus Dalam ICA 2015 via wowkeren

Ajang penghargaan untuk insan film, musik dan televisi Indonesian Choice Award (ICA) 2015 sukses digelar di Indonesia Convention Exhibition, BSD City, Tangerang, Minggu (24/5). Grup band Sheila On 7 berhasil memborong piala dari beberapa kategori. Tak tanggung-tanggung, ada tiga piala yang dibawa pulang Sheila On 7.

Dalam acara ini, Sheila On 7 membawa pulang piala dari kategori Album Of The Year, Band Group Duo Of The Year dan Song Of The Year. Tidak hanya membuat fans bangga melalui perolehan tiga piala sekaligus, band asal Yogyakarta tersebut juga memanjakan penggemar dengan tampil di Indonesian Choice Awards 2015.

Sheila On 7 membuat band senior seperti Slank harus mengakui kehebatannya. Sama-sama masuk dalam kategori Band/Group/Duo Of The Year, akan tetapi band asal Yogyakarta ini terpilih sebagai pemenang tersebut. Penghargaan tersebut diperoleh melalui lagu barunya yang berjudul “Lapang Dada”.

Selain itu, band yang baru merilis albumnya beberapa waktu yang lalu itu juga membuat sebuah pencapaian yang baru dengan memenangkan Breakthrough Of The Year, Kunto Aji menjadi nama yang kembali digeser oleh Sheila On 7 di kategori Song Of The Year. Selain sukses menggeser nama-nama musisi besar, Sheila On 7 layak disebut sebagai salah satu band terbaik yang terpilih lewat acara Indonesia Choice Awards 2015.

Indonesian Choice Awards 2015 juga dimeriahkan oleh sederet bintang papan atas Tanah Air lainnya. Tak hanya itu, Demi Lovato pun tampil membius penonton lewat beberapa lagu andalannya. Berikut ini daftar pemenang Indonesian Choice Awards 2015 di bidang musik :

Album Of The Year : Sheila On 7 – Musim Yang Baik
Male Singer Of The Year : Judika
Female Singer Of The Year : Maudy Ayunda
Band Group Duo Of The Year : Sheila On 7
Song Of The Year : Sheila On 7 – Lapang Dada

Share
Published by
Adys Disty

Recent Posts

Lagi Ramai, Penipuan Modus ‘Cari iPhone Hilang,’ Waspadai Ciri-Cirinya

Namanya juga penipu. Akan selalu ada cara untuk membuat korbannya tidak berkutik demi merampas harta…

6 days ago

Rombongan Klub Motor Sunmori VS Warga Pengguna Matic Berujung Emosi

Sunmori atau Sunday Morning Ride adalah salah satu hobi masyarakat Indonesia. Para pemilik kendaraan roda…

1 week ago

Kasus Keracunan MBG di MAN 1 Cianjur, Korban Terus Bertambah

Makan Bergizi Gratis (MBG) nampaknya harus secepatnya melakukan penyempurnaan. Pasalnya, masih banyak ditemui beragam kasus…

1 week ago

Wafatnya Tinggalkan Duka, Inilah Pesan dan Kesan Indah Paus Fransiskus Bagi Indonesia

Paus Fransiskus tutup usia pada hari Senin 21 April 2025. Berita yang cukup mengagetkan mengingat…

2 weeks ago

Katanya Krisis Ekonomi Kok Malah Borong Emas, Ada Apa?

Sudah bukan rahasianya Donald Trump saja, seluruh dunia juga tahu kalau umat manusia sedang terancam…

2 weeks ago

Beruntun, Terungkapnya 3 Kasus Pelecehan Pasien oleh Dokter yang Bikin Miris

Kasus pelecehan pasien yang melibatkan dokter saat ini marak menjadi buah bibir masyarakat. Kejadiannya nyaris…

2 weeks ago