Categories: Tips

Sayang Anak, Pria Ini Rela Kehilangan Gaji Rp 99,2 Miliar Per Bulan

Di masa kini, materi dan uang bisa menjadi segalanya. Semua orang berlomba-lomba memiliki banyak uang agar bisa bahagia. Namun sesungguhnya, uang bukanlah sumber kebahagiaan sejati. Ketika banyak orang bekerja keras untuk mendapat gaji besar demi bisa membahagiakan anak dan keluarganya, pria ini sebaliknya. Dia rela meninggalkan perusahaan yang menggajinya puluhan miliar rupiah setiap bulan demi bisa memiliki waktu lebih banyak bersama anak-anaknya.

Nama Mohamed El-Erian dikenal oleh para pelaku bisnis keuangan. Sebagai CEO perusahaan investasi Pacific Investment Management Company (PIMCO), Mohamed El-Erian melakukan keputusan besar dalam hidupnya. Beberapa hari yang lalu, Mohamed El-Erian mengumumkan pengunduran dirinya dari perusahaan PIMCO. Banyak orang tak percaya dengan hal itu, karena perusahaan tersebut memberi penghasilan fantastis. Dengan keputusannya mundur, Mohamed El-Erian kehilangan penghasilan sebesar US $ 8,4 juta atau sekitar Rp 99,2 miliar.

Sayang Anak Rela Kehilangan Gaji Rp 99 2 Miliar

Anda pasti tidak membayangkan uang sebanyak itu setiap bulan disia-siakan oleh Mohamed El-Erian. Namun pria ini memiliki alasan mengapa rela kehilangan penghasilan yang sangat besar. Semua dilakukan demi putrinya yang berusia 10 tahun. Mohamed El-Erian mendapat surat dari putrinya, dalam surat tersebut, putrinya bersedih karena ayahnya tidak bisa datang dalam acara Halloween, acara pertemuan orang tua dan pertandingan sepak bola pertamanya.

Sebagai CEO perusahaan investasi, sudah pasti pekerjaan Mohamed El-Erian sangat padat, tak heran jika waktu sang pria habis di kantor. “Hidup saya tidak seimbang, antara pekerjaan dan kehidupan nyata. Ketidakseimbangan itu telah menyakiti hubungan saya dan putri saya. Saya tidak punya cukup waktu untuk menemaninya,” demikian penuturan Mohamed El-Erian.

Para pelaku usaha investasi merasa terkejut dengan hal ini, namun Mohamed El-Erian tampaknya berbahagia. Dia mulai membayar hutang pada anak dan istrinya. Sekarang dia bisa bergantian dengan sang istri mengantar putri mereka ke sekolah dan merencanakan liburan bersama.

Share
Published by
Admin

Recent Posts

Lagi Ramai, Penipuan Modus ‘Cari iPhone Hilang,’ Waspadai Ciri-Cirinya

Namanya juga penipu. Akan selalu ada cara untuk membuat korbannya tidak berkutik demi merampas harta…

3 days ago

Rombongan Klub Motor Sunmori VS Warga Pengguna Matic Berujung Emosi

Sunmori atau Sunday Morning Ride adalah salah satu hobi masyarakat Indonesia. Para pemilik kendaraan roda…

5 days ago

Kasus Keracunan MBG di MAN 1 Cianjur, Korban Terus Bertambah

Makan Bergizi Gratis (MBG) nampaknya harus secepatnya melakukan penyempurnaan. Pasalnya, masih banyak ditemui beragam kasus…

1 week ago

Wafatnya Tinggalkan Duka, Inilah Pesan dan Kesan Indah Paus Fransiskus Bagi Indonesia

Paus Fransiskus tutup usia pada hari Senin 21 April 2025. Berita yang cukup mengagetkan mengingat…

1 week ago

Katanya Krisis Ekonomi Kok Malah Borong Emas, Ada Apa?

Sudah bukan rahasianya Donald Trump saja, seluruh dunia juga tahu kalau umat manusia sedang terancam…

1 week ago

Beruntun, Terungkapnya 3 Kasus Pelecehan Pasien oleh Dokter yang Bikin Miris

Kasus pelecehan pasien yang melibatkan dokter saat ini marak menjadi buah bibir masyarakat. Kejadiannya nyaris…

2 weeks ago