Categories: Tips

Roller Coaster Ini Mampu Melesat Secepat Mobil Balap F1!

Suka naik roller coaster? nah, biasanya wisatawan yang memiliki nyali besar saat datang ke taman rekreasi selalu berburu wahana yang anti mainstream. Mereka akan memilih permainan yang tidak banyak orang berani menaikinya, salah satunya adalah roller coaster. Tapi roller coaster yang satu ini lain dari pada yang lain, kereta luncur ini mampu melesat secepat mobil balap F1. Edian!

Salah satu wahana yang paling menantang di setiap taman rekreasi adalah roller coaster. Saking ekstrimnya tak banyak pengunjung yang berani mencobanya. Tapi buat wahana satu ini yang ada di Ferrari World, Abu Dhabi ini bahkan orang bernyali sekalipun akan berfikir dua kali untuk mencobanya. Terang saja kereta ini mampu meluncur 240 kilometer per jam.

Formula Rossa [Image Source]
Adalah Formula Rossa, nama wahana roller coaster di Ferrari World. Namanya disesuaikan dengan sensasi yang didapatkan penumpang selama berada di kereta luncur, yakni mereka akan merasakan sensasi berkendara mobil balap F1 Ferrari. Bahkan pengelola taman rekreasi ini menyamakan orang yang naik permainan menantang ini sama dengan melakukan simulasi balap.

Bentuk kereta luncur ini juga didesain mirip mobil balap Ferrari. Penumpang akan dibawa melintasi trek sepanjang 2 km hanya dalam waktu 1 menit 32 detik saja. Bayangkan akselerasi roller coaster ini bisa mencapai kecepatan 100 kilometer per jam dalam waktu dua detik saja dan mencapai kecepatan maksimal yakni 240 kilometer per jam kurang dari 5 detik. Inilah roller coaster tercepat di dunia.

Dengan kecepatan yang luar biasa untuk ukuran wahana permainan tentu keamanan yang diterapkan juga dobel. Selain memakai sabuk pengaman, penumpang juga wajib memakai kacamata pelindung. Saat meluncur udara akan terasa terbelah dan jantung berdetak kencang, orang bernyali besar pun belum tentu tidak akan teriak saat berada di kereta luncur ini.

Formula Rossa, roller coaster tercepat di dunia [Image Source]
Untuk masuk dan mencicipi berbagai wahana di Ferrari World ini setiap pengunjung di patok tarif AED 350 atau sekitar Rp. 980 ribu. Dengan tarif segitu Anda bisa menikmati semua wahana menarik di taman rekreasi tersebut tapi sebelum mencoba lainnya Anda ditantang untuk menakhlukkan Formula Rossa terlebih dahulu. Berani?

Share
Published by
Alfry

Recent Posts

Lagi Ramai, Penipuan Modus ‘Cari iPhone Hilang,’ Waspadai Ciri-Cirinya

Namanya juga penipu. Akan selalu ada cara untuk membuat korbannya tidak berkutik demi merampas harta…

2 days ago

Rombongan Klub Motor Sunmori VS Warga Pengguna Matic Berujung Emosi

Sunmori atau Sunday Morning Ride adalah salah satu hobi masyarakat Indonesia. Para pemilik kendaraan roda…

4 days ago

Kasus Keracunan MBG di MAN 1 Cianjur, Korban Terus Bertambah

Makan Bergizi Gratis (MBG) nampaknya harus secepatnya melakukan penyempurnaan. Pasalnya, masih banyak ditemui beragam kasus…

7 days ago

Wafatnya Tinggalkan Duka, Inilah Pesan dan Kesan Indah Paus Fransiskus Bagi Indonesia

Paus Fransiskus tutup usia pada hari Senin 21 April 2025. Berita yang cukup mengagetkan mengingat…

1 week ago

Katanya Krisis Ekonomi Kok Malah Borong Emas, Ada Apa?

Sudah bukan rahasianya Donald Trump saja, seluruh dunia juga tahu kalau umat manusia sedang terancam…

1 week ago

Beruntun, Terungkapnya 3 Kasus Pelecehan Pasien oleh Dokter yang Bikin Miris

Kasus pelecehan pasien yang melibatkan dokter saat ini marak menjadi buah bibir masyarakat. Kejadiannya nyaris…

2 weeks ago