Categories: Trending

4 Kelakuan Nyeleneh Penumpang Taksi Online yang Bikin Sopir Geregetan Setengah Mati

Transportasi kini kian mudah. Kalau dulu kita harus bersusah payah menanti taksi di pinggir jalan, sekarang tinggal pesan secara online via smartphone. Ya, karena kemudahannya itulah taksi online makin digemari.

Dari sisi penumpang, tentunya keberadaan taksi online ini semakin memudahkan mobilitas. Namun, belum tentu bagi sopir taksi online. Siapa tahu dalam hati mereka merapal doa agar mendapatkan penumpang yang tak berulah. Salah satu contohnya adalah membuang sampah di dalam mobil. Duh! Kesel nggak sih kalau dapat penumpang seperti itu? Itu aja? Derita sopir taksi karena ulah penumpang ini nggak cuma itu saja, simak lainnya.

1. Nyampah Seenaknya di Dalam Mobil

Kulit dan ampas jeruk [image source]Kebiasaan orang Indonesia yang susah diperbaiki adalah membuang sampah sembarangan. Masih banyak lho teman-teman kita yang suka buang sampah sembarangan. Nggak peduli setinggi apapun pendidikannya, kalau kena urusan sampah langsung deh minusnya keluar. Rupanya buang sampah nggak hanya terjadi di lingkungan luar, tapi juga di dalam mobil. Seperti kasus yang dialami salah satu sopir taksi online. Ia mendapati kulit dan ampas jeruk dibuang pada bagian dalam pintu. Sedangkan mobil sopir lainnya kebagian kulit dan biji kelengkeng.

2. Mabuk dan Melepas Baju di Dalam Mobil

Facebook Tedy alvi [image source]Mabuk dan melepas baju di dalam mobil adalah hak setiap orang. Terserah kan? Dengan catatan itu mobil pribadi lho ya, bukan taksi online. Kejadian apes ini dialami oleh sopir taksi bernama Tedy Alvi. Saat bekerja sebagai sopir taksi online, ia pernah mendapat penumpang seorang wanita mabuk. Nggak cuma mabuk saja, wanita yang minta diantar ke sebuah hotel ini juga melepas bajunya di dalam mobil. Tentu saja Tedy dibikin bingung dengan kelakuan si wanita itu. Namun ia sempat berseloroh dengan mengatakan, ‘nggak dilihat sayang, dilihat dosa.’

3. Adu Mulut dengan Penumpang

Sopir taksi [image source]
Adu mulut juga menjadi hal yang tak terelakkan bagi para sopir taksi online. Seperti video adu mulut antara sopir dan penumpang yang sempat viral beberapa minggu lalu. Berawal dari penumpang yang minta masuk tol, tapi ditolak oleh sopir dengan alasan kimometer terlalu jauh dan menghabiskan bensin. Masalah merembet ke orang tua penumpang dan lain-lain. Aduh! Kalau sudah begini kedua belah pihak jadi sama-sama nggak enak.

4. Order Taksi Online dengan Permintaan yang Aneh

Order antar mayat [image source]
Tingkah laku geregetan juga dialami para sopir saat tahap mengambil orderan. Kadang ada permintaan aneh mengikuti orderan tersebut. Salah satu contohnya adalah catatan ‘bawa mayat ya pak’. Nah lho! Siapa yang nggak geregetan sekaligus merinding membaca catatan semacam itu? Entah benar atau tidak, tapi tetap saja hal tersebut bikin geregetan.

BACA JUGA: Yakin deh, 25 Pose Absurd Wisatawan dengan Patung Ini Pasti Bikin Kamu Cekikikan Melihatnya

Prinsip pembeli adalah raja juga berlaku di dunia transportasi. Namun, sebagai penumpang sebaiknya kita tetap berlaku sopan dan menghormati. Perlakukan sopir taksi online sederajat dengan kita agar sama-sama nyaman. Dan ingat, perbuatan buruk itu bakal kembali kepada pelakunya.

Share
Published by
Sastranagari

Recent Posts

Misteri Kematian Ibu Muda di Gresik, Uang Raib hingga Saksi Ditemukan Meninggal

Misteri masih menyelimuti kematian seorang ibu muda di Gresik bernama Wardatun Toyyibah. Perempuan berusia 28…

4 weeks ago

Suami Sandra Dewi Jadi Tersangka Kasus Korupsi Penambangan Liar Timah di Bangka Belitung

Pernikahan artis Sandra Dewi dan Harvey Moeis sempat menjadi perbincangan publik karena mewah dan bak…

4 weeks ago

Buka Galangan Dana untuk Ibu, Singgih Sahara Salah Gunakan hingga 200 Juta untuk Pribadi

Nama Singgih Sahara, komika asal Semarang, belakangan menjadi sorotan publik lantaran hal yang dilakukannya membuat…

1 month ago

Donny Kesuma Meninggal Dunia karena Penyakit Jantung

Berita duka menyelimuti dunia entertainment Indonesia saat Donny Kesuma meninggal dunia. Mantan aktor ini meninggal…

1 month ago

Selingkuh Berkali-Kali sampai KDRT, Ini Alasan Kurnia Meiga Dicerai Istri

Belakangan, nama mantan pesepakbola Kurnia Meiga tengah diperbincangkan publik. Awalnya ia viral lantaran video yang…

1 month ago

Caleg Ini Hentikan Aliran Air dari Sumur Miliknya Setelah Gagal, Ternyata Ini Alasannya

Masih banyak daerah di Indonesia yang tidak mendapatkan akses air bersih dengan mudah. Seperti para…

1 month ago