Categories: Tips

7 Negara Baru yang Diprediksi Akan Muncul di Masa Depan

Sejak zaman dahulu, banyak sekali negara atau mungkin kerajaan yang muncul hingga akhirnya tenggelam. Di dalam negeri kita mengenal Majapahit, dan Sriwijaya sebagai kerajaan Nusantara yang hebat. Semuanya hancur karena adanya perang di masa lalu yang tak bisa dihindarkan lagi.

Kali ini giliran negara-negara baru yang bermunculan dan mulai menyatakan diri sebagai wilayah yang berdaulat. Meski kebanyakan dari mereka belum resmi namun bisa diprediksi di masa depan akan muncul negara baru yang banyak.

Berikut 7 negara yang memiliki kemungkinan besar akan muncul dalam beberapa tahun ke depan. Mari kita simak (calon) negara apa sajakah yang akan muncul!

1. Bougainville

Bouganville adalah wilayah konflik yang terletak di Papua Nugini. Sejak tahun 1988-1998 telah terjadi perang sipil hingga menyebabkan 20.000 orang tewas. Akhirnya Papua Nugini melakukan perbaikan wilayah di Bougainville dan membiarkan mereka melakukan pemerintahannya sendiri meski dalam pengawasan yang ketat.

milisi Bougainville yang menuntut kemerdekaan [image source]
Orang di Bouganviller memutuskan untuk membuat sistem pemerintahannya sendiri yang resmi. Diperkirakan sekitar lima tahun ke depan masyarakat di Bougainville akan melakukan referendum untuk bisa bebas dan menjadi negara sendiri terlepas dari Papua Nugini.

2. Khalistan

Khalistan adalah calon negara yang dikumandangkan oleh penganut Sikh di India. Sekitar tahun 1947 kelompok agama minoritas ini mencoba untuk mengumandangkan negara independen. Namun Pemerintah India tidak mau memberikan kesempatan hingga akhirnya sering terjadi perang antara dua belah pihak.

Khalistan [image source]
Lambat laun orang yang menginginkan Kalistan menjadi bisu mengenai isu negara. Mereka melakukannya karena alasan keamanan. Namun sekitar 10 November 2015 seorang pimpinan Sikh mempublikasikan sebuah resolusi baru dalam agama Sikh. Dan ide untuk menjadi negara baru belumlah hilang.

3. United States of Europe

Saat ini Eropa telah bersatu menjadi Uni Eropa dengan mata uang dan beberapa kebijakan yang sama. Meski demikian mereka tetap sekelompok negara berbeda dengan pemerintahan yang beraneka ragam. Keadaan Eropa yang sudah mulai sama satu sama lain membuat beberapa orang melemparkan ide untuk menyatukan semua negaranya.

Nantinya jika memang terjadi, Eropa akan menjadi satu negara. Tidak ada lagi negara Prancis Swiss, hingga Spanyol. Semuanya menjadi satu wilayah dalam bendera United States of Europe. Ide ini nampaknya akan sulit, namun bukan tidak mungkin akan terjadi di Eropa berpuluh tahun lagi.

4. East Turkestan

East Turkestan adalah sebuah negara yang diharapkan akan berdiri di provinsi Xinjiang, China. Provinsi yang terletak di sebelah timur China ini memiliki penduduk yang mayoritas adalah seorang Muslim. Kita sering mengenalnya dengan nama Muslim Uighur. Penduduk di provinsi menemui banyak sekali kesulitan dalam menjalankan ibadahnya karena pemerintah China banyak sekali memberi larangan.

East Turkestan [image source]
Akhirnya untuk melindungi agama dan juga budaya, Muslim Uighur melakukan gerakan pemberontakan. Banyak sekali separatis yang terbentuk untuk berperang melawan Pemerintah China. Sampai saat ini sudah puluhan ribu Muslim Uighur meregang nyawa untuk membuat negara impiannya berdiri di wilayah negara komunis, China.

5. Ryukyu

Ryukyu adalah nama suku yang ada di Kepulauan Okinawa, Jepang. Saat perang dunia ke-II terjadi perang ini dijadikan pangkalan perang oleh Jepang sebelum akhirnya dikuasai oleh tentara Amerika. Setelah semua masalah selesai, Okinawa dikembalikan lagi ke Jepang dengan beberapa aturan yang antara lain pangkalan militer Amerika tetap ada di sana.

Ryukyu, Okinawa [image source]
Penduduk Okinawa sebenarnya menginginkan adanya kemerdekaan. Mereka tidak ingin berada di bawah Jepang yang terlalu banyak melakukan kejahatan perang di masa lalu. Akhirnya muncul banyak sekali separatis yang memprotes adanya kemerdekaan. Gerakan ini tetap ada hingga sekarang dan di masa depan merdeka adalah hal yang mungkin terjadi.

6. Catalonia

Catalonia adalah sebuah wilayah yang terletak di Spanyol. Sejak tahun 1975 wilayah ini mulai melakukan pemerintahannya sendiri dan menjadi semi independen. Catalonia memiliki bahasa, budaya, dan kebiasaan hidup yang berbeda dengan semua daerah di Spanyol. Bahkan di masa lalu mereka pernah merdeka dan menjadi sebuah wilayah mandiri.

Catalonia [image source]
Wilayah Catalonia memiliki sekitar 16% penduduk dari total di Spanyol. Selain itu mereka juga menyumbang sekitar 19% GDP bagi pemerintah pusat. Jika Spanyol melepas mereka maka penghasilan negara akan menurun drastis. Pasal banyak sekali pajak yang dikeluarkan warga Catalonia dan menjadi aset bagi Spanyol. Ke depannya Catalonia akan terus memberi tekanan hingga menjadi wilayah yang merdeka.

7. Divided Belgium

Sejak tahun 1993 pemerintah Belgia telah memberikan otonomi untuk daerah yang terletak di Flander. Wilayah ini diberi kebebasan karena memiliki budaya yang berbeda dengan semua wilayah di Belgia. Selain itu bahasa yang digunakan pun juga berbeda. Di wilayah Flander orang-orang menggunakan Bahasa Flemish yang merupakan bentuk  lain dari Bahasa Belanda. Sedangkan sisa wilayah di Belgia menggunakan Bahasa Prancis.

Divided Belgium [image source]
Orang-orang di Flander menginginkan wilayahnya menjadi negara yang mandiri. Alasannya adalah untuk melindungi budaya yang terbentuk dengan unik. Jika wilayah ini tetap menjadi wilayah Belgia kemungkinan besar akan ada asimilasi. Well, namun sepertinya memisahkan diri bukan perkara mudah meski masih ada kemungkinan.

Itulah tujuh negara yang diprediksi bisa muncul di masa depan. Apa pun yang terjadi kelak, entah jadi negara atau tidak, semoga kedamaian tetap ada di dunia ini. Jangan sampai perang justru membuat semua jadi rusak dan tecerai-berai.

Share
Published by
Adi Nugroho

Recent Posts

Fakta Rosmini Pengemis Viral, Tinggal di Jalanan Belasan Tahun hingga Diduga ODGJ

Beberapa waktu lalu, viral sebuah video yang memperlihatkan seorang pengemis karena aksinya yang dianggap meresahkan.…

8 hours ago

4 Fakta Timnas Indonesia Masuk Semifinal, Larangan Nobar hingga Kalah dari Uzbekistan

Masyarakat Indonesia sedang berbahagia dan bangga terhadap Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang baru saja menorehkan…

1 day ago

Buat Video Penistaan Agama, Tiktoker Galih Loss Ditangkap

Media sosial kini menjadi tempat berbagi cerita dan mencari hiburan, tak heran banyak orang yang…

2 days ago

Dubai Dihantam Hujan Badai Sebabkan Banjir, Puluhan Nyawa Melayang

Jakarta banjir, sudah menjadi “acara” tahunan yang membuat banyak warga menjadi lebih “santuy” saat menghadapinya.…

3 days ago

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

4 days ago

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Usai Pesta Ganja Pakai Modus Baru Rokok Elektrik

Nama selebgram Chandrika Chika terseret pada kasus penyalahgunaan narkoba yang baru-baru ini terungkap. Tidak sendirian,…

6 days ago