Categories: Tips

Jaga Kondisi Bibir Agar Lipstik Merekat Erat Saat Lebaran

Bahagianya, lebaran sudah ada di depan mata. Di hari yang istimewa ini, kebanyakan umat muslim akan berkumpul bersama dengan keluarga dan menikmati kebersamaan di hari raya. Untuk memeriahkan acara berkumpul ini, biasanya akan ada begitu banyak hidangan menggugah selera yang sepertinya tidak sabar untuk bisa segera kita cicipi.

Eits, tapi tunggu dulu, kadang kita khawatir setelah mencoba makanan dan minuman tersebut, tahu-tahu ternyata lipstik kita luntur dan tidak berbekas di bibir. Hal ini kadang seringkali menjadi dilema saat hari raya lebaran. Tapi jangan takut, ada cara tersendiri kok yang bisa kamu lakukan agar lipstikmu bisa tahan lama sepanjang hari saat lebaran nanti.

Berulang kali memoleskan lipstik biasanya justru membuat warna lipstik jadi tidak karu-karuan. Karena itu, agar lipstikmu awet saat digunakan, kondisi bibir harus menjadi perhatian utama. Untuk mendapatkan hasil lipstik yang cantik dan halus maka kamu perlu memiliki bibir yang halus dan lembut pula. Jika kondisi bibirmu kering atau pecah-pecah, lipstik mahalpun tidak akan terlihat bagus saat digunakan.

Menggosok Bibir dengan Gula Agar Lebih Lembut [Image Source]
Agar bibir terhindar dari pecah-pecah, kamu perlu menjaga asupan air dalam tubuh setiap hari. Setelah menyikat gigi, basahi bibir dan gosok perlahan agar sel kulit mati bisa terangkat dari bibir. Kemudian bilas dengan air agar dan bibirmu akan lembut dan bebas dari pecah-pecah. Selain itu, kamu juga bisa melakukan scrub dengan menggunakan gula pada bibir dan gosok perlahan. Lakukan secara rutin setiap pagi agar bibirmu selalu lembut setiap saat, dan tidak hanya saat akan lebaran saja.

Nah, dengan merawat kondisi bibir seperti ini, lipstik yang kamu pulaskan akan memiliki hasil yang lebih lembut dana halus serta warna bibir bisa dipulaskan dengan merata. Tidak hanya itu saja, lipstikmu juga bisa menempel lebih lama pada bibir yang lembut dan bebas dari kering dan pecah-pecah.

Gampang kan? Yuk segera rawat dari sekarang agar saat lebaran nanti bibirmu sudah tampil sehat dan kamu bisa memulaskan lipstik warna favoritmu dengan lebih baik. Selamat merayakan hari raya Idul Fitri dengan penampilan yang cantik, ya.

Share
Published by
Tetalogi

Recent Posts

Dubai Dihantam Hujan Badai Sebabkan Banjir, Puluhan Nyawa Melayang

Jakarta banjir, sudah menjadi “acara” tahunan yang membuat banyak warga menjadi lebih “santuy” saat menghadapinya.…

30 mins ago

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

1 day ago

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Usai Pesta Ganja Pakai Modus Baru Rokok Elektrik

Nama selebgram Chandrika Chika terseret pada kasus penyalahgunaan narkoba yang baru-baru ini terungkap. Tidak sendirian,…

3 days ago

Wah Ratusan KK Warga Desa Wunut Klaten Mendapat THR 400 Ribu dari Pendapatan Desa!

Mendapat tunjangan hari raya (THR) dari perusahaan atau tempat kita bekerja, memang sudah biasa. THR…

5 days ago

Idap Anemia Aplastik Sejak Tahun Lalu, Babe Cabita Hembuskan Napas Terakhirnya

Kabar duka datang dari keluarga besar Stand Up Comedy Indonesia. Priya Prayoga Pratama atau lebih…

2 weeks ago

Kecelakaan Maut KM 58 Tol Cikampek Sebabkan 12 Orang Meninggal Dunia Seketika

Kecelakaan maut terjadi di Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, tepatnya pada Km 58, pada hari…

3 weeks ago