Categories: Tips

Banyak ‘Kalkulator Rusak’ di Warung Pinggiran, Begini Lho Cara untuk Menghindarinya

Ketika melakukan perjalanan ke kota lain, pasti kita tidak akan melewatkan mencicipi kuliner khasnya. Ya meskipun harganya agak mahal, itu tidak jadi masalah. Ya karena belum tentu kita merasakan makanan tersebut di kemudian hari.

Namun sayangnya, kejadian seperti ini malah menimbulkan sakit hati pada seseorang. Diunggah di akun facebook Eris Riswandi, ada orang yang membeli makanan di pinggir jalan, tapi harganya mirip seperti restoran bintang lima. Ya bayangkan saja, makan nasi, cah kangkung dan cumi, ia harus membayar sebesar Rp220 ribu. Sedangkan pembeli lainnya memesan satu porsi kepiting, satu porsi cumi, satu porsi udang, satu piring nasi dan dua gelas es teh dibanderol dengan harga Rp700 ribu.

Duh, seram juga ya kalau misalnya kita yang mengalaminya. Lantas, bagaimana ya cara menghindari pedagang-pedagang makanan yang seperti ini?

Cek di internet tentang tempat makan yang ingin dikunjungi

Cari info di internet [Sumber Gambar]
Langkah pertama yang perlu kalian lakukan sebelum membeli makanan adalah cek dulu di internet. Cari terlebih dulu makanan apa yang ingin kalian beli dan tempat yang paling direkomendasi. Dari sana kalian bisa melihat testimoni, suasana tempat mau pun rata-rata harga dari makanannya. Dengan begitu, kalian bakal terhindar dari yang namanya ‘kalkulator rusak’ para pedagang.

Tanya kepada orang lokal

Bertanya dengan penduduk lokal [Sumber Gambar]
Kalau masih belum percaya dengan info di internet, kalian bisa tanya ke penduduk setempat. Cara ini akan lebih ampuh karena kalian dapat menanyakan apa saja terkait tempat makan tersebut. Mulai dari kenyamanan tempat, fasilitas, rasa dan juga harganya. Dan dengan trik ini pula, kalian tidak akan tertipu oleh para penjual makanan yang culas, gengs.

Bertanya sebelum memutuskan untuk membeli

Bertanya kepada penjual makanan [Sumber Gambar]
Apabila Sahabat Boombastis sudah terlanjur di tempat, enggak perlu khawatir. Kalian bisa menanyakan terlebih dulu sebelum membeli makanan yang diinginkan. Tak perlu gengsi atau sungkan, karena ini adalah hak kalian untuk bertanya. Kalau tidak sesuai dengan isi kantong, carilah lokasi lain. Tapi jangan lupa juga untuk ucapkan terima kasih kepada si penjual.

Menggunakan bahasa daerah setempat untuk berkomunikasi

Berbicara menggunakan bahasa daerah setempat [Sumber Gambar]
Langkah terakhir yang bisa kalian lakukan adalah berkomunikasi menggunakan bahasa daerah setempat. Tak perlu belajar keseluruhannya kok. Cukup gunakan untuk menanyakan harga, angka dan nominal uang. Jika kalian menggunakan bahasa daerah tersebut, tawar menawar harga akan lebih mudah. Untung-untung kalau kalian diberi harga murah.

BACA JUGA : Inilah 4 Kasus Warung Kaki Lima Namun “Harga Sultan” yang Bikin Netizen Geram

Fenomena ‘kalkulator rusak’ ini sebenarnya sudah banyak terjadi di mana-mana. Cirinya adalah tempat makan tidak menyediakan harga dari setiap menunya. Oleh karenanya, boleh banget kalau misalnya kalian menggunakan trik-trik di atas. Ya demi menyelamatkan isi dari kantong kalian, gengs.

Share
Published by
Firdha

Recent Posts

Lagi Ramai, Penipuan Modus ‘Cari iPhone Hilang,’ Waspadai Ciri-Cirinya

Namanya juga penipu. Akan selalu ada cara untuk membuat korbannya tidak berkutik demi merampas harta…

2 days ago

Rombongan Klub Motor Sunmori VS Warga Pengguna Matic Berujung Emosi

Sunmori atau Sunday Morning Ride adalah salah satu hobi masyarakat Indonesia. Para pemilik kendaraan roda…

3 days ago

Kasus Keracunan MBG di MAN 1 Cianjur, Korban Terus Bertambah

Makan Bergizi Gratis (MBG) nampaknya harus secepatnya melakukan penyempurnaan. Pasalnya, masih banyak ditemui beragam kasus…

6 days ago

Wafatnya Tinggalkan Duka, Inilah Pesan dan Kesan Indah Paus Fransiskus Bagi Indonesia

Paus Fransiskus tutup usia pada hari Senin 21 April 2025. Berita yang cukup mengagetkan mengingat…

1 week ago

Katanya Krisis Ekonomi Kok Malah Borong Emas, Ada Apa?

Sudah bukan rahasianya Donald Trump saja, seluruh dunia juga tahu kalau umat manusia sedang terancam…

1 week ago

Beruntun, Terungkapnya 3 Kasus Pelecehan Pasien oleh Dokter yang Bikin Miris

Kasus pelecehan pasien yang melibatkan dokter saat ini marak menjadi buah bibir masyarakat. Kejadiannya nyaris…

2 weeks ago