Categories: Tips

Bersiap, iPhone 6 Segera Masuk Pasar Indonesia

Anda penggemar produk Apple?  Bersiaplah, iPhone 6 sebentar lagi akan merambah Indonesia. Telkomsel, di situs resminya memajang gambar iPhone 6 disertai keterangan iPhone 6, coming soon“. Sayangnya belum ada informasi lebih lanjut mengenai kapan atau berapa harga telepon genggam besutan Apple itu akan dilempar ke masyarakat.

iPhone 6 telah dirilis Apple sejak 9 September 2014. iPhone 6 emiliki dua seri, yang pertama iPhoe 6 dengan ukuran layar 4,7 inci dan iPhone 6 plus yang memiliki ukuran layar 5,5 inci. iPhone 6 maupun iPhone 6 plus akan memakai sistem operasi iOs 8. Kedua seri ini dipersenjatai dengan teknologi layar Retina HD dan resolusi kamera 8 mp.

iPhone 6 di situs resmi Telkomsel

Kerjasama Telkomsel dengan Apple sudah mualai tercium sejak tahun lalu, hal itu diungkapkan Vice President Corporate Communication Telkomsel, Adita Irawati yang mengatakan bahwa pihak Telkomsel dengan Apple masih melakukan negoisasi, saat itu. Mungkin saja saat ini kedua belah pihak sudah mencapai kesepakatannya.

Semua perangkat yang akan masuk ke Indonesia harus diuji dulu oleh Kominfo. Dalam hal ini iPhone 6 yang diberi kode Apple-A1524 dan iPhone 6 Plus dengan kode Apple-A1524 sudah mendapat keterangan sertifikat dari Kominfo sejak bulan Oktober. Berarti kedua seri iPhone 6 ini sudah mengantongi ijin untuk dipasarkan di Indonesia. Distributor resmi yang mendaftarkan dua seri Iphone 6 ini adalah PT Trikomsel Oke, PT Sinar Eka Selaras, dan Apple South Asia.

Di negara tetangga Indonesia, Singapura dan Malaysia, iPhone 6 sudah lebih dulu masuk dan dipasarkan. Di Singapore, iPhone 6 dihargai 988 dollar Singapura setara dengan Rp 9,3 juta. Dan untuk iPhone 6 Plus dibandrol harga 1.148 dollar Singapura atau setara Rp 10,8 juta.

Share
Published by
venny

Recent Posts

Buat Video Penistaan Agama, Tiktoker Galih Loss Ditangkap

Media sosial kini menjadi tempat berbagi cerita dan mencari hiburan, tak heran banyak orang yang…

2 days ago

Dubai Dihantam Hujan Badai Sebabkan Banjir, Puluhan Nyawa Melayang

Jakarta banjir, sudah menjadi “acara” tahunan yang membuat banyak warga menjadi lebih “santuy” saat menghadapinya.…

3 days ago

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

4 days ago

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Usai Pesta Ganja Pakai Modus Baru Rokok Elektrik

Nama selebgram Chandrika Chika terseret pada kasus penyalahgunaan narkoba yang baru-baru ini terungkap. Tidak sendirian,…

6 days ago

Wah Ratusan KK Warga Desa Wunut Klaten Mendapat THR 400 Ribu dari Pendapatan Desa!

Mendapat tunjangan hari raya (THR) dari perusahaan atau tempat kita bekerja, memang sudah biasa. THR…

1 week ago

Idap Anemia Aplastik Sejak Tahun Lalu, Babe Cabita Hembuskan Napas Terakhirnya

Kabar duka datang dari keluarga besar Stand Up Comedy Indonesia. Priya Prayoga Pratama atau lebih…

2 weeks ago