Trending

Ada yang Meninggal Saat Mandi, Ini 10 Potret Pohon Besar Tumbang karena Hujan dan Angin

Musim hujan mulai mengguyur sejumlah wilayah di Indonesia. Biasanya, musim hujan juga disertai dengan angin kencang hingga badai topan. Kondisi ini yang membuat banyak pohon tumbang di beberapa lokasi.

Sebelumnya, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah memberikan peringatan dini potensi hujan lebat dan disertai badai petir yang dapat mengakibatkan pohon tumbang. Pohon besar yang roboh ke jalan bahkan sudah menelan korban jiwa. Berikut potretnya!

1. Maria Oktavia, warga Natar Mapan, Desa Egon Kecamatan Waigete, Kabupaten Sikka NTT, meninggal dunia usai tertimpa pohon tumbang saat sedang mandi. Korban berusia 25 tahun itu tertimpa Pohon Reo pada Rabu (17/11/2021).

Pohon Tumbang [sumber gambar]

2. Sebuah pohon di Jalan Pajajaran, Kota Bandung, tumbang pada Rabu (10/11/2021) dan menimpa sebuah mobil di pinggir jalan.

Pohon Tumbang [sumber gambar]

3. Kamis (11/11/2021), seorang pengendara motor mengalami luka-luka akibat beberapa pohon tumbang di Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

Pohon Tumbang [sumber gambar]

4. Hujan disertai angin kencang menumbangkan lima pohon di Surabaya pada Minggu (14/11/2021). Sejumlah ruas jalan macet akibat insiden tersebut.

Pohon Tumbang [sumber gambar]

5. Tiga orang meninggal dunia akibat tertimpa pohon tumbang pada Minggu (14/11/2021). Pohon tersebut roboh dan menimpa sebuah warung di kawasan Petirtaan Jolotundo, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.

Pohon Tumbang [sumber gambar]

6. Dua pohon besar roboh di Jalan Otista Raya, Bidara Cina, Jatinegara, Jakarta Timur pada Selasa (9/11/2021). Pohon tersebut menimpa jembatang penyeberangan orang (JPO) Gelanggang Remaja, kendaraan dan tiang listrik hingga remuk.

Pohon Tumbang [sumber gambar]

7. Pohon tumbang di Jalan Raya Dasan Geres menuju Babussalam, menimpa seorang pegawai negeri sipil yang sedang mengendarai motor pada Senin (8/11/2021). Korban meninggal setelah dilarikan ke rumah sakit.

Pohon Tumbang [sumber gambar]

8. Sebuah pohon di Desa Bunutin, Bangli, Gianyar, Bali tumbang pada Minggu (21/11/2021). Meski tak ada korban jiwa, namun musibah itu menyebabkan kemacetan hingga berjam-jam.

Pohon Tumbang [sumber gambar]

9. Minggu (21/11/2021) pohon besar tumbang dan menutup jalan penghubung Kecamatan Kembangbahu dan Sugio di Lamongan, Jawa Timur. Perlu waktu satu jam untuk mengevakuasi pohon tersebut.

Pohon Tumbang [sumber gambar]

10. Fitriadi, seorang warga Aceh meninggal dunia setelah tertimpa pohon kedondong yang roboh di Jalan Desa Paloh Me, Kecamatan Ganda Pura, Kabupaten Bireun pada Kamis (11/11/2021).

Pohon Tumbang [sumber gambar]
BACA JUGA: Viral Hujan Lokal Kebangetan, Air Cuma Mengguyur Satu Mobil tapi Bikin Heboh Satu Negara

Intensitas hujan yang mengalami peningkatkan memang mengakibatkan bencana alam seperti longsor, banjir, dan pohon tumbang. BMKG selalu menghimbau masyarakat agar tetap waspada dengan perubahan iklim ekstrem ini. Pasalnya, hampir semua wilayah di Indonesia masih akan diguyur hujan lebat hingga beberapa bulan ke depan.

Share
Published by
F A Agustina

Recent Posts

Virzha Tiba-Tiba Menikah, Banyak Netizen Salfok dengan Istri yang Begitu Cantik

Patah hati tampaknya tengah dialami para fans juara ketiga Indonesian Idol musim ke-8 sekaligus vokalis…

2 days ago

Fakta Rosmini Pengemis Viral, Tinggal di Jalanan Belasan Tahun hingga Diduga ODGJ

Beberapa waktu lalu, viral sebuah video yang memperlihatkan seorang pengemis karena aksinya yang dianggap meresahkan.…

3 days ago

4 Fakta Timnas Indonesia Masuk Semifinal, Larangan Nobar hingga Kalah dari Uzbekistan

Masyarakat Indonesia sedang berbahagia dan bangga terhadap Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang baru saja menorehkan…

4 days ago

Buat Video Penistaan Agama, Tiktoker Galih Loss Ditangkap

Media sosial kini menjadi tempat berbagi cerita dan mencari hiburan, tak heran banyak orang yang…

5 days ago

Dubai Dihantam Hujan Badai Sebabkan Banjir, Puluhan Nyawa Melayang

Jakarta banjir, sudah menjadi “acara” tahunan yang membuat banyak warga menjadi lebih “santuy” saat menghadapinya.…

6 days ago

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

1 week ago