Trending

Masih Ingat Pevoli Cantik Sabina? Pernah jadi Pujaan Cowok Indonesia, Kini Ia Sudah Menikah

Pada tahun 2014 lalu, Sabina Altynbekova sempat jadi sensasi internet sejak keberangkatannya dan tim dalam ajang Asian Junior Women’s Volleyball Championship. Sabina jadi pusat perhatian dunia karena kecantikannya yang bikin auto fokus. Namun, sebenarnya kecantikan Sabina juga jadi masalah sendiri bagi teamnya, karena para penonton jadi bertindak seolah-olah hanya ada Sabina dalam kejuaraan tersebut.

Sekian tahun berlalu, sepertinya netizen mulai lupa sosok cantiknya. Hal itu karena Sabina tak pernah ada dalam pemberitaan. Namun baru-baru ini, namanya kembali melejit. Namun kemunculannya kembali membawa kabar yang mungkin bikin beberapa penggemarnya merasa broken heart. Sabina ternyata sudah menikah, dan berikut ini adalah beberapa info tentang pernikahan pevoli cantik asal Kazakhstan tersebut.

Menikah dengan acara sederhana

Sabina dan suami [sumber gambar]
Sabina memutuskan untuk menikah muda, yaitu 24 tahun. Perempuan kelahiran 5 November 1996 ini melangsungkan pernikahan pada tanggal 25 Desember 2020 lalu. Meski merupakan pevoli yang cukup ternama, rupanya Sabina memilih untuk melakukan acara pernikahan yang sederhana. Alih-alih melakukan pesta yang mewah, Sabina dan suami justru merayakan pernikahannya dengan anak-anak panti asuhan.

Menikah dengan pria yang berusia delapan tahun lebih tua

Sabina [sumber gambar]
Diketahui Sabina menikah dengan pria bernama Sayat Salmanuly yang berusia delapan tahun lebih tua. Sayat sendiri lahir pada tanggal 30 Juli 1988. Sama seperti sang istri, Sayat rupanya juga sosok yang sederhana. Tak heran jika dia menutup rapat-rapat info pernikahannya dengan Sabina yang cukup terkenal. Sejak berita pernikahannya bocor, Saya seketika menghapus akun Instagramnya meski saat itu sudah memiliki puluhan ribu follower. Mungkin hidup tenang jauh lebih baik daripada melayani penggemar Sabina yang gagal move on ya.

Akhirnya sah, Sabina bilang alhamdulillah

Akad nikah Sabina [sumber gambar]
Wajah cantik Sabina selama ini dinilai mirip tokoh anime, terlebih saat menggunakan poni barbie. Di hari akad nikah, Sabina juga terlihat cantik dengan pakaian tertutup berwarna putih yang dilengkapi dengan kerudung putih. Sesaat setelah pernikahan, Sabina juga membagikan momen bahagia tersebut dalam Instagram pribadinya. Tak lupa, Sabina juga membubuhkan caption alhamdulillah sebagai tanda syukur. Yah, meski dalam foto yang dia bagikan, Sabina hanya menampilkan potret dari belakang. Sekali lagi, mungkin demi menjaga privasi pasangan ya.

Suami bukanlah satu-satunya pria di hatinya

Sabina dan Ayah [sumber gambar]
Selain tertutup perihal sang suami, ternyata Sabina juga merasa jika sosok Sayat bukanlah satu-satunya pria yang ada di hatinya. Bahkan ada satu orang pria lain yang derajatnya ada di atas sang suami, sosok tersebut tentu saja ‘Ayah’. Tak lama setelah menikah, Sabina membagikan fotonya menggandeng sang ayah di Instragram. Dalam caption-nya, Sabina menjelaskan jika ayahnya tetaplah jadi laki-laki nomor satu baginya. Wah, so sweet banget nggak sih?

BACA JUGA: Kristina Karapetyan, Pevoli Cantik Asal Kazakhstan yang Wajahnya Bikin Gagal Fokus

Itulah beberapa info perihal pernikahan Sabina. Meski terkesan tertutup, namun bisa dibilang inspiratif ya. Semoga Sabina dan suami jadi pasangan yang samawa, dan para penggemar bisa lekas move on.

Share
Published by
Nikmatus Solikha

Recent Posts

Akun IG Cabinet Couture, Soroti Barang Mahal Pejabat

Kekuatan rakyat dunia maya memang sangat luar biasa. Seperti angin yang berhembus di celah-celah sempit,…

2 weeks ago

Gerakan Stop Tot Tot Wuk Wuk, Kritik pada Patwal Arogan di Jalan

Ada yang baru dari masyarakat untuk bangsa Indonesia. Setelah sekian lama cuma bisa menggerutu, kini…

2 weeks ago

Musala di Ponpes Ambruk, Timpa Santri yang Habis Salat Asar

Senin, (29/9/2025) menjadi hari yang memilukan bagi keluarga besar Pondok Pesantren Al Khoziny, Desa Buduran,…

2 weeks ago

Habis Dikritik, BPMI Kembalikan ID Pers Istana Jurnalis CNN yang Tanya Soal MBG

Sedang ramai di media sosial dan media massa tentang aksi nekat Biro Pers, Media, dan…

2 weeks ago

Ribuan Murid Keracunan, MBG Didesak Evaluasi

Sudah sembilan bulan berjalan, program Makan Bergizi Gratis (MBG)  menjadi mega proyek yang penuh tanda…

2 weeks ago

Sosok Glory Lamria, Diaspora yang Disorot Pasca Sambut Prabowo dan Berenang di Hotel Mahal

Nama Glory Lamria kini menjadi sorotan warganet. Paras cantik diaspora yang tinggal di Amerika Serikat…

2 weeks ago