Categories: Trending

Kasihan, Penyakit Kulit Langka Membuat Bocah Ini Harus Dibungkus Tisu

Tak ada orang tua manapun yang ingin anaknya sakit. Dengan sepenuh hati mereka akan berusaha melakukan yang terbaik agar anak-anak bisa ceria dan tumbuh dengan sehat. Hal ini pula yang sedang diusahakan oleh orang tua dari Song Liuchen.

Bocah 8 tahun ini berasal dari desa di Henan. Sejak lahir, ia sudah memiliki penyakit kulit langka yang bernama epidermolysis bullosa atau biasa disingkat EB. Barangsiapa yang terkena penyakit seperti ini, biasanya akan mengalami kondisi di mana kulit jadi luka dan rapuh saat disentuh. Inilah penderitaan yang sehari-hari harus dialami oleh Song Liuchen.

Kasihan, Penyakit Kulit Langka Membuat Bocah Ini Harus Dibungkus Tisu 1 STOMP

Menurut Stomp (23/1), penyakit ini akan membuat seorang anak tidak akan survive sampai usia 2 tahun. Namun, berkat ketelatenan dan perawatan yang baik dari kedua orang tuanya, Song bisa bertahan hingga usia 8 tahun ini. Song juga sekolah seperti anak lainnya, meski ia harus mendapatkan perlakuan khusus. Hanya saja, ia juga masih sangat rapuh untuk bisa berinteraksi dengan anak lainnya.

Kasihan, Penyakit Kulit Langka Membuat Bocah Ini Harus Dibungkus Tisu 2 STOMP

Karena kulitnya yang akan melepuh dan iritasi bila disentuh, orang tuanya selalu membalut tubuh Song dengan menggunakan tisu. Dengan cara inilah dia bisa survive hingga sekarang. Akan tetapi menurut sebuah media di China, kondisi ini tetap tidak menunjang kesehatan Song. Ia mengalami penurunan kesehatan dan membutuhkan uluran banyak tangan untuk bisa mendapatkan perawatan yang lebih serius.

Kasihan, Penyakit Kulit Langka Membuat Bocah Ini Harus Dibungkus Tisu 3 STOMP
Kasihan, Penyakit Kulit Langka Membuat Bocah Ini Harus Dibungkus Tisu 4 STOMP

Hingga kini, Song termasuk beruntung karena sudah mendapatkan bantuan dari pemerintah dan beberapa donatur yang mencoba menyalurkan uang. Kucuran dana yang mengalir untuk Song Liuchen sudah mencapai $49,500 atau sekitar Rp 650 juta lebih. Harapannya, bantuan tersebut bisa membantu menyembuhkan Song sehingga menjadi anak yang tumbuh sehat seperti lainnya.

Share
Published by
Orchid

Recent Posts

Lagi Ramai, Penipuan Modus ‘Cari iPhone Hilang,’ Waspadai Ciri-Cirinya

Namanya juga penipu. Akan selalu ada cara untuk membuat korbannya tidak berkutik demi merampas harta…

4 days ago

Rombongan Klub Motor Sunmori VS Warga Pengguna Matic Berujung Emosi

Sunmori atau Sunday Morning Ride adalah salah satu hobi masyarakat Indonesia. Para pemilik kendaraan roda…

5 days ago

Kasus Keracunan MBG di MAN 1 Cianjur, Korban Terus Bertambah

Makan Bergizi Gratis (MBG) nampaknya harus secepatnya melakukan penyempurnaan. Pasalnya, masih banyak ditemui beragam kasus…

1 week ago

Wafatnya Tinggalkan Duka, Inilah Pesan dan Kesan Indah Paus Fransiskus Bagi Indonesia

Paus Fransiskus tutup usia pada hari Senin 21 April 2025. Berita yang cukup mengagetkan mengingat…

1 week ago

Katanya Krisis Ekonomi Kok Malah Borong Emas, Ada Apa?

Sudah bukan rahasianya Donald Trump saja, seluruh dunia juga tahu kalau umat manusia sedang terancam…

2 weeks ago

Beruntun, Terungkapnya 3 Kasus Pelecehan Pasien oleh Dokter yang Bikin Miris

Kasus pelecehan pasien yang melibatkan dokter saat ini marak menjadi buah bibir masyarakat. Kejadiannya nyaris…

2 weeks ago