Categories: Trending

7 Pengalaman Ekstrim yang Bisa Kamu Dapatkan di Negerinya Manny Pacquiao

Mungkin selama ini sebagian besar dari kita hanya tahu Filipina sebagai negara yang menelurkan petinju kelas dunia bernama Manny Pacquiao. Pariwisata di negara tersebut belum se-booming negara lain di Asia Tenggara lainnya seperti Thailand, Singapura atau bahkan Indonesia. Namun siapa sangka jika di sana terdapat banyak atraksi ekstrim yang bakal memberikan pengalaman baru bagi kegiatan traveling Anda.

Baca Juga : 7 Fenomena Unik Ini Jadi Tanda-Tanda Ramadan Akan Berakhir

Orang-orang melakukan traveling dengan tujuan untuk mendapatkan pengalaman yang baru dan Filipina adalah salah satu negara yang penuh dengan petualangan yang terkadang terbilang sangat ekstrim bin berbahaya. Bagi traveler pecinta tantangan, melihat di Filipina terdapat atraksi ekstrim mereka pasti gatal untuk segera berlibur ke negara ini. Inilah 7 atraksi ekstrim di negerinya Manny Pacquiao.

1. Mencoba Cliff Jumping di Ariels Point, Boracay, Filipina

Salah satu pantai paling terkenal di Filipina adalah Boracay. Namun kegiatan berjemur bukanlah satu-satunya yang ditawarkan di sana, traveler yang punya cukup keberanian bisa menyeberang ke Ariels Point untuk melakukan beberapa hal gila yang memacu adrenalin. Kegiatan yang paling dicari para turis di sini adalah cliff jumping.

Pada dasarnya cliff jumping merupakan turunan dari olahraga ekstrim lompat indah hanya saja bukan kolam renang yang digunakan melainkan lautan. Mereka akan melompat dari tebing karang yang tinggi kemudian menceburkan diri ke laut. Nah, Ariels Point di Boracay, Filipina ini adalah spot cliff jumping paling populer. Msski tidak terlalu tinggi, sekitar 13 meter namun cukup untuk membuat Anda gemeteran. Namun bagi yang takut ketinggian di kawasan ini bisa melakukan kegiatan lain seperti snorkeling.

2. Menguji Batas Nyali di Sky Experience Adventure Cebu

Tepat berada di jantung kota Cebu traveler bisa menemukan sekumpulan atraksi menantang di ketinggian. Adalah Sky Experience Adventure yang berada di salah satu hotel tertinggi di Filipina bernama Crown Regency Hotel. Di menara hotel ini terdapat berbagai pilihan atraksi menantang skywalk, edge coaster, tower zip, cliff hanger dan wall climbing.

Mungkin atraksi skywalk sudah sangat familiar bagi Anda, kegiatan berjalan di pinggir puncak gedung ini sangat terkenal di Makau yang sekaligus menjadi daya tarik utama wisata di sana dan menempatkannya sebagai skywalk tertinggi di dunia. Namun tarif yang ada di Makau Tower sangat mahal, so sebagai alternatifnya Anda bisa mencobanya di Filipina ini.

3. Wisata Mistis ke Rumah Angker di Filipina

Filipina terkenal dengan budaya yang kaya akan cerita rakyat dengan tokoh mitologi yang menyeramkan. Beberapa bangunan kosong di sana juga diselimuti dengan cerita-cerita mistis yang membuat bulu kuduk merinding. Tempat-tempat angker inilah yang menjadi tujuan wisata mistis terbaik di Filipina yang sayang untuk dilewatkan.

Wisata Mistis ke Rumah Angker di Filipina [Image Source]
Pastikan terlebih dahulu Anda memiliki keberanian tinggi sebelum memasuki bangunan-bangunan angker di sana. Salah satu bangunan yang sering dijadikan tujuan wisata mistis adalah bangunan bekas rumah sakit Clark. Ini merupakan bekas rumah sakit angkatan darat yang digadang-gadang sebagai bangunan paling angker di Filipina.

4. Merasakan Kehidupan Liar Filipina

Liar dalam arti yang sesungguhnya yaitu hidup di alam yang jauh dari ramainya perkotaan dan berbagai infrastruktur modern. Sebagian besar traveler yang pergi berlibur ke Asia Tenggara mencari ketenangan dari sumpeknya kehidupan di kota asal mereka. Lantas tidak ada salahnya jika pergi ke Filipina dan mencoba hidup di alam liarnya, tanpa akomodasi hotel mewah cukup dengan kemping.

Merasakan Kehidupan Liar Filipina [Image Source]
Beberapa spot yang bisa dijadikan tujuan hidup bebas antara lain Anawangin, Nagsasa Cove dan juga Capones Island yang kesemuanya berada di Provinsi Zambales. Meski terdapat beberapa resort mewah namun Anda bisa memilih untuk menggelar perlengkapan kemah sendiri dan enaknya lagi tempat ini jauh dari keramaian kota Filipina.

5. Mencoba Reverse Bungee

Merasa asing dengan istilah reverse Bungee? Mungkin jika Anda melihat tayangan video di bawah ini Anda akan mengangguk-anggukkan kepala tanda mengerti akan permainan ini. Ini merupakan semacam bungee jumping namun dimainkan secara berkelompok dengan cara duduk di wahana tertentu. Istilah awamnya adalah ketapel bungee.

Lokasi reserve bungee berada di Pulau Boracay, sehingga ketika berada di pulau ini selain bisa melakukan cliff jumping juga ada reserve bungee sebagai pilihan atraksi pemacu adrenalin. Wahana ini paling banyak diminati maka dari itu tak heran banyak wisatawan yang rela mengantri lama demi naik wahana ini.

6. Menyelam Bersama Hiu Paus

Tak lengkap rasanya menjelajahi Filipina hanya di daratannya saja. Negara ini memiliki kehidupan bawah laut yang akan mengalihkan duniamu. Jauh di dalam laut Oslob, Provinsi Cebu merupakan rumah bagi spesies ikan raksasa yaitu hiu paus. Inilah salah satu spot terbaik untuk menyelam bersama hiu paus di dunia.

Menyelam dengan hiu paus [Image Source]
Dalam bahasa lokal, hiu paus disebut dengan butanding. So jika Anda menggunakan kendaraan umum berupa dan mengatakan butanding maka kondektur bus akan otomatis paham dan mengantar Anda ke lokasi. Jangan takut ketika masuk ke dalam air sebab petugas akan membantu Anda berada di dekat hiu paus dengan aman.

7. Pengalaman Sky Cycling

Pernah mencoba bersepeda pada seutas tali yang direntangkan di angkasa? Nah atraksi ini bisa Anda temukan saat berkunjung ke Eden Nature Park di Davao City. Nama wahana ini adalah sky cycling, seperti namanya traveler akan bersepeda di langit dengan bantuan kabel baja sebagai lintasannya.

Meski terlihat sangat mendebarkan dan memang sangat menakutkan saat melakukannya namun wahana ini diklaim sangat stabil dan aman untuk dikendarai. Anda tinggal berkonsentrasi dan mengayuh sepeda dari pos pemberangkatan menuju pos akhir.

Baca Juga : 10 Jalan Raya Paling Maut dan Menantang untuk Dilewati

Sensasi terbang bercampur kaki yang gemetar akan memberikan pengalaman yang tak terlupakan.

Share
Published by
Alfry

Recent Posts

Mayor Teddy Viral karena Aksi Heroik, Sampai Digosipkan dengan Celine Evangelista

Belakangan, nama Mayor Teddy jadi perbincangan hangat netizen, foto wajah tampannya terlihat dibagikan netizen di…

2 months ago

Sebulan Kenal Langsung Lamaran, Ini Fakta Pertunangan Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardhana

Kabar mengejutkan sekaligus membahagiakan datang dari penyanyi dan pembawa acara Ayu Ting Ting. Setelah berpisah…

2 months ago

Pakai Foto Nyeleneh sampai Tak Diusung Partai, Ini Alasan Komeng Maju Nyaleg DPD Jawa Barat

Ada kejadian menghebohkan saat penyelenggaraan Pemilu 2024 yang diadakan serentak pada 14 Februari 2024 lalu.…

2 months ago

Kronologi Dante Anak Tamara Tyasmara Tewas Diduga di Tangan Pacar Ibunya

Artis Tamara Tyasmara tengah berduka setelah kepergian anak semata wayangnya bersama sang mantan suami, Angger…

2 months ago

Raja Charles III Menderita Kanker Ketika Menjalani Perawatan Masalah Prostat

Kabar tak mengenakkan datang dari keluarga Kerajaan Inggris. Baru beberapa bulan menjalani perannya sebagai Raja…

3 months ago

Diduga Terlibat Pencucian Uang Ratusan Miliar, Raffi Ahmad Beri Klarifikasi

Raffi Ahmad bukan hanya dikenal sebagai artis, tapi juga pengusaha. Kekayaan yang dimilikinya tak main-main,…

3 months ago