Memiliki anak kembar tentu menjadi anugerah tersendiri bagi semua orang tua. Namun, beberapa anak kembar mungkin terlahir dengan kondisi yang tak terpisahkan sehingga memiliki tubuh yang saling menyatu.
Kembar siam asal Garut, Al Putri Dewi Ningsih dan Al Putri Anugrah, merupakan sosok inspiratif yang tengah viral lewat sebuah video yang diunggah salah satu akun di Tiktok. Meski terlahir dengan tubuh yang saling menempel, kedua bocah tersebut memiliki semangat juang yang patut ditiru. Seperti apa kisah hidup mereka? Simak ulasan berikut.
Kembar siam Al Putri Dewi Ningsih dan Al Putri Anugrah adalah anak dari pasangan Iwan Kurniwan dan Yani. Mereka dilahirkan pada Selasa 29 Oktober 2013 di Bintan, Batam, Kepulauan Riau. Ditakdirkan dengan kondisi satu hati dan pinggul menyatu, membuat kedua bocah ini tak terpisahkan. Bahkan, kala itu mereka memiliki 3 kaki, yang mana salah satunya harus diamputasi di Rumah Sakit Hasan Sadikin pada tahun 2017.
Bukan terlahir dari keluarga berada, tak pernah membatasi semangat Putri dan Dewi. Dua bocah berusia 7 tahun yang hidup sederhana di kampung halamannya ini, memang sosok yang mudah beradaptasi dan tak pernah minder. Bahkan, mereka mengenyam pendidikan di sekolah umum. Bocah yang akrab disapa Dede dan Kakak ini juga aktif mengikuti kegiatan mengaji di kampungnya.
Semangat Putri dan Dewi tentu menyentuh hati banyak orang. Mereka mendapatkan bantuan berupa motor dan kursi roda yang sudah dimodifikasi. Dukungan pun mengalir dari Wakil Bupati, Helmi Budiman yang memberi jaminan berupa fasilitas kesehatan KIS (Kartu Indonesia Sehat) dan fasilitas pendidikan KIP (Kartu Indonesia Pintar). Bantuan juga terus mengalir dari berbagai orang yang menyayangi Putri dan Dewi.
BACA JUGA: Mischka Aoki dan Devon Kei, Kakak Beradik Jenius yang Gondol 33 Medali Selama Tahun 2021
Kembar siam Putri dan Dewi hanyalah sosok gadis kecil yang tumbuh dalam keluarga yang sederhana. Namun, semangat juang dan kegigihan keduanya patut menjadi pelajaran bagi kita bahwasannya sebagai manusia kita harus terus berjuang bagaimana pun kondisinya.
Namanya juga penipu. Akan selalu ada cara untuk membuat korbannya tidak berkutik demi merampas harta…
Sunmori atau Sunday Morning Ride adalah salah satu hobi masyarakat Indonesia. Para pemilik kendaraan roda…
Makan Bergizi Gratis (MBG) nampaknya harus secepatnya melakukan penyempurnaan. Pasalnya, masih banyak ditemui beragam kasus…
Paus Fransiskus tutup usia pada hari Senin 21 April 2025. Berita yang cukup mengagetkan mengingat…
Sudah bukan rahasianya Donald Trump saja, seluruh dunia juga tahu kalau umat manusia sedang terancam…
Kasus pelecehan pasien yang melibatkan dokter saat ini marak menjadi buah bibir masyarakat. Kejadiannya nyaris…