Categories: Trending

4 Bos Paling Dermawan di Dunia

Apa sih yang kamu harapkan dari seorang bos? Tentunya banyak sekali jawaban yang akan muncul. Mulai manner-nya yang baik, berpenampilan menarik dan satu hal lagi yang tidak dipungkiri. Yup, dermawan. Jangan pernah tanya asiknya punya pimpinan yang murah hati. Sudah pasti mereka akan sangat memanjakan karyawan dengan maksimal. Mulai mengurangi beban kerja yang kebanyakan sampai memboyong para bawahannya pelesiran.

Baca Juga : 7 Alasan Konyol Para Bos Untuk Memecat Karyawan

Sayangnya, tidak akan dijumpai bos semacam ini. Kata siapa sih? Meskipun seperti mimpi di siang bolong, ternyata betul-betul ada nih pimpinan yang semacam ini. Berikut 5 bos paling dermawan di dunia.

1. Tiens Group Company

Kamu mungkin pernah mendengar nama perusahaan ini. Yup, tidak disangkal kalau Tiens Group adalah salah satu perusahaan paling mentereng di Negeri Tirai Bambu. Tiens Group Masuk ke Indonesia dengan model bisnis multilevel marketing yang lebih dikenal dengan sebutan Tianshi .Jumlah karyawannya sendiri juga sangat banyak sekitar 6.400an orang. Perusahaan ini sering banget memberikan bonus-bonus kepada karyawannya. Tapi, yang paling greget adalah ketika Tiens merayakan ulang tahun perusahaannya yang ke-20 tahun.

Karyawan Tiens Tengah Liburan ke Perancis [Image Source]
Tebak deh apa yang dilakukan oleh perusahaan pimpinan Li Jinyuan ini? Jangan kaget nih, karena Li mengajak semua karyawannya berlibur ke Perancis. Di negara romantis tersebut para pekerjanya menikmati enaknya tidur di hotel, mengunjungi tempat wisata terkenal di beberapa kota. Trip lima hari ini menghabiskan tidak kurang dari Rp 483 miliar. Wow!

2. Gravity Payments

Bagi para kaum wanita, Gravity Payments mungkin tempat bekerja idaman. Bagaimana tidak, kamu akan mendapatkan bos seperti Dan Price. Masih muda, super ganteng dan dermawan luar biasa. Seperti yang dilakukannya beberapa waktu lalu dan sukses membelalakkan mata dunia.

Dan Price [Image Source]
Bagaimana tidak, ia mengatakan akan memotong gaji dari jumlah Rp 13 miliar menjadi Rp 905 jutaan saja. Belum lagi Price akan membagi 80 persen keuntungan perusahaan untuk kesejahteraan karyawan. Sehingga tidak terlalu mengherankan kalau banyak pegawai tahun pertama saja sudah banyak yang membeli rumah.

3. Infinitus China Ltd

Apa yang dilakukan oleh Lee Kum Kee ini mungkin bisa juga ditiru oleh para pemilik perusahaan di Indonesia. Sama seperti yang dilakukan oleh bos Tiens, Li Jinyuan, Lee menraktir semua pekerjanya untuk liburan. Destinasinya tidak terlalu jauh sih, cuma ke Thailand. Tapi, ia mengajak hampir sekitar 12.700 orang!

Karyawan Infinitus China Tengah Berlibur [Image Source]
Tidak mengherankan jika dibutuhkan sebanyak 110 pesawat untuk mengangkut semua orang ini serta sekitar 440 orang guide ketika sampai di lokasi.

4. Perfect

Kamu mungkin pernah menggunakan produk kosmetik buatan perusahaan Singapura ini. Di balik kesuksesan usaha milik Koo Yuen Kim ini ternyata ada cerita keren yang patut juga dikaitkan dengan kenapa Perfect bisa begitu sukses. Yup, kepuasan karyawan! Diketahui, Kim juga melakukan hal-hal keren seperti deretan orang di atas.

Karyawan Perfect Liburan ke Belanda [Image Source]
Ia sukses memboyong sekitar 4.500 karyawannya untuk menikmati indahnya negeri Belanda. Tidak hanya itu, Kim juga memberi uang saku kepada masing-masing pekerjanya dengan nominal yang lumayan besar sekitar Rp 18 jutaan.

Baca Juga : 5 Cerita Bos Idaman, Rela Potong Gaji Demi Karyawannya

Orang-orang ini begitu sadar jika aset terpenting bagi perusahaan bukan mesin dan sebagainya. Tapi, para pekerja yang ada di dalamnya. Ketika para karyawan ini puas, maka loyalitas dan sederet feed back baik tentu akan di rasakan perusahaan sendiri.

Ketika kamu ada di posisi tertinggi dalam sebuah perusahaan, jangan lupa untuk melakukan hal yang sama ya. Tidak perlu khawatir kehabisan uang karena akan sangat banyak keuntungan yang bisa kamu dapatkan nantinya.

Share
Published by
Rizal

Recent Posts

Misteri Kematian Ibu Muda di Gresik, Uang Raib hingga Saksi Ditemukan Meninggal

Misteri masih menyelimuti kematian seorang ibu muda di Gresik bernama Wardatun Toyyibah. Perempuan berusia 28…

4 weeks ago

Suami Sandra Dewi Jadi Tersangka Kasus Korupsi Penambangan Liar Timah di Bangka Belitung

Pernikahan artis Sandra Dewi dan Harvey Moeis sempat menjadi perbincangan publik karena mewah dan bak…

4 weeks ago

Buka Galangan Dana untuk Ibu, Singgih Sahara Salah Gunakan hingga 200 Juta untuk Pribadi

Nama Singgih Sahara, komika asal Semarang, belakangan menjadi sorotan publik lantaran hal yang dilakukannya membuat…

1 month ago

Donny Kesuma Meninggal Dunia karena Penyakit Jantung

Berita duka menyelimuti dunia entertainment Indonesia saat Donny Kesuma meninggal dunia. Mantan aktor ini meninggal…

1 month ago

Selingkuh Berkali-Kali sampai KDRT, Ini Alasan Kurnia Meiga Dicerai Istri

Belakangan, nama mantan pesepakbola Kurnia Meiga tengah diperbincangkan publik. Awalnya ia viral lantaran video yang…

1 month ago

Caleg Ini Hentikan Aliran Air dari Sumur Miliknya Setelah Gagal, Ternyata Ini Alasannya

Masih banyak daerah di Indonesia yang tidak mendapatkan akses air bersih dengan mudah. Seperti para…

1 month ago