Entertainment

Cinta Mati dengan Ahok, 8 Artis Ini Bela-belain Lakukan Kunjungan ke Penjara Mako Brimob

Mei 2018 lalu tepat satu tahun Ahok mendekam di penjara. Ia dijebloskan ke Mako Brimob karena kasus penistaan agama pada pidatonya. Selama di bui, Ahok melakukan banyak hal yang masih bersentuhan dengan masyarakat. Contohnya saja mengirim surat kepada Agus Yudhoyono, serta Jokowi, ia juga tak henti menerima surat dari masyarakat yang tetap mendukungnya.

Sikap Ahok yang ceplas-ceplos dan tak pandang bulu membuat para artis banyak bersimpati terhadapnya. Hingga di waktu luang mereka, ada beberapa yang menyempatan untuk menjenguk Ahok di penjara. Enggak percaya? Ulasan berikut akan membahas 8 artis yang mengunjungi Ahok di Mako Brimob dan kisah mereka.

Lala Karmela, dapat tanda tangan di buku dan ukulelenya

Pada hari Senin (27/8), Lala Karmela mendapat kesempatan untuk mengunjungi Ahok di Mako Brimob. Tak pergi sendiri, ia didampingi oleh kedua orang tuanya. Berkat sang tante, yang dulu merupakan dekan Prasetiya Mulya—di mana Ahok bersekolah, Lala dan keluarga bisa mengunjungi mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut kala itu.

Lala Karmela jenguk Ahok [sumber gambar]
Tak hanya berbincang, rupanya Lala dan kedua orang tuanya juga bernyanyi bersama Ahok. Ia membawa sendiri ukulelenya—yang akhirnya diberi tanda tangan oleh Ahok, “untuk Lala & Rosemarie—nama ibu Lala,” tulisnya. Selain itu, Lala juga diberi pesan “beginning your day alone with God is essential preparation for success,”—memulai hari dengan membawa nama Tuhan merupakan persiapan sukses yang paling penting.

Kirana Larasati, update kondisi fisik Ahok

Tak hanya satu artis cantik saja, tetapi Ahok mendapat dua kunjungan dari selebriti yang bikin netizen klepek-klepek. Sebelum Lala Karmela, aktris Kirana Larasati juga tampak mengunjunginya. Tak banyak yang diungkapkan Kirana mengenai visitasinya ke Mako Brimob.

Kirana Larasati jenguk Ahok [sumber gambar]
Ia hanya menulis di akun twitter pribadinya @_kiranalara, “habis jenguk Pak Ahok. Alhamdulillah, beliau sehat dan makin semangat. Makin bugar dengan push up 150x sehari.” Kirana Larasati memang dikenal sebagai selebriti yang mengapresiasi Ahok sebagai politisi. Ia bahkan sempat membuat sebuah kaos bertuliskan “pemahaman nenek lu!” yang identik banget dengan Ahok.

Ari Wibowo, sebut Ahok masih memiliki hobi yang sama

Sebelum Lala Karmela, artis senior Ari Wibowo juga mengunjungi Ahok di bulan Juli, tepatnya seminggu lebih dulu. Bintang sinetron Tersanjung ini mengungkapkan rasa rindunya pada Ahok melalui akun instagram pribadinya (@ariwibowo_official), setelah mengunjunginya. Sama halnya dengan Lala Karmela, Ari Wibowo juga mendapat “hadiah” tanda tangan dari Ahok.

Ari Wibowo jenguk Ahok [sumber gambar]
Uniknya, bukan buku atau ukulele yang dibawa Ari, tetapi patung miniatur Ahok—khas dengan kemeja kotak-kotaknya. Setelah berkunjung ke Mako Brimob, Ari pun mengunggah foto selfie-nya dengan miniature Ahok dan memberi caption LIKE this post kalo kamu kangen beliauuuuu….” Ari menyatakan bahwa kini Ahok sedikit gendutan dan tetap rajin membaca buku.

Addie MS dan Memes, bahagia setengah mati

Di antara tiga artis di atas, mungkin pasangan selebriti Addie MS dan Memes termasuk salah satu yang aktif mengikuti kegiatan Ahok dari sebelum dipenjara hingga sekarang. Bahkan, dikutip dari megapolitan.kompas.com, Addie MS mengaku bahwa istrinya sempat menangis ketika mendengar vonis yang diterima Ahok.

Addie MS dan Memes jenguk Ahok [sumber gambar]
Maka dari itu, beberapa kali Addie MS dan Memes tampak mengunjungi politisi berzodiak Cancer ini ke Mako Brimob. Pertama, bebarengan dengan Kirana Larasati. Kedua, Addie MS melangsungkan kunjungan sendiri—tak bersama istri, tetapi ibunya. Ia bahkan menulis di akun twitter pribadinya (@addiems), bahwa sang ibu bahagia banget ketemu idolanya.

Roy Marten, alm. Sys NS, dan Dwi Yan, tak diperbolehkan masuk

Pada awal-awal masa Ahok ditahan, banyak sekali orang yang ingin menjenguknya di Mako Brimob, termasuk artis senior Roy Marten, alm. Sys NS, dan Dwi Yan atau Eric. Mereka pergi ke Mako Brimob diiringi ratusan warga untuk menjenguk mantan suami Veronica Tan ini.

Roy Marten, Sys NS, dan Dwi Yan jenguk Ahok [sumber gambar]
Namun, mereka bertiga tak diperbolehkan masuk oleh petugas Mako Brimob, karena waktu di mana mereka datang bukanlah jam besok. Meskipun begitu, Roy Marten, dkk tidak menyerah, ia menyatakan akan datang lagi ke sana, dikutip dari liputan6.com. Beruntung ketiganya masih sempat bertemu Ahok beberapa hari selanjutnya, terlebih lagi Sys NS sebelum akhirnya ia menghembuskan nafas terakhir.

Melihat antusiasme para selebriti tanah air, membuktikan eksistensi Ahok masih diinginkan oleh sebagian masyarakat. Mungkin juga setelah keluar dari Mako Brimob nanti, posisinya di Pemerintahan akan dipertimbangkan, mengingat antusiasme dirinya dan juga rakyat yang dipimpinnya cukup besar. Sehat terus, koh Ahok, hingga waktunya bebas nanti!

Share
Published by
Harsadakara

Recent Posts

Virzha Tiba-Tiba Menikah, Banyak Netizen Salfok dengan Istri yang Begitu Cantik

Patah hati tampaknya tengah dialami para fans juara ketiga Indonesian Idol musim ke-8 sekaligus vokalis…

4 days ago

Fakta Rosmini Pengemis Viral, Tinggal di Jalanan Belasan Tahun hingga Diduga ODGJ

Beberapa waktu lalu, viral sebuah video yang memperlihatkan seorang pengemis karena aksinya yang dianggap meresahkan.…

5 days ago

4 Fakta Timnas Indonesia Masuk Semifinal, Larangan Nobar hingga Kalah dari Uzbekistan

Masyarakat Indonesia sedang berbahagia dan bangga terhadap Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang baru saja menorehkan…

6 days ago

Buat Video Penistaan Agama, Tiktoker Galih Loss Ditangkap

Media sosial kini menjadi tempat berbagi cerita dan mencari hiburan, tak heran banyak orang yang…

7 days ago

Dubai Dihantam Hujan Badai Sebabkan Banjir, Puluhan Nyawa Melayang

Jakarta banjir, sudah menjadi “acara” tahunan yang membuat banyak warga menjadi lebih “santuy” saat menghadapinya.…

1 week ago

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

1 week ago