in

Kisah Putra Wakil Walikota Tidore yang Tak Malu Geluti Profesi Sebagai Kuli Bangunan

Latar belakang keluarga terpandang, terkadang membuat mereka terlena dengan harta dan kecukupan hidup yang mereka miliki. Namun, apa yang dilakukan oleh sosok bernama Muhammad Rafdi Marajabessy ini sungguh mengejutkan. Dilansir dari kumparan.com, putra ketiga dari Muhammad Sinen, Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan (Tikep), tak malu bekerja sebagai kuli bangunan.

Hal ini terlihat dari sebuah foto yang diunggah oleh pengguna Facebook bernama Muhammad Naoval, yang memperlihatkan Rafdi tengah bekerja layaknya seorang kuli bangunan. Meski demikian, ada cerita haru sekaligus inspiratif di balik sosok pemuda tersebut yang bisa dipetik hikmahnya.

Anak pejabat yang tak malu bekerja sebagai kuli bangunan

Tak malu bekerja sebagai kuli bangunan [sumber gambar]
Status sebagai anak dari Muhammad Senen selaku Wakil Walikota Tidore, tak membuat Rafdi canggung dalam melakukan profesinya sebagai kuli bangunan. Dalam sebuah unggahan foto oleh pengguna Facebook bernama Muhammad Naoval yang dikutip dari kumparan.com, memperlihatkan dirinya tengah menyekop pasir. Ada pula gambar lain saat dirinya tengah berdiri di atas tumpukkan kayu.

Bekerja keras dan tak mengandalkan nama besar maupun jabatan sang ayah

Mandiri dengan kerja keras dan tak ingin memanfaatkan nama jabatan sang ayah [sumber gambar]
Di balik pekerjaan sebagai kuli bangunan yang dilakoninya, terselip sebuah niat hebat yang bisa menjadi cerminan bagi kita semua. Dikutip dari kumparan.com, Rafdi yang menjadi kuli bangunan sejak SMA, memilih bekerja keras secara mandiri karena tak ingin memanfaatkan posisi ayahnya untuk mendapat kemudahan. Meski hal tersebut harus dilaluinya dengan bersusah payah sebagai buruh kasar. Tak hanya kuli bangunan, Rafdi ternyata juga pernah bekerja di kapal ikan.

Pendidikan hidup dari sang ayah untuk memotivasi sang anak agar bekerja keras

Termotivasi untuk sukses dengan bekerja keras [sumber gambar]
Motivasi kuat dari Rafdi yang berusaha mandiri dengan usahanya, tak lepas dari pendidikan karakter dari sang ayah, Muhammad Senen. pria yang juga menjabat sebagai Ketua DPD PDIP Maluku Utara itu, selalu menanamkan sifat pekerja keras terhadap anak-anaknya. “Saya bilang ke mereka, pejabat ini kan milik orang banyak. Wakil wali kota itu Ayah, bukan kalian (anak), jadi kalian harus contoh kayak ayah masa lalu. Hidup itu butuh kerja keras untuk bisa sukses,” ujarnya yang dikutip dari kumparan.com.

BACA JUGA: Kisah Miris Anak Artis Era 80-an yang Harus Banting Tulang Jadi Kuli dan Buruh Cuci

Hidup memang bukan hanya untuk dinikmati, tapi juga harus diisi dengan kerja keras agar lebih bermakna. Meski bisa dibilang berkecukupan, sosok Muhammad Rafdi Marajabessy di atas tak mau berleha-leha di balik nama besar sang ayah dan memilih mandiri meski harus menekuni profesi sebagai kuli bangunan. Gimana menurutmu Sahabat Boombastis?

Written by Dany

Menyukai dunia teknologi dan fenomena kultur digital pada masyarakat modern. Seorang SEO enthusiast, mendalami dunia blogging dan digital marketing. Hobi di bidang desain grafis dan membaca buku.

Leave a Reply

Nostalgia 4 Game Jadul ‘Nagih’ yang Sempat Heboh di Awal Kemunculan Android

4 Fakta Mahasiswa yang Acak Barang-barang di Minimarket, Akhirnya Meminta Maaf