Madam DeLinsky [Image Source]
Melihat aksi para pesulap memang membuat takjub. Apalagi jika aksi mereka melibatkan unsur yang berbahaya dan menantang maut. Jika terjadi kesalahan sedikit saja, maka nyawa mereka taruhannya.
Kegagalan dalam melakukan trik sulap bukan tidak mungkin bisa terjadi. Bahkan beberapa orang ini harus meregang nyawa karena gagal dalam melakukan trik sulap mereka.
Gilbert Genesta adalah seorang pesulap Amerika yang terkenal dengan trik melepaskan diri dari dalam gentong berisi air atau susu. Namun pada tahun 1930, keberuntungannya berubah dan ia malah tewas dalam triknya sendiri.
Madam DeLinsky terkenal dengan trik senjata api. Dalam trik ini, ia pura-pura ditembak dengan senapan dan memberikan ilusi seolah a menghentikan atau menangkap peluru dengan tubuh mereka.
Seorang ilusionis ahli saja tahu bahwa aksinya berbahaya dan tidak akan menyarankan siapapun untuk mencobanya. Seorang dokter gigi di Brisbane, Australia yang jelas-jelas bukan pesulap malah melakukan trik sulap berbahaya untuk putranya. Ia menyebut triknya “menelan pisau cukur berkarat”. Dalam trik ini, ia pura-pura menelan pisau cukur padahal menyelipkannya ke lengan jas.
Charles Rowen adalah seorang ilusionis dan pesulap asal Afrika Selatan. Triknya yang paling populer adalah melepaskan diri dari jaket pengikat dan melompat ke tumpukan pecahan kaca. Tahun 1930, ia melakukan aksi yang sangat berbahaya yaitu berusaha melepaskan diri dari jaket pengikat sebelum ditabrak mobil.
Mimpi Joseph selama ini adalah menjadi lebih terkenal dari idolanya, Harry Houdini. Pada malam Halloween tahun 1992, untuk memperingati kematian idolanya, ia mencoba melakukan trik yang gagal dilakukan Houdini, yaitu mengubur dirinya hidup-hidup.
William Elsworth Robinson dikenal juga dengan pesulap Chung Ling Soo dan selalu menggunakan karakter Tiongkok saat melakukan sulap. Ia bahkan selalu menggunakan penerjemah dan tidak pernah berbicara dalam bahasa Inggris. Pria yang sempat menjadi salah satu pesulap paling terkenal di dunia ini meninggal saat melakukan trik menangkap peluru. Sayangnya, ia tidak membersihkan senjata yang digunakan dengan sempurna setiap kali melakukan trik ini.
Tulisan “Don’t Try This at Home” alias jangan tiru adegan ini di rumah dibuat bukan tanpa alasan. Apalagi jika memang berhubungan dengan adegan berbahaya seperti yang dilakukan para pesulap. Mereka yang sudah profesional saja beresiko tewas dengan trik atau adegan mereka sendiri, apalagi yang masih amatir. Yang bisa kita pelajari mungkin adalah jangan coba-coba melakukan adegan yang membahayakan nyawa.
Kekuatan rakyat dunia maya memang sangat luar biasa. Seperti angin yang berhembus di celah-celah sempit,…
Ada yang baru dari masyarakat untuk bangsa Indonesia. Setelah sekian lama cuma bisa menggerutu, kini…
Senin, (29/9/2025) menjadi hari yang memilukan bagi keluarga besar Pondok Pesantren Al Khoziny, Desa Buduran,…
Sedang ramai di media sosial dan media massa tentang aksi nekat Biro Pers, Media, dan…
Sudah sembilan bulan berjalan, program Makan Bergizi Gratis (MBG) menjadi mega proyek yang penuh tanda…
Nama Glory Lamria kini menjadi sorotan warganet. Paras cantik diaspora yang tinggal di Amerika Serikat…