Categories: Olahraga

Mendukung Kemerdekaan Palestina, 4 Negara Ini Ogah Meladeni Israel dalam Laga Bola

Gejolak politik dunia akhir-akhir ini kian memanas. Apalagi ketika presiden Amerika Serikat mengakui Yerusalem sebagai ibukota Israel. Ya desakan dan kecaman dari berbagai negara langsung menyerang mereka. Namun di sisi lain, juga ada yang mendukung Israel mendirikan ibukota di sana.

Masih soal polemik Israel, siapa sangka Indonesia pun juga sempat melakukan aksi tidak setuju atas tindakan mereka. Bahkan hal itu sempat dilakukan dalam dunia olahraga. Ya dengan menolak bertanding dengan mereka. Indonesia tidak sendiri, negara lain pun juga sempat melakukannya. Lalu negara apa saja? Simak ulasan berikut.

Turki, baik politik atau pun olahraga, selalu bersinggungan dengan Israel

Hubungan kedua negara ini sejatinya seperti anjing dan kucing, selalu saja ada masalah antara keduanya. Bukan hal yang aneh sih mengingat Turki adalah negara yang menyupport seratus persen mengenai kemerdekaan Palestina akan Israel. Namun siapa sangka bukan hanya dalam urusan politik mereka berdua ini bersinggungan, ya pasalnya dalam dunia olahraga pun juga.

Timnas Turki [image source]
Usut punya usut, timas Turki dalam kualifikasi piala dunia 1958, skuad negeri dua benua ini memilih hengkang dan menolak bertanding. Alhasil Israel pun menang tanpa bertanding dan lolos di grup tersebut. Ternyata alasan Turki erat dengan keputusan politiknya yang dalam memperjuangkan hak Palestina.

Iran, lebih baik dianggap kalah ketimbang lawan Israel

Ternyata langkah yang sama dengan Turki juga dilakukan oleh Iran dalam dunia olahraga jika bertemu di cabang olahraga. Ya kebijakan negara ini melarang atlet-atletnya jika harus berhadapan dengan negeri bintang Daud itu. Bukan karena apa, memang negara yang satu ini dari dulu tidak pernah mengakui adanya Israel di tanah Palestina.

Timnas Iran [image source]
Ya, meskipun banyak terjadi pro dan kontra dalam masalah ini, apalagi mengingat seharusnya olahraga tidak boleh dicampuri oleh masalah politik. Meskipun demikian, ternyata ada beberapa atlet yang sempat melakukan pertandingan dengan Israel, bukan berarti mereka mengakui negeri bintang daud, namun dengan alasan ingin berkompetisi dengan baik.

Penolakan bertubi-tubi Indonesia saat laga dengan Israel

Siapa sangka bumi pertiwi sudah beberapa kali melakukan penolakan saat bertanding dengan Israel dalam beberapa lagi. Semisal dalam ajang piala dunia 1958, bumi pertiwi ternyata enggan meladeni Israel. Ya pasalnya dalam ajang itu, pertandingan diadakan di tempat Israel, berarti tidak netral. Tentu hal ini sangat bertolak belakang dengan pandangan Indonesia sebagai negara non blok.

Timnas Indonesia [image source]
Tidak hanya satu kali, tahun 2006 kontingen Tenis Indonesia juga melakukan tindakan serupa. Ya karena alasan yang sama, pertandingan dilakukan di tempat yang tidak netral. Atas kejadian itu tim Indonesia pun harus menanggung denda dari federasi.

Sudan ogah bertemu Israel meskipun punya kemungkinan menang banyak

Masih tentang piala dunia 1958, lantaran mendengar Turki ogah meladeni negeri bintang daud itu, ternyata Sudah juga melakukan langkah yang sama. Padahal jika dilihat dari segi kualitas permainan bola waktu itu, negeri ini punya kemungkinan besar untuk menang.

Timnas Sudan [image source]
Ya pasalnya seandainya tidak ada satupun negara seperti Turki dan Indonesia yang mundur, maka Israel dan Sudan akan bertemu di partai puncak. Namun apalah daya, memang inilah keputusan dari Sudan. Alhasil Israel menjuarai grup tanpa bertanding sekali pun. Meskipun akhirnya saat kualifikasi berikutnya mereka harus kalah dengan Wales dengan agregat 0-4.

Ya tidak bisa dipungkiri memang mau tidak mau dalam urusan dunia olahraga pun kadang tercampur dengan masalah politik. Memang sedikit tidak etis, namun bagaimana lagi seperti inilah pilihan masing-masing negara. Mungkin memang seperti itulah cara berbeda suatu negara dalam menyikapi masalah.

 

 

Share
Published by
Arief

Recent Posts

Virzha Tiba-Tiba Menikah, Banyak Netizen Salfok dengan Istri yang Begitu Cantik

Patah hati tampaknya tengah dialami para fans juara ketiga Indonesian Idol musim ke-8 sekaligus vokalis…

2 days ago

Fakta Rosmini Pengemis Viral, Tinggal di Jalanan Belasan Tahun hingga Diduga ODGJ

Beberapa waktu lalu, viral sebuah video yang memperlihatkan seorang pengemis karena aksinya yang dianggap meresahkan.…

3 days ago

4 Fakta Timnas Indonesia Masuk Semifinal, Larangan Nobar hingga Kalah dari Uzbekistan

Masyarakat Indonesia sedang berbahagia dan bangga terhadap Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang baru saja menorehkan…

4 days ago

Buat Video Penistaan Agama, Tiktoker Galih Loss Ditangkap

Media sosial kini menjadi tempat berbagi cerita dan mencari hiburan, tak heran banyak orang yang…

5 days ago

Dubai Dihantam Hujan Badai Sebabkan Banjir, Puluhan Nyawa Melayang

Jakarta banjir, sudah menjadi “acara” tahunan yang membuat banyak warga menjadi lebih “santuy” saat menghadapinya.…

6 days ago

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

7 days ago