iiPhone
Kita sepertinya sudah sering melihat produk-produk China yang ternyata tiruan dari merek terkenal. Terkadang tiruan tersebut hanya diplesetkan satu atau dua huruf sementara logo yang dipakai masih sama. Karena itulah China sering dikenal sebagai negara yang sukses membuat barang tiruan.
Beberapa perusahaan China suka menumpang ketenaran produk lain dengan menirunya, salah satunya adalah iPhone. Saat ini ada ratusan tiruan iPhone yang banyak dibuat. Berikut ini beberapa diantaranya.
Dilihat dari namanya sih memang sudah mirip dengan iPhone. Tapi, smartphone yang satu ini adalah hasil dari perusahaan smartphone yang sudah cukup punya nama baik di pasaran yaitu Lenovo.
Sepertinya tPhone ini yang paling nekat. Bukan cuma meniru sedikit-sedikit, logonya juga sama dengan Apple hanya saja bagian gigitannya berada di sebelah kiri. Sungguh nekat!
Selanjutnya ada HiPhone yang namanya jelas-jelas mirip iPhone. Tapi karena cuma beda satu huruf, Apple juga nggak bisa benar-benar menuntut smarphone ini.
Tiruan iPhone yang ini dijalankan dengan Windows Mobile 6.0 dan teknologi Touch Flo. Sama seperti tPhone, logonya juga sama hanya saja dibalik bekas gigitannya.
Desain smarphone ini hampir mirip, tapi yang jelas nggak sebagus aslinya. CECT P168 masih memasangkan lubang speaker dari desain iPhone yang asli, tapi mereka menambahkan 4 lagi yang membuatnya kelihatan aneh.
Sama-sama pakai logo buah apel yang digigit. Hanya saja nama smartphone-nya kelebihan satu huruf “i”. Hmm.. niat banget yang ini. Pastikan kalau beli smartphone hurufnya logonya nggak typo ya. Daripada dapet yang abal-abal.
Namanya ‘mobile phone’, sederhana saja. Bentuknya juga jauh dari iPhone, hanya saja mereka lagi-lagi punya logo apel yang sedikit digigit.
Bentuknya mirip banget dengan iPhone, hanya saja ukurannya lebih mungil dan seukuran iPod Nano. Maka jadilah nama smartphone Apple abal-abal ini iPhone Nano.
China memang sering identik dengan barang-barang tiruan. Kebanyakan beberapa contoh di atas tidak terlalu mirip dengan iPhone aslinya, tapi kamu tetap perlu waspada karena tiruan yang sangat mirip dengan iPhone asli juga banyak.
Namanya juga penipu. Akan selalu ada cara untuk membuat korbannya tidak berkutik demi merampas harta…
Sunmori atau Sunday Morning Ride adalah salah satu hobi masyarakat Indonesia. Para pemilik kendaraan roda…
Makan Bergizi Gratis (MBG) nampaknya harus secepatnya melakukan penyempurnaan. Pasalnya, masih banyak ditemui beragam kasus…
Paus Fransiskus tutup usia pada hari Senin 21 April 2025. Berita yang cukup mengagetkan mengingat…
Sudah bukan rahasianya Donald Trump saja, seluruh dunia juga tahu kalau umat manusia sedang terancam…
Kasus pelecehan pasien yang melibatkan dokter saat ini marak menjadi buah bibir masyarakat. Kejadiannya nyaris…