Categories: Trending

Gracia Indri Dan David Noah Resmi Menikah

Pasangan selebriti David Albert dengan Gracia Indri resmi menjadi pasangan suami istri. Mereka dinyatakan sah menikah setelah mengucap janji sehidup semati di hadapan pastur yang menikahkan keduanya.

Berlokasi di Gereja Katedral Bandung, Jawa Barat, Gracia dan David akhirnya mengakhiri masa lajang mereka dalam sebuah upacara yang khidmat. Dengan mantap, Gracia dan David mengucapkan janji nikah mereka.

Gracia Indri Dan David Noah

“Saya David Kurnia Albert Dorfel, saya memilih kamu untuk jadi istri saya. Saya berjanji untuk abadikan diri saya, kasihi kamu, dalam waktu kamu sehat atau sakit. Dan hargai, dan kasihi kamu sepanjang hidup saya,” janji David kepada Gracia Indri dihadapan pastur di Gereja Katedral Katedral Santo Petrus, Bandung, Jawa Barat, Minggu (28/12).

Gracia Indri pun membalas ucapan David ‘NOAH’ tersebut. Dia menyatakan kesiapannya untuk menjalankan tanggung jawab sebagai seorang istri.

“Saya Gracia Indri Sari Sulistyaningrum menerima kamu menjadi suami saya. Saya berjanji untuk setia abdikan diri kepadamu dalam waktu kamu sehat atau sakit. Saya akan kasihani kamu sepanjang hidup saya,” balas Gracia Indri.

Selanjutnya, kedua pasangan selebriti yang menghabiskan lima bulan masa pacaran itu pun saling bertukar cincin. Prosesi tersebut menjadi akhir tanda sahnya pernikahan mereka. “Cincin ini sebagai tanda kasih sayang sepanjang hidup saya ke kamu,” kata David sembari menyelipkan cincin ke jari manis Gracia Indri.

Setelah itu, David dipersilahkan oleh pastur untuk membuka kerudung yang menutup wajah Gracia. Keyboardist NOAH itu terlihat sangat bahagia saat dia membuka kerudung dan kemudian memeluk hangat perempuan yang kini telah sah menjadi istrinya.

Prosesi pemberkatan berlangsung selama kurang lebih dua jam. Dimulai pada pukul 14.00 WIB, prosesi yang hanya dihadiri oleh kerabat dekat itu berakhir pada pukul 16.00 WIB. Selanjutnya, pasangan pengantin baru tersebut akan melanjutkan rangkaian prosesi pesta pernikahannya dengan menggelar acara resepsi pernikahan yang digelar di Club Deruzzi, Dago Pakar, Bandung, Jawa Barat. Selamat untuk Gracia Indri dan David Noah.

Share
Published by
Alfry

Recent Posts

Akun IG Cabinet Couture, Soroti Barang Mahal Pejabat

Kekuatan rakyat dunia maya memang sangat luar biasa. Seperti angin yang berhembus di celah-celah sempit,…

2 weeks ago

Gerakan Stop Tot Tot Wuk Wuk, Kritik pada Patwal Arogan di Jalan

Ada yang baru dari masyarakat untuk bangsa Indonesia. Setelah sekian lama cuma bisa menggerutu, kini…

2 weeks ago

Musala di Ponpes Ambruk, Timpa Santri yang Habis Salat Asar

Senin, (29/9/2025) menjadi hari yang memilukan bagi keluarga besar Pondok Pesantren Al Khoziny, Desa Buduran,…

2 weeks ago

Habis Dikritik, BPMI Kembalikan ID Pers Istana Jurnalis CNN yang Tanya Soal MBG

Sedang ramai di media sosial dan media massa tentang aksi nekat Biro Pers, Media, dan…

2 weeks ago

Ribuan Murid Keracunan, MBG Didesak Evaluasi

Sudah sembilan bulan berjalan, program Makan Bergizi Gratis (MBG)  menjadi mega proyek yang penuh tanda…

2 weeks ago

Sosok Glory Lamria, Diaspora yang Disorot Pasca Sambut Prabowo dan Berenang di Hotel Mahal

Nama Glory Lamria kini menjadi sorotan warganet. Paras cantik diaspora yang tinggal di Amerika Serikat…

2 weeks ago