Trending

4 Hal Memilukan yang Dialami Pasca Terjadinya Gempa di Lombok

Rasa berduka, sedih, kehilangan jelas masih dirasakan oleh para penduduk Lombok yang terkena guncangan gempa 6,5 SR Minggu lalu. Ratusan kali guncangan susulan pun membuat penduduk merasa trauma, mereka takut jika guncangan akan terjadi mengingat gempa yang sangat massif.

Mereka berduyun-duyun pergi ke pengungsian karena rumah telah rata dengan tanah, barang-barang mereka juga tak terselamatkan. Dari bencana dahsyat ini, berikut hal memilukan yang dialami warga yang Boombastis rangkum dari berbagai sumber.

Ribuan rumah warga hancur dan rata dengan tanah

Rumah warga yang roboh [Sumber gambar]
Gempa 6,5 SR yang baru saja terjadi ini mengakibatkan banyak sekali kerugian materi. Mulai dari rumah warga, ruko, serta bangunan lain. Tercatat ada seribu lebih rumah warga yang mengalami kerusakan baik berat, sedang, hingga ringan. Dari kejadian ini, presiden RI, Joko Widodo sempat meninjau keadaan para pengungsi dan menanyakan perihal rumah mereka yang runtuh. Hingga saat ini, semua rumah beserta kerusakannya sedang dalam pendataan, nantinya pemerintah akan membantu warga membangun kembali seperti yang dilansir dari detik.com.

Para pendaki yang terjebak di Gunung Rinjani

Suasana Rinjani saat gempa Lombok [Sumber gambar]
Gempa bumi ini berpusat di Gunung Rinjani, maka hal ini jelas memberi dampak kepada ratusan pendaki. Dilanir dari Liputan6.com, ada sekitar 829 orang yang mendaki Gunung Rinjani. Terdiri dari 637 adalah wisatawan asing dan 192 warga lokal. Sehari setelah gempa terjadi, Kepala Humas Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) telah mengevakuasi 429 orang pendaki. Sisanya masih ada 266 orang yang berada di posisi antara Danau Segara Anak dan Pelawangan Sembalun. Salah satu pendaki asal Makassar, Muhammad Ainul Taksim (25) meninggal dunia karena tertimpa batu longsor ketika berada di Gunung Rinjani.

Meninggalnya pendaki asal Malaysia

WNA Malaysia korban gempa [Sumber gambar]
Adalah Siti Nur Ismawida (30), pendaki asal Malaysia yang juga meninggal dunia. Berbeda dengan Ainul Taksim, Ismawida meninggal karena tertimpa reruntuhan tembok rumah warga Sembalun, Lombok, tempatnya menginap. Ia sebenarnya sedang dalam rangka liburan bersama 17 warga Malaysia yang lain untuk menaklukkan sang Rinjani. Sayang nasib belum berpihakpadanya karena nyawanya tak tertolong ketika tertimpa dinding rumah.

5 orang ibu melahirkan di pengungsian

Ibu-ibu melahirkan di pengungsian [Sumber gambar]
Hal yang tak kalah memilukan adalah para ibu yang harus melahirkan di pengungsian. Di tengah duka gempa, mereka tetap berjuang menyelamatkan dirinya dan bayi di tenda posko Kecamatan Sembalun, Lombok. Setidaknya ada 5 perempuan yang dibawa ke posko bencana karena unit puskesmas juga hancur rata dengan tanah. Seperti diberitakan kumparan.com, Dari lima orang itu, satu orang sudah melahirkan bayinya dalam keadaan sehat. Empat ibu lainnya masih ada yang bukaan 1, bukaan 2, bukaan 3, dan bukaan 7. Untungnya, semua bisa tertangani karena ada beberapa petugas medis yang membantu.

Ya,gempa Lombok memang masih menyisakan duka tersendiri. Warga masih bertahan di tenda dan tidak memilih ke puskesmas juga karena khawatir akan adanya gempa susulan. Tembok bangunan yang masih utuh juga bisa roboh satu ketika secara tiba-tiba. Untuk semua penduduk Indonesia, mari kita doakan semua saudara kita yang ada di Nusa Tenggara, semoga gempa dan bencana ini segera reda.

Share
Published by
Ayu

Recent Posts

Buat Video Penistaan Agama, Tiktoker Galih Loss Ditangkap

Media sosial kini menjadi tempat berbagi cerita dan mencari hiburan, tak heran banyak orang yang…

2 days ago

Dubai Dihantam Hujan Badai Sebabkan Banjir, Puluhan Nyawa Melayang

Jakarta banjir, sudah menjadi “acara” tahunan yang membuat banyak warga menjadi lebih “santuy” saat menghadapinya.…

3 days ago

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

4 days ago

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Usai Pesta Ganja Pakai Modus Baru Rokok Elektrik

Nama selebgram Chandrika Chika terseret pada kasus penyalahgunaan narkoba yang baru-baru ini terungkap. Tidak sendirian,…

6 days ago

Wah Ratusan KK Warga Desa Wunut Klaten Mendapat THR 400 Ribu dari Pendapatan Desa!

Mendapat tunjangan hari raya (THR) dari perusahaan atau tempat kita bekerja, memang sudah biasa. THR…

1 week ago

Idap Anemia Aplastik Sejak Tahun Lalu, Babe Cabita Hembuskan Napas Terakhirnya

Kabar duka datang dari keluarga besar Stand Up Comedy Indonesia. Priya Prayoga Pratama atau lebih…

2 weeks ago