Categories: Trending

Berkat Hobi Foto, Gadis Cantik Ini Menemukan Kembali Ayahnya yang Hilang

Apa yang ada di pikiran anda jika bertemu orang yang telah hilang dari hidup anda? Pasti senang tak terbendung, terlebih jika ia merupakan orang tua kita. Orang yang selama puluhan tahun tak memberi kabar akhirnya kita temukan. Dengan cara yang tak masuk akal lagi. Bahkan bisa dibilang sebuah keajaiban!

Hal ini dialami oleh Diana Kim. Sejak tahun 2003 ia kehilangan sang ayah karena perceraian. Sejak saat itu ayahnya menghilang tanpa kabar. Padahal sejak kecil Kim sangat dekat dengan ayahnya. Ia bahkan diajarkan cara memotret dengan baik. Hingga suatu ketika justru memotret inilah yang mengirimkan keduanya untuk bertemu, sekali lagi. Berikut kisahnya dalam foto!

1. Diana Kim belajar foto dari ayahnya. Namun keduanya harus berpisah tahun 2003 saat ayahnya bercerai dengan sang ibu.

Ditinggal ayah saat kecil [image source]

2. Kemampuan fotografi Kim meningkat. Ia memutuskan untuk membuat proyek dokumentasi gelandangan di Hawaii.

Proyek dokumentasi [image source]

3. Kim terkejut menemukan foto ayahnya di tumpukan dokumentasi yang ia buat. Keajaiban ini terjadi pada tahun 2012.

temukan ayah dari foto [image source]

4. Mengetahui itu ayahnya, Kim langsung mencarinya tanpa lelah selama seminggu di jalanan Honolulu. Dan ayahnya ketemu!

mencari ayah akhirnya ketemu [image source]

5. Ayahnya menderita kepikunan dan hidup tak terawat. Ia juga tak merespons orang yang mengajaknya bicara.

ayahnya pikun [image source]

6. Ayah Kim tak mau diajak pulang hingga serangan jantung membuatnya terkapar di rumah sakit.

terkapar karena serangan jantung [image source]

7. Kim memberikan kameranya kepada sang ayah. Ia juga merawat sang ayah yang kondisinya kian membaik.

ayah diberi kamera [image source]

8. Kini Ayah Kim telah sembuh dan ia akan mencari pekerjaan agar bisa hidup mandiri.

selalu sehat [image source]

9. Ayah Kim semakin mendekatkan diri dengan Tuhannya. Ia berharap hidupnya akan kembali membaik.

berdoa untuk kehidupan [image source]

10. Keajaiban yang menjadi Happy Ending!

happy ending [image source]
Kisah yang dialami oleh Diana Kim benar-benar keajaiban. Ayahnya yang hilang di Korea ia temukan di Hawaii. Pun ditemukan dengan sesuatu yang ia suka. Hal yang diajarkan oleh ayahnya sendiri: memotret! Semoga Kim dan keluarganya selalu bahagia!

Share
Published by
Adi Nugroho

Recent Posts

Lagi Ramai, Penipuan Modus ‘Cari iPhone Hilang,’ Waspadai Ciri-Cirinya

Namanya juga penipu. Akan selalu ada cara untuk membuat korbannya tidak berkutik demi merampas harta…

3 days ago

Rombongan Klub Motor Sunmori VS Warga Pengguna Matic Berujung Emosi

Sunmori atau Sunday Morning Ride adalah salah satu hobi masyarakat Indonesia. Para pemilik kendaraan roda…

4 days ago

Kasus Keracunan MBG di MAN 1 Cianjur, Korban Terus Bertambah

Makan Bergizi Gratis (MBG) nampaknya harus secepatnya melakukan penyempurnaan. Pasalnya, masih banyak ditemui beragam kasus…

7 days ago

Wafatnya Tinggalkan Duka, Inilah Pesan dan Kesan Indah Paus Fransiskus Bagi Indonesia

Paus Fransiskus tutup usia pada hari Senin 21 April 2025. Berita yang cukup mengagetkan mengingat…

1 week ago

Katanya Krisis Ekonomi Kok Malah Borong Emas, Ada Apa?

Sudah bukan rahasianya Donald Trump saja, seluruh dunia juga tahu kalau umat manusia sedang terancam…

1 week ago

Beruntun, Terungkapnya 3 Kasus Pelecehan Pasien oleh Dokter yang Bikin Miris

Kasus pelecehan pasien yang melibatkan dokter saat ini marak menjadi buah bibir masyarakat. Kejadiannya nyaris…

2 weeks ago