Categories: Trending

5 Fakta Tentang UY Scuti, Bintang Terbesar di Alam Semesta yang Bikin Matahari Seperti Kutu

Memandang langit di malam hari dari perspektif mata kita, yang muncul pasti hanya bintang-bintang kecil yang berkelip-kelip. Dari sini sungguh sangat kecil bahkan tak sampai seujung kuku. Tapi, kita tahu jika mereka berukuran sangat besar. Hanya saja jarak yang membuatnya terlihat kecil. Hal yang sama juga akan kamu alami ketika mengarahkan mata ke konstelasi Scutum di atas sana. Ada satu bintang paling terang yang mungkin kita pikir kecil, padahal ia luar biasa besar. Bintang ini bernama UY Scuti

UY Scuti, bintang satu ini terlihat kecil dari sini, tapi sesungguhnya lebih besar daripada yang bisa kita bayangkan. Perbandingan kasarnya adalah jika matahari kita diumpamakan sebesar kelereng, maka UY Scuti setidaknya sebesar mall. Sungguh tak karuan besarnya. Makanya, dengan ukuran ini, UY Scuti kemudian dikatakan sebagai bintang paling besar di alam semesta. Setidaknya sepanjang pengetahuan manusia hingga hari ini.

Sangat menarik untuk membahas bintang satu ini karena rupanya UY Scuti belum begitu dikenal. Dan berikut adalah fakta-fakta soal si bintang raksasa yang akan membuatmu makin terbengong-bengong.

1. Ukuran Pasti Dari UY Scuti

Soal ukuran, sebenarnya dimensi UY Scuti sudah cukup jelas lewat ilustrasi di bagian pembuka tadi. Tapi, pasti penasaran kan dengan ukuran sebenarnya dari bintang satu ini? Ya, menurut para peneliti, bintang satu ini berukuran 1,708 ± 192 R☉ dalam ukuran radius.

Ukuran UY Scuti benar-benar gila [Image Source]
Kalau dikonversikan ke dalam ukuran mil, panjangnya adalah antara 1,054,378,000 – 1,321,450,000. Ini masih dalam satuan mil, belum ke kilometer yang pastinya bakal bertambah-tambah angkanya. Kita tidak akan pernah bisa mendefinisikan ukuran ini dengan tepat. Namun yang jelas, UY Scuti adalah bintang yang sangat-sangat besar.

2. Massa UY Scuti Juga Sangat Menggila

Dengan luas segila itu, jelas UY Scuti juga memiliki massa alias berat yang luar biasa. Para astronom sebenarnya belum bisa memastikan berapa massa bintang raksasa ini. Tapi, diperkirakan jika dikomparasikan dengan matahari kita, massa UY Scuti adalah sekitar 21 miliar lebih berat.

Perbandingan UY Scuti dan Matahari [Image Source]
Nah, untuk mengetahui angka pasti soal berat si bintang gila itu, tinggal ketahui saja berapa massa matahari. Dari data yang ada, dipastikan berat matahari adalah 1.989 × 10 pangkat 30 kilogram. Lalu, untuk tahu berapa massa UY Scuti tinggal kali saja dengan 21 miliar. Bisa menghitungnya? Masa matahari saja sudah tak karuan begitu, apalagi UY Scuti. Kesimpulannya, bintang satu ini memang sangat gila.

3. Seberapa Jauh Jarak Bumi dengan UY Scuti

Secara umum sebenarnya Bumi dan UY Scuti masih dalam satu rumah galaksi yakni Bima Sakti. Tapi, UY Scuti berada di lokasi konstelasi yang berbeda dengan kita yang sangat jauh jaraknya. Makanya, bahkan ketika dilihat dari teleskop raksasa, UY Scuti tak lebih besar dari sebuah titik saja.

Jarak Bumi ke UY Scuti [Image Source]
Lalu, berapa jarak pasti Bumi ke UY Scuti? Jaraknya adalah sekitar 2,9 kiloparsec atau 9.500 tahun cahaya. Biar bisa dapat gambaran, mari kita bedah agak rinci. Nah, awalnya kita ketahui dulu satu tahun cahaya itu seberapa panjang. Kurang lebih sekitar 63.240 AU, satu AU itu sama panjangnya seperti matahari ke Bumi yakni sekitar 149 juta kilometer. Nah, dari sini silakan hitung sendiri berapa 9.500 tahun cahaya itu. Pasti bikin otak langsung migrain.

4. UY Scuti VS  VY Canis Majoris

Sebelumnya diketahui jika bintang terbesar yang berhasil ditelusuri manusia adalah VY Canis Majoris. VY Canis Majoris sendiri kalau dibandingkan dengan matahari adalah butir nasi dengan nasi tumpeng yang lebarnya 2 meter. VY Canis Majoris bertahan selama bertahun-tahun sebagai bintang terbesar, sampai para astronom menemukan UY Scuti.

UY Scuti VS VY Canis Majoris [Image Source]
Ya, UY Scuti kemudian mengejutkan banyak peneliti karena ukurannya diperkirakan lebih besar dari pada VY Canis Majoris. Selisihnya mungkin tidak terlalu besar, hanya seperti bola futsal dan bola basket yang agak lebih besar. Meskipun selisihnya cuma sedikit kalau diilustrasikan, tapi realitanya tentu sudah tak karuan besarnya.

5. Seumpama Matahari Diganti UY Scuti

Mari berandai-andai seumpama matahari kita diganti dengan UY Scuti. Kira-kira apa yang bakal terjadi? Takkan ada yang terjadi selain beberapa planet akan tenggelam di dalam tubuh UY Scuti, termasuk Bumi dan Mars. Alasannya ya karena ukurannya tadi.

Matahari dan UY Scuti perbedaannya benar-benar besar. Peneliti mengatakan seumpama bintang ini ditaruh di tata surya, maka besar diameternya akan sampai ke jalur revolusi dari Jupiter. Dalam pengertian lain, planet-planet sebelum Jupiter tenggelam dalam luasnya UY Scuti. Ngeri ya? Untung matahari tak diciptakan sebesar itu.

UY Scuti mungkin jadi bintang yang paling besar saat ini. Namun, kita harus ingat kalau UY Scuti hanyalah salah satu yang ada di Bima Sakti. Artinya, jelas masih banyak bintang besar lainnya di galaksi ini, hanya saja belum bisa ditemukan. Kalau mau bicara dalam skala yang lebih lebar lagi, itu belum termasuk bintang-bintang di galaksi sebelah alias Andromeda. Sungguh, alam semesta ini selalu bisa bikin kita terhenyak.

Share
Published by
Rizal

Recent Posts

Seorang Ibu Harus Kehilangan Bayinya karena Dipijat Nenek Buyut Sejak Baru Lahir

Siapa sangka sebuah pijatan yang bisa merelaksasi dan menyembuhkan penyakit pada orang dewasa, bisa berujung…

1 day ago

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Usai Pesta Ganja Pakai Modus Baru Rokok Elektrik

Nama selebgram Chandrika Chika terseret pada kasus penyalahgunaan narkoba yang baru-baru ini terungkap. Tidak sendirian,…

3 days ago

Wah Ratusan KK Warga Desa Wunut Klaten Mendapat THR 400 Ribu dari Pendapatan Desa!

Mendapat tunjangan hari raya (THR) dari perusahaan atau tempat kita bekerja, memang sudah biasa. THR…

5 days ago

Idap Anemia Aplastik Sejak Tahun Lalu, Babe Cabita Hembuskan Napas Terakhirnya

Kabar duka datang dari keluarga besar Stand Up Comedy Indonesia. Priya Prayoga Pratama atau lebih…

2 weeks ago

Kecelakaan Maut KM 58 Tol Cikampek Sebabkan 12 Orang Meninggal Dunia Seketika

Kecelakaan maut terjadi di Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, tepatnya pada Km 58, pada hari…

3 weeks ago

Misteri Kematian Ibu Muda di Gresik, Uang Raib hingga Saksi Ditemukan Meninggal

Misteri masih menyelimuti kematian seorang ibu muda di Gresik bernama Wardatun Toyyibah. Perempuan berusia 28…

4 weeks ago