Entertainment

Berkat Yannie Kim, Bahasa Indonesia Bisa Masuk Drama Korea dan Dikenal Banyak Orang

Nama Yannie Kim pasti sudah tak asing lagi di telinga pecinta drama Korea (drakor) dan K-Pop. Sebelum adanya Korea Reomit (Jang Hansol), Amelia Tantono, dan Sunny Dahye, Yannie Kim sudah terlebih dulu bikin speechless dan digemari oleh K-Popers Indonesia. Mengapa begitu?

Yannie Kim adalah orang Indonesia yang menikah dengan lelaki Korea Selatan dan kini tinggal di Seoul. Tak tanggung-tanggung, bukan jadi ibu rumah tangga tetapi Yannie Kim malah berkarier sebagai entertainer di Korea Selatan. Ia beberapa kali mengunggah fotonya bertemu dengan artis-artis Korea kenamaan juga idolnya, yang tentu membuat K-Popers Indonesia kebakaran jenggot.

Yannie Kim Hospital Ship [sumber gambar]
Semakin melebarkan sayap, kini Yannie Kim telah menjadi bagian dari drama-drama yang terkenal di Indonesia. Mulai dari Hospital Ship, yang dimainkan oleh aktris senior ternama Ha Ji Won dan anggota band CNBLUE, Kang Minhyuk, hingga drama yang terdiri dari 3 musim (hingga saat ini), yaitu Voice. Meskipun tidak ditayangkan di kanal televisi yang familiar di telinga para pecinta drakor, seperti SBS atau KBS, drama Voice menarik perhatian semenjak pertama kali ditayangkan.

Drama Voice [sumber gambar]
Drama yang menggandeng aktor laga paling keren, Jang Hyuk—yang juga pernah satu film dengan Joe Taslim, dan juga Lee Hana, menceritakan kisah polisi yang menangani kasus-kasus berbahaya dan bisa dibilang kasus beku alias belum terselesaikan. Inti cerita adalah bagaimana Jang Hyuk dan Lee Hana bisa menangkap pembunuh berantai yang membunuh istri sekaligus ayahnya secara sadis. Setelah Voice musim pertama mendapat tanggapan yang positif, pihak OCN—stasiun televisi yang menayangkan drama tersebut membuat sekuelnya sampai ke musim ketiga.

Yannie Kim main di drama Voice season 3 [sumber gambar]
Dalam musim inilah Yannie Kim mengambil peran untuk mengharumkan nama bangsa. Yannie Kim berperan sebagai seorang kriminal asal Indonesia yang ditangkap oleh dua polisi cantik Lee Hana dan Son Eun Seo. Melalui akun instagram pribadinya, Yannie Kim menceritakan bagaimana proses ia bisa membawa bahasa Indonesia ke dalam drakor yang dicintai publik tersebut.

Cerita Yannie Kim tentang bahasa Indonesia di drama Voice 3 [sumber gambar]
“Sebenarnya dalam drama ini karakterku tidak bisa berbahasa Korea dan dialog 100% menggunakan bahasa Indonesia, tapi karena Son Eun Seo kesusahan akhirnya hanya awalnya saja yang berbahasa Indonesia,” tulis Yannie. Ternyata dari awal, dirinya memang ditarget untuk ikut andil dalam drama ini, karena ada sedikit cerita tentang “Sumpitan”—senjata khas Kalimantan dan dialog bahasa Indonesia penuh.

BACA JUGA: Yannie Mustafa, Wanita asal Bekasi yang Sukses Berkarier dan Menetap di Negeri K-Pop

Ketika akhirnya cuplikan dialog berbahasa Indonesia Son Eun Seo dan Yannie Kim keluar dalam episode 5 dan 6, netizen jadi menggila. Mereka mengungkapkan betapa bangganya mereka bisa memperkenalkan bahasa Indonesia kepada seluruh masyarakat Korea Selatan, bahkan dunia, yang memang menggemari drama Voice. “Merinding gue,” “bangga banget beneran,” “yaampun masih enggak percaya,” adalah komentar paling banyak yang ditemui di bawah video yang diunggah oleh akun twitter @kaffeinkoffein.

Share
Published by
Harsadakara

Recent Posts

Lagi Ramai, Penipuan Modus ‘Cari iPhone Hilang,’ Waspadai Ciri-Cirinya

Namanya juga penipu. Akan selalu ada cara untuk membuat korbannya tidak berkutik demi merampas harta…

3 days ago

Rombongan Klub Motor Sunmori VS Warga Pengguna Matic Berujung Emosi

Sunmori atau Sunday Morning Ride adalah salah satu hobi masyarakat Indonesia. Para pemilik kendaraan roda…

5 days ago

Kasus Keracunan MBG di MAN 1 Cianjur, Korban Terus Bertambah

Makan Bergizi Gratis (MBG) nampaknya harus secepatnya melakukan penyempurnaan. Pasalnya, masih banyak ditemui beragam kasus…

1 week ago

Wafatnya Tinggalkan Duka, Inilah Pesan dan Kesan Indah Paus Fransiskus Bagi Indonesia

Paus Fransiskus tutup usia pada hari Senin 21 April 2025. Berita yang cukup mengagetkan mengingat…

1 week ago

Katanya Krisis Ekonomi Kok Malah Borong Emas, Ada Apa?

Sudah bukan rahasianya Donald Trump saja, seluruh dunia juga tahu kalau umat manusia sedang terancam…

1 week ago

Beruntun, Terungkapnya 3 Kasus Pelecehan Pasien oleh Dokter yang Bikin Miris

Kasus pelecehan pasien yang melibatkan dokter saat ini marak menjadi buah bibir masyarakat. Kejadiannya nyaris…

2 weeks ago