Entertainment

Prihatin Dengan Kondisi Palu, Sekian Artis Luar Negeri ini Beri Ucapan Duka

Musibah yang menimpa Palu, Donggala, Sulawesi memang jadi salah satu yang banyak menjatuhkan korban. Hingga saat ini, sudah ratusan nyawa melayang. Masyarakat kehilangan tempat tinggal, keluarga dan juga sekolah mereka. Bencana ini ternyata juga jadi sorotan dunia. Banyak peneliti yang memberikan komentar perihal banyaknya korban yang jatuh. Indonesia dianggap kurang persiapan untuk mengatasi bencana alam.

Tak hanya para peneliti yang menanggapi, bahkan para seleb dunia juga menyampaikan duka mendalam mereka. Melalui sosial media masing-masing, mereka menuliskan ungkapan kesedian atas apa yang terjadi di Palu dan Donggala. Lantas, siapa saja artis luar negeri yang menyampaikan rasa duka mereka? Berikut ini ulasannya.

Siwon Super Junior

Siwon [sumber gambar]
Choi Siwon memang salah satu penyanyi yang kerap diundang ke Indonesia. Oleh karena itu, salah satu member boyband paling legend di Korea ini sangat mengenal Indonesia. Tak heran Siwon begitu shock setelah mendengar ada musibah besar di Indonesia. Melalui akun Twitternya, Siwon menuliskan ungkapan kesedihannya dalam bahasa Inggris. Siwon mengungkapkan betapa ia bersedih untuk banyaknya korban yang jatuh akibat gempa dan tsunami yang menimpa Sulawesi. Siwon juga mendoakan agar masyarakat Indonesia segera pulih.

Yesung Super Junior

Unggahan Yesung [sumber gambar]
Tak hanya Siwon yang menyampaikan duka untuk Palu. Yesung Super Junior juga mengunggah gambar peta pulau Sulawesi dengan tulisan Pray For Palu. Selain mengunggah gambar, Yesung juga menuliskan kalimat bernada simpati. Berbeda dengan Siwon yang menulis dalam bahasa Inggris, Yesung lebih memilih menggunakan bahasa Indonesia, “Saya akan berdoa untuk anda”. Meski singkat, namun kicauan tersebut langsung jadi pusat perhatian, khususnya masyarakat Indonesia yang terharu dengan perhatian Yesung.

Hyoyeon SNSD

hyoyeon [sumber gambar]
Nggak cuma member boyband, Hyeyeon juga jadi salah satu member girlband yang begitu sedih mendengar kabar duka dari Indonesia. Salah satu penyanyi yang juga tampil di Countdown Asian Games 2018 ini berharap agar masyarakat Indonesia diberi ketabahan untuk melewati kesulitan. Hyoyeon mengungkapkan kesedihannya dalam bahasa Indonesia. Hingga saat ini, postingan tersebut sudah dilike oleh ratusan ribu dan mendapat banyak respon dari para followers. Rata-rata yang mengomentari postingan tersebut adalah netizen Indonesia yang berterima kasih atas perhatian penyanyi asal Korea tersebut.

Mike D’ Angelo

Mike D. Angelo [sumber gambar]
Salah satu aktor yang masuk nominasi paling ganteng di Asia Tenggara ini juga menyampaikan dukanya untuk Palu. Aktor asal Thailand yang juga sangat beken di China, Korea dan Jepang ini mengunggah ucapan dukanya melalui akun sosial media. Mike berharap agar Indonesia baik-baik saja. Mike mengaku sangat khawatir setelah melihat video musibah gempa dan tsunami yang terjadi di Palu. Aktor 29 tahun ini berharap masyarakat Indonesia terus menjaga diri.  Nggak cuma mengungkapkan rasa sedihnya, keesokan harinya Mike juga mengunggah foto kondisi di Palu. Hingga akhirnya, pada tanggal 5 Oktober, Mike membantu menggalang donasi untuk Palu.

Maher Zain

Postingan Maher Zain [sumber gambar]
Penyanyi yang terkenal dengan lagu-lagu rohaninya ini juga mengungkapkan rasa sedih. Pria yang berasal dari Swedia ini mengunggah kesediannya di Instagram. Ia mengunggah tulisan dengan latar hitam, berisi ungkapan simpati akibat banyaknya korban yang jatuh, tak lupa menuliskan Inna lillah wa inna ilajhi raji’oun. Postingan tersebut pun menuai banyak komentar dari para penggemar yang ada di Indonesia. Banyak netizen yang menuliskan rasa terima kasih atas perhatian Maher.

Itulah beberapa artis Internasional yang menunjukkan perhatiannya untuk musibah di Palu. Tak hanya lewat ungkapan, bahkan salah satu dari mereka benar-benar bertindak untuk membantu saudara di Palu. Nah, kita ngapain nih? Harusnya nggak cuma update status dong ya.

Share
Published by
Nikmatus Solikha

Recent Posts

Lagi Ramai, Penipuan Modus ‘Cari iPhone Hilang,’ Waspadai Ciri-Cirinya

Namanya juga penipu. Akan selalu ada cara untuk membuat korbannya tidak berkutik demi merampas harta…

3 days ago

Rombongan Klub Motor Sunmori VS Warga Pengguna Matic Berujung Emosi

Sunmori atau Sunday Morning Ride adalah salah satu hobi masyarakat Indonesia. Para pemilik kendaraan roda…

4 days ago

Kasus Keracunan MBG di MAN 1 Cianjur, Korban Terus Bertambah

Makan Bergizi Gratis (MBG) nampaknya harus secepatnya melakukan penyempurnaan. Pasalnya, masih banyak ditemui beragam kasus…

7 days ago

Wafatnya Tinggalkan Duka, Inilah Pesan dan Kesan Indah Paus Fransiskus Bagi Indonesia

Paus Fransiskus tutup usia pada hari Senin 21 April 2025. Berita yang cukup mengagetkan mengingat…

1 week ago

Katanya Krisis Ekonomi Kok Malah Borong Emas, Ada Apa?

Sudah bukan rahasianya Donald Trump saja, seluruh dunia juga tahu kalau umat manusia sedang terancam…

1 week ago

Beruntun, Terungkapnya 3 Kasus Pelecehan Pasien oleh Dokter yang Bikin Miris

Kasus pelecehan pasien yang melibatkan dokter saat ini marak menjadi buah bibir masyarakat. Kejadiannya nyaris…

2 weeks ago