Entertainment

Selamat dari Tsunami Banten, Aktivitas Baru Ifan Seventeen Bikin Trenyuh

Berita tentang tsunami Banten akhir 2018 lalu memang menggemparkan. Terlebih, band terkenal Seventeen turut menjadi korban bencana tersebut. Kejadian tragis tersebut merenggut ketiga personil Seventeen dan menyisakan Ifan, sang vokalis. Tak hanya itu, istri Ifan—Dylan Sahara yang baru dinikahinya dua tahun juga turut menjadi korban meninggal.

Bukan hal yang mengherankan jika hingga saat ini Ifan masih trauma karena kehilangan banyak orang terdekatnya sekaligus. Namun, dikabarkan jika saat ini Ifan tengah berusaha memulihkan diri dari trauma. Ada pun aktivitas baru Ifan saat ini juga upaya untuk mengobati hati.

Mondok di pesantren

Ifan Seventeen [sumber gambar]
Menenangkan diri dengan cara mendekatkan diri pada Tuhan memang merupakan cara yang terbaik. Begitu juga yang diyakini oleh pria bernama lengkap Riefian Fajarsyah ini memilih untuk mondok di pesantren, tepatnya Pesantren Darussalam, Gontor, Ponorogo, Jawa Timur. Memang sih, Ifan nggak nunjukin aktivitas mondoknya di pesantren. Tapi justru wartawan yang datang langsung dan melakukan wawancara pada pria kelahiran 16 Maret 1983 ini. Menurut Ifan, ia memang sempat takut untuk pulang kembali ke rumah karena terlalu banyak kenangan bersama sang istri. Hm, semoga bang Ifan segera pulih dari traumanya ya.

Ikut acara kajian

Ifan [sumber gambar]
Untuk mondok di pesantren sendiri, nggak seperti santri lain, Ifan hanya privat selama beberapa hari saja. Namun, setelahnya Ifan masih mengikuti acara kajian keagamaan. Sebelum bencana terjadi, diketahui jika Seventeen memang sudah mulai berhijrah dan banyak melakukan aktivitas keagamaan. Hingga kini, Ifan sepertinya makin intens dengan kegiatan rohaninya. Melihat kegiatan Ifan, banyak penggemar yang merasa kagum. Tak sedikit teman seleb yang juga memuji ketegaran Ifan.

Kirim doa untuk orang tercinta

Ifan Fajarsyah [sumber gambar]
Lupa pada orang tercinta yang baru saja pergi, mungkin nggak akan bisa ya. Bisa dibayangin, ia bersama dengan para member band yang sudah belasan tahun, mereka tak hanya seperti teman, tapi seperti sodara. Dengan sang istri pun, mereka baru resmi menikah dua tahun. Ditinggal mendadak karena bencana, pastilah Ifan mengalami guncangan yang hebat. Masih menyadari jika yang terjadi adalah kehendak Tuhan, Ifan mengaku hanya bisa banyak-banyak mengirim doa untuk mereka yang sudah pergi.

Selalu minta ditemani

Kedekatan Ifan dan Idan [sumber gambar]
Kalau permintaan satu ini, sepertinya sangat bisa dimengerti ya. Kalau seseorang lagi terpuruk, memang nggak bisa ditinggal sendiri. Hal itu juga disampaikan oleh Idan, saudara kembar Ifan. Menurut Idan, Ifan dari dulu memang sosok yang paling tegar di keluarga. Namun, sebagai saudara yang paling paham perasaan Ifan, Idan selalu berusaha ada untuk mengajak ngobrol. Boleh jadi Ifan memang terlihat tegar di luar, tapi di depan sang kembaran, Ifan mengaku jika ia seperti nggak kuat dengan apa yang menimpanya. Trenyuh banget ya, ngebayangin betapa beratnya ujian Bang Ifan.

BACA JUGA: 5 Musisi Indonesia Ini Tuliskan Pesan Duka untuk Band Seventeen Pasca Tsunami Banten

Hal paling menyakitkan dalam sebuah kebersamaan adalah kenyataan bahwa perpisahan bisa terjadi kapan saja. Sebagai manusia, kita tidak bisa mencegah hal itu. Barangkali, memanfaatkan kebersamaan dengan kualitas yang lebih baik adalah jalan agar kita tak menyesal ketika berpisah.

Share
Published by
Nikmatus Solikha

Recent Posts

Pecahkan Rekor! Brigjen Aulia Dwi Nasrullah Jadi Jenderal Bintang 1 Termuda

Belakangan nama Brigadir Jenderal (Brigjen) Aulia Dwi Nasrullah menjadi sorotan publik karena prestasi yang ia…

4 days ago

Sejarah Panjang Sepatu BATA, Setia Temani Langkah Masyarakat Indonesia

Masyarakat Indonesia dikagetkan dengan berakhirnya produksi Pabrik Sepatu BATA yang bermarkas di Purwakarta, Jawa Barat.…

6 days ago

Virzha Tiba-Tiba Menikah, Banyak Netizen Salfok dengan Istri yang Begitu Cantik

Patah hati tampaknya tengah dialami para fans juara ketiga Indonesian Idol musim ke-8 sekaligus vokalis…

2 weeks ago

Fakta Rosmini Pengemis Viral, Tinggal di Jalanan Belasan Tahun hingga Diduga ODGJ

Beberapa waktu lalu, viral sebuah video yang memperlihatkan seorang pengemis karena aksinya yang dianggap meresahkan.…

2 weeks ago

4 Fakta Timnas Indonesia Masuk Semifinal, Larangan Nobar hingga Kalah dari Uzbekistan

Masyarakat Indonesia sedang berbahagia dan bangga terhadap Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang baru saja menorehkan…

2 weeks ago

Buat Video Penistaan Agama, Tiktoker Galih Loss Ditangkap

Media sosial kini menjadi tempat berbagi cerita dan mencari hiburan, tak heran banyak orang yang…

3 weeks ago