in

6 Tujuan Wisata Paling Ekstrim di Dunia

Gansbaai, Afrika Selatan

Bagi kebanyakan wisatawan, pergi berwisata adalah suatu kegiatan yang bertujuan untuk melepaskan penat dari hiruk-pikuk kegiatan rutin sehari-hari. Sebagian yang lain menjadikannya sebagai momen untuk mengeksplorasi keindahan alam semesta. Nah, tipe traveler tang kedua inilah yang biasanya mendatangi tempat-tempat yang jarang atau bahkan tidak dikunjungi kebanyakan orang.

Baca Juga :6 Bangunan Bersejarah Paling Megah di Dunia

Mereka yang suka berpetualang ke tempat-tempat yang menantang sering disebut dengan komunitas anti mainstream. Disebut demikian karena umumnya mereka tidak menyukai hal-hal yang umum dilakukan kebanyakan orang. Misal, untuk sekedar urusan traveling mereka memilih destinasi yang terpencil dan ekstrim. Dan inilah 6 daftar tujuan wisata terekstrim di dunia.

1. Padang Pasir Lut di Iran- Panasnya Bisa Bikin Ayam Panggang Tanpa Api

Lokasinya berada di negara Iran, padang pasir ini memiliki temperatur yang sangat ekstrim, yaitu mencapai 70 derajat celcius. Menurut legenda masyarakat lokal, dalam bahasa Persia Dasht’e Lut berarti ‘gandum panggang’. Hal ini mengacu pada sebuah cerita tentang banyaknya gandum yang meledak menjadi api setelah ditinggal beberapa hari di padang pasir.

Lanskap Padang Pasit Lut di Iran
Lanskap Padang Pasit Lut di Iran

Pengukuran MODIS (Moderate-Resolution Imaging Spectroradiometer) yang terpasang pada satelit NASA “Aqua” 2003-2005 bersaksi bahwa permukaan tanah terpanas di bumi terletak di Gurun Lut dan suhu permukaan tanah sampai ke 70,7 ° C (159,3 ° F) , meskipun suhu udara diatas lebih dingin. Banyangkan jika kita berkunjung ke padang pasir ini kita bisa membuat sajian ayam panggang tanpa perlu repot bikin api.

Selanjutnya :2. Tristan da Cunha, Inggris Raya – Tempat Pelarian Paling Aman

Written by Alfry

Leave a Reply

Pie Labu Terbesar di Dunia, Dimasak Pakai Bulldozer

monas

Sedihnya, Monas Jadi Kotor Luar Biasa Pasca Pesta Rakyat