in

Sumpah Pemuda Bagi Boy William

Tanggal 28 Oktober 2014 kemarin bertepatan dengan peringatan sumpah pemudah, namun masih banyak anak muda jaman sekarang yang tidak mengetahui sejarah sumpah pemuda. Boy Wiliam bisa jadi termasuk salah satu diantara mereka. Dia mengaku kurang begitu mengetahui mengenai hari peringatan sumpah pemuda. Padahal aktor film tersebut lahir di Jakarta, 17 Oktober 1991.

“Jujur kurang tau, pulang gue akan searching lebih mendalam. Gue ngga tau isinya. Gue ngga tinggal di sini, baru sekarang-sekarang ini aja. Gue belum pernah sekolah disini, tapi gue cuma tau tanggal 28 oktober kita bersatu dalam persatuan indonesia” terang Boy usai mengisi acara Hitam Putih di Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta selatan, Senin (27/10).

Memang sejak SD hingga SMA, Boy sekolah di Selandia Baru. Dia mulai menetap di Jakarta ketika kuliah graphic design di First Media Design School. Meski kurang begitu memahami, dia menegaskan jika apa yang diperjuangkan para pendahulu harus terus dilanjutkan. Dia cukup antusias dengan perayaan sumpah pemuda yang berlangsung setiap tanggal 28 Oktober. Dia berjanji akan mempelajari lagi soal pentingnya Sumpah Pemuda. Dia mengaku bangga dengan statusnya sebagai warga Indonesia.

Sumpah Pemuda Bagi Boy William
Sumpah Pemuda Bagi Boy William

“Sumpah Pemuda hari yang sangat penting buat seluruh anak muda di Indonesia. Kita claim negara Indonesia. Meski gua nggak begitu ngeh, gua mau belajar, this is my country,” katanya.

“Selamat hari Sumpah Pemuda, kita harus respek sama Indonesia. Lebih cinta dengan Indonesia. Semoga kita semua kembali menjadi satu. Kalau menurut gua, kita punya culture yang ramah, makanan paling enak. Kita semua jadi satu,” lanjut Boy.

Written by didi

Leave a Reply

Pemerintah-Belum-Bisa-Menggratiskan-Vaksin-HPV-Dikarenakan-Harganya-Terbilang-Mahal

Pemerintah Belum Bisa Menggratiskan Vaksin HPV

6 Selebrasi Gol Paling Keren Para Pesepakbola Dunia