in

M.C Ricklefs, Ahli Sejarah Asal Australia yang Bikin Indonesia Banyak Berutang Budi

Kabar duka menyelimuti Indonesia, khususnya di kalangan ara sejarawan. Merle Calvin Ricklefs, ahli sejarah Indonesia asal Australia, meninggal dunia pada Minggu, 29 Desember 2019, pukul 10.30 waktu Melbourne, Australia. Nama ini mungkin memang tidak begitu dikenal dan punya gaung di kalangan netizen, namun ia sangat berjasa dalam meneliti dan membukukan sejarah-sejarah –terutama sejarah Jawa—di tanah air.

“Duka terdalam untuk kepergian Prof Ricklefs, ini adalah kehilangan besar Jogja, Indonesia, dan studi sejarah Indonesia,” kata Ketua Departemen Sejarah Fakultas Ilmu Budaya UGM, Sri Margana, melansir kumparan.com.

Jogja berutang banyak kepada M.C Ricklefs

M.C Ricklefs [sumber gambar]
Meski merupakan orang asing, Ricklefs merupakan sosok yang seolah paham akan budaya yang ada di Indonesia, khususnya Yogyakarta. Seperti dilansir dari kumparan.com bahwa Jogja berhutang banyak kepada Ricklefs. Ia adalah orang pertama yang menulis sejarah berdirinya Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat. Yang kemudian disusul oleh banyak sekali studi tentang Jawa, pada masa Kartosuro, perkembangan Islam Jawa, dan sejarah Indonesia modern periode 1200–2008.

Penulis sejarah Indonesia pertama dengan sumber naskah babad

Naskah Babad [sumber gambar]
Di tahun 50-an, para sejarawan Indonesia memang getol sekali memperkenalkan sejarah Indonesia di berbagai seminar. Ketika itu, para sejarawan senior mengemukakan kalau sejarah Indonesia itu haruslah ditulis berdasarkan perspektif orang Indonesia, bukan seperti yang selama ini ditulis oleh para kolonial berdasarkan perspektif mereka. Mimpi itu terwujud 20 tahun kemudian, tepatnya saat M.C Ricklefs menulis disertasi untuk program doktoral di Universitas Cornell Amerika Serikat. Ricklefs menulis sejarah Indonesia, sejarah Jawa berdasarkan naskah babad sebagai sumber utamanya.

Meyakinkan banyak komunitas kalau naskah babad itu valid

Punya banyak karya [sumber gambar]
Mengapa babad baru digunakan? Sebelumnya, para pakar sejarah Indonesia berpendapat bahwa babad masih diragukan validitasnya. “Babad itu dianggap entut berut, omong kosong, penuh mistik dan tidak rasional,” jelas Margana, Ketua Departemen Sejarah Fakultas Ilmu Budaya UGM. Ricklefs tidak menyerah untuk meyakinkan orang-orang bahwa babad itu punya value yang sangat kuat untuk mempelajari Jawa dan segala isinya. Terutama jika ingin melihat bagaimana perspektif Jawa atas yang mereka alami sendiri.

Meninggalkan warisan sejarah yang sangat penting

Karya MC Ricklefs [sumber gambar]
Sebelum ia meninggal dunia, ia memberikan koleksinya kepada Sro Margana, sebagai orang yang punya peran besar dan ketua dari Departemen Sejarah Fakultas Ilmu Budaya UGM. Kepada Margana, Ricklefs mengirimkan 9 box container besar yang berupa arsip sejarah periode VOC yang sudah dibikin jadi microfilm. Ke depannya, Margana berencana ke depannya ia akan mengundang para Indonesianis dari seluruh Indonesia untuk mengenang dan mencatat warisan keilmuan Ricklefs.

BACA JUGA: 7 Penemuan Benda Kuno Paling Aneh Ini Bikin Para Ilmuwan Kebingungan!

Ricklefs adalah salah satu orang yang sangat paham akan sejarah Indonesia meskipun ia bukan orang Indonesia. Semoga ke depan semakin banyak orang Indonesia yang paham sejarah dan budaya bangsanya sendiri. Semoga semakin banyak pula para Indonesianis yang tertarik mempelajari budaya dan sejarah kita.

Written by Ayu

Ayu Lestari, bergabung di Boombastis.com sejak 2017. Seorang ambivert yang jatuh cinta pada tulisan, karena menurutnya dalam menulis tak akan ada puisi yang sumbang dan akan membuat seseorang abadi dalam ingatan. Selain menulis, perempuan kelahiran Palembang ini juga gemar menyanyi, walaupun suaranya tak bisa disetarakan dengan Siti Nurhalizah. Bermimpi bisa melihat setiap pelosok indah Indonesia. Penyuka hujan, senja, puisi dan ungu.

Leave a Reply

Celoteh Netizen Soal Anak Bupati yang Tembak Seorang Kontraktor tapi Langsung Bebas

Sukses Taklukan Ular dan Hewan Buas, Inilah Sosok Ghaib yang Ada di Balik Panji Petualang